TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Imamat 3:1

Konteks
Korban keselamatan
3:1 "Jikalau persembahannya merupakan korban keselamatan 1 , v  maka jikalau yang dipersembahkannya itu dari lembu, seekor jantan atau seekor betina, haruslah ia membawa yang tidak bercela w  ke hadapan TUHAN.

Imamat 4:28

Konteks
4:28 maka jikalau dosa yang telah diperbuatnya itu diberitahukan kepadanya, haruslah ia membawa sebagai persembahannya k  karena dosa yang telah diperbuatnya itu seekor kambing betina l  yang tidak bercela.

Imamat 10:9

Konteks
10:9 "Janganlah engkau minum anggur 2  z  atau minuman keras, a  engkau serta anak-anakmu, bila kamu masuk ke dalam Kemah Pertemuan, supaya jangan kamu mati. Itulah suatu ketetapan b  untuk selamanya bagi kamu turun-temurun.

Imamat 11:24

Konteks
11:24 Semua yang berikut akan menajiskan i  kamu--setiap orang yang kena kepada bangkainya, menjadi najis sampai matahari terbenam, j 

Imamat 13:33

Konteks
13:33 maka orang itu harus bercukur, hanya tempat kudis itu tidak boleh dicukurnya. Lalu imam harus mengurung orang yang kena kudis itu untuk kedua kalinya tujuh hari lagi.

Imamat 13:59

Konteks
13:59 Itulah hukum tentang kusta yang ada pada pakaian bulu domba atau lenan atau pada benang lungsin atau pada benang pakan atau pada setiap barang kulit, untuk menyatakan tahir atau najisnya."

Imamat 16:1

Konteks
Hari raya Pendamaian
16:1 3 Sesudah kedua anak Harun mati, yang terjadi pada waktu mereka mendekat ke hadapan TUHAN, a  berfirmanlah TUHAN kepada Musa.

Imamat 17:3

Konteks
17:3 Setiap orang dari kaum Israel yang menyembelih lembu atau domba p  atau kambing q  di dalam perkemahan atau di luarnya,

Imamat 17:10

Konteks
Larangan tentang makan darah atau bangkai
17:10 "Setiap orang dari bangsa Israel dan dari orang asing yang tinggal di tengah-tengah mereka, yang makan darah f  apapun juga Aku sendiri akan menentang dia dan melenyapkan dia dari tengah-tengah bangsanya.

Imamat 18:25

Konteks
18:25 Negeri itu telah menjadi najis w  dan Aku telah membalaskan kesalahannya x  kepadanya, sehingga negeri itu memuntahkan penduduknya. y 

Imamat 25:35

Konteks
Perlakuan terhadap orang miskin
25:35 "Apabila saudaramu jatuh miskin, p  sehingga tidak sanggup bertahan di antaramu, maka engkau harus menyokong q  dia sebagai orang asing dan pendatang, supaya ia dapat hidup di antaramu.

Imamat 26:41

Konteks
26:41 --Akupun bertindak melawan e  mereka dan membawa mereka ke negeri musuh mereka--atau bila kemudian hati f  mereka yang tidak bersunat itu telah tunduk g  dan mereka telah membayar pulih h  kesalahan mereka,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:1]  1 Full Life : KORBAN KESELAMATAN.

Nas : Im 3:1

Korban keselamatan (versi Inggris NIV -- korban persekutuan) dipersembahkan kepada Allah supaya dapat bersekutu dengan Dia, mengungkapkan rasa syukur (Im 7:12-16; 22:29) atau bernazar (Im 7:16).

  1. 1) Bagi yang memberikan persembahan, upacara ini meliputi penyerahan kepada perjanjian dan merayakan damai dan perukunan kembali di antara Allah dan si penyembah.
  2. 2) Korban ini menunjuk ke depan kepada damai dan persekutuan yang dimiliki orang percaya dengan Allah dan sesama orang percaya berlandaskan kematian Kristus di salib (bd. Kol 1:20; 1Yoh 1:3), dan kemudian kepada persekutuan terakhir ketika kita semua duduk bersama dengan Allah di dalam kerajaan-Nya (Mazm 22:27; Luk 14:15; Wahy 19:6-10).

[10:9]  2 Full Life : JANGANLAH ... MINUM ANGGUR.

Nas : Im 10:9

Berpantang minum anggur yang memabukkan dituntut dari semua imam ketika melaksanakan tugas-tugas keagamaan mereka.

  1. 1) Mereka diharapkan menjadi alat-alat kudus di hadapan Allah dan umat-Nya yang harus mereka ajari jalan-jalan Allah secara bijaksana (ayat Im 10:10-11;

    lihat cat. --> Ef 5:18).

    [atau ref. Ef 5:18]

  2. 2) Pelanggaran peraturan ini cukup serius untuk dijatuhi hukuman mati. Prinsipnya jelas -- Allah memandang semua jenis minuman yang memabukkan tidak dapat bersanding dengan standar-standar kesalehan-Nya yang tertinggi dan dengan pengertian yang bijak dan kepekaan kepada pimpinan Roh Kudus (lih. Ams 23:29-35;

    lihat cat. --> 1Tim 3:3;

    lihat cat. --> Tit 2:2).

    [atau ref. 1Tim 3:3; Tit 2:2]

[16:1]  3 Full Life : HARI PENDAMAIAN.

Nas : Im 16:1-34

Seluruh pasal Im 16:1-34 menerangkan Hari Pendamaian. Untuk ulasan lebih lanjut mengenai hari raya Yahudi yang penting ini dan bagaimana proses pendamaian menunjuk ke depan kepada Yesus Kristus dan PB

lihat art. HARI PENDAMAIAN.



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA