TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ibrani 2:3

Konteks
2:3 bagaimanakah kita akan luput, jikalau kita menyia-nyiakan keselamatan m  yang sebesar itu, yang mula-mula diberitakan oleh Tuhan n  dan oleh mereka yang telah mendengarnya, o  kepada kita dengan cara yang dapat dipercayai 1 , sedangkan

Ibrani 2:9

Konteks
2:9 Tetapi Dia, yang untuk waktu yang singkat dibuat sedikit lebih rendah dari pada malaikat-malaikat, yaitu Yesus, kita lihat, yang oleh karena penderitaan maut, v  dimahkotai dengan kemuliaan dan hormat, w  supaya oleh kasih karunia Allah Ia mengalami maut bagi semua manusia 2 . x 

Ibrani 5:7

Konteks
5:7 Dalam hidup-Nya sebagai manusia, Ia telah mempersembahkan doa dan permohonan k  dengan ratap tangis l  dan keluhan 3  kepada Dia, yang sanggup menyelamatkan-Nya dari maut, dan karena kesalehan-Nya m  Ia telah didengarkan. n 

Ibrani 6:1

Konteks
6:1 Sebab itu marilah kita tinggalkan y  asas-asas pertama dari ajaran z  tentang Kristus dan beralih kepada perkembangannya yang penuh. Janganlah kita meletakkan lagi dasar pertobatan dari perbuatan-perbuatan yang sia-sia, a  dan dasar kepercayaan kepada Allah,

Ibrani 8:9

Konteks
8:9 bukan seperti perjanjian yang telah Kuadakan dengan nenek moyang h  mereka, pada waktu Aku memegang tangan mereka untuk membawa mereka keluar dari tanah Mesir. Sebab mereka tidak setia kepada perjanjian-Ku, dan Aku menolak mereka," demikian firman Tuhan.

Ibrani 13:20

Konteks
13:20 Maka Allah damai sejahtera, w  yang oleh darah perjanjian x  yang kekal telah membawa kembali dari antara orang mati y  Gembala Agung segala domba, z  yaitu Yesus, Tuhan kita,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:3]  1 Full Life : KEPADA KITA ... DAPAT DIPERCAYAI.

Nas : Ibr 2:3

Injil rasuli pertama-tama diberitakan oleh Tuhan Yesus dan kemudian diteguhkan oleh

  1. (1) kesaksian dari tangan pertama mereka yang telah mendengar dan mengenal Yesus selama hidup-Nya di dunia (bd. Kis 1:4; 1Yoh 1:1), dan
  2. (2) kesaksian dari Allah sendiri, yang bersaksi tentang keaslian pemberitaan Injil keselamatan melalui "tanda-tanda dan mujizat-mujizat dan oleh bagai-bagai penyataan kekuasaan" (ayat Ibr 2:4) dan oleh karunia-karunia rohani (bd. 1Kor 12:4-11). Demikian gereja mula-mula memberitakan Injil bukan saja dengan kata-kata tetapi juga "dengan kekuatan oleh Roh Kudus dan dengan suatu kepastian yang kokoh" (1Tes 1:5).

[2:9]  2 Full Life : MENGALAMI MAUT BAGI SEMUA MANUSIA.

Nas : Ibr 2:9

Kristus mengalami penghinaan dan menderita kematian bagi semua orang. Kematian-Nya bukanlah upaya "pendamaian yang terbatas", sebagaimana dikatakan oleh kalangan tertentu. Karena Ia menanggung hukuman dosa seluruh umat manusia, maka kematian-Nya akan berfaedah bagi semua orang yang menerima Dia

(lihat cat. --> Rom 3:25).

[atau ref. Rom 3:25]

[5:7]  3 Full Life : RATAP TANGIS DAN KELUHAN.

Nas : Ibr 5:7

Ayat ini mungkin menunjuk kepada kehebatan doa Yesus di Taman Getsemani. Doa Yesus "didengarkan" bukan dalam pengertian bahwa Allah menyingkirkan semua hal yang berhubungan dengan kematian, tetapi dalam pengertian bahwa Ia menerima pertolongan Allah untuk mengalami segala penderitaan yang sudah ditetapkan bagi-Nya. Adakalanya kita juga menghadapi berbagai pencobaan dan doa kita yang sungguh-sungguh tampaknya tidak didengar. Pada saat-saat semacam itu, kita harus ingat bahwa Yesus telah diuji dengan cara yang sama dan bahwa Allah akan memberikan kasih karunia yang cukup kepada kita untuk mengalami penderitaan yang diizinkan-Nya dalam kehidupan kita

(lihat cat. --> Mat 26:39).

[atau ref. Mat 26:39]



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA