TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 10:18

Konteks
10:18 Tidak seorangpun mengambilnya dari pada-Ku, melainkan Aku memberikannya menurut kehendak-Ku i  sendiri. Aku berkuasa memberikannya dan berkuasa mengambilnya kembali. Inilah tugas yang Kuterima dari Bapa-Ku. j "

Yohanes 19:11

Konteks
19:11 Yesus menjawab: "Engkau tidak mempunyai kuasa apapun terhadap Aku, jikalau kuasa itu tidak diberikan kepadamu dari atas 1 . q  Sebab itu: dia, yang menyerahkan Aku kepadamu, r  lebih besar dosanya."

Yohanes 19:30

Konteks
19:30 Sesudah Yesus meminum anggur asam itu, berkatalah Ia: "Sudah selesai 2 . r " Lalu Ia menundukkan kepala-Nya dan menyerahkan nyawa-Nya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[19:11]  1 Full Life : KUASA ITU ... DIBERIKAN KEPADAMU DARI ATAS.

Nas : Yoh 19:11

Yesus mengatakan bahwa semua kuasa yang ada di muka bumi ini hanya ada sejauh hal itu diizinkan oleh Allah (bd. Dan 4:34-35; Rom 13:1). Dosa Pilatus ialah menyerah pada permintaan umum karena kegunaan politik. Dosa Israel lebih parah lagi -- mereka menolak Mesias mereka.

[19:30]  2 Full Life : SUDAH SELESAI.

Nas : Yoh 19:30

Penderitaan Yesus dalam menyediakan penebusan bagi umat manusia yang jatuh kini sudah berakhir dan karya penebusan sudah selesai. Dia telah menanggung hukuman bagi dosa kita sambil membuka jalan keselamatan untuk semua orang

(lihat cat. --> Mat 27:50;

lihat cat. --> Luk 23:46).

[atau ref. Mat 27:50; Luk 23:46]



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA