TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kolose 1:13

Konteks
1:13 Ia telah melepaskan kita dari kuasa kegelapan 1  c  dan memindahkan kita ke dalam Kerajaan d  Anak-Nya yang kekasih; e 

Kolose 1:18

Konteks
1:18 Ialah kepala o  tubuh, yaitu jemaat. p  Ialah yang sulung, q  yang pertama bangkit dari antara orang mati 2 , r  sehingga Ia yang lebih utama dalam segala sesuatu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:13]  1 Full Life : DARI KUASA KEGELAPAN.

Nas : Kol 1:13

Hal yang utama dalam penebusan ialah kelepasan dari pengendalian dan kuasa kegelapan, yaitu dari Iblis (Mat 4:8-11; Luk 22:52-53; Ef 2:2; Ef 6:12). Sekarang kita berada dalam kerajaan Kristus dan di bawah pemerintahan-Nya (Rom 6:17-22;

lihat cat. --> Kis 26:18).

[atau ref. Kis 26:18]

[1:18]  2 Full Life : YANG SULUNG, YANG PERTAMA BANGKIT DARI ANTARA ORANG MATI.

Nas : Kol 1:18

Yesus Kristus adalah pertama yang bangkit dari antara orang mati dengan tubuh rohani dan abadi (1Kor 15:20). Pada hari kebangkitan-Nya Kristus menjadi kepala gereja. Gereja PB mulai pada hari kebangkitan Yesus ketika para murid menerima Roh Kudus

(lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID).

Dalam kenyataan bahwa Kristus adalah "yang pertama bangkit dari antara orang mati" tersirat kebangkitan berikutnya dari semua orang yang untuknya Ia telah mati.



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA