TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ibrani 1:8

Konteks
1:8 Tetapi tentang Anak Ia berkata: "Takhta-Mu, ya Allah 1 , tetap untuk seterusnya dan selamanya, u  dan tongkat kerajaan-Mu adalah tongkat kebenaran.

Ibrani 2:2

Konteks
2:2 Sebab kalau firman yang dikatakan j  dengan perantaraan malaikat-malaikat k  tetap berlaku, dan setiap pelanggaran dan ketidaktaatan mendapat balasan l  yang setimpal,

Ibrani 5:14

Konteks
5:14 Tetapi makanan keras adalah untuk orang-orang dewasa, w  yang karena mempunyai pancaindera yang terlatih untuk membedakan yang baik dari pada yang jahat 2 . x 

Ibrani 6:17

Konteks
6:17 Karena itu, untuk lebih meyakinkan mereka yang berhak menerima janji x  itu akan kepastian y  putusan-Nya, Allah telah mengikat diri-Nya dengan sumpah,

Ibrani 12:8-9

Konteks
12:8 Tetapi, jikalau kamu bebas dari ganjaran, yang harus diderita t  setiap orang, maka kamu bukanlah anak, tetapi anak-anak gampang. 12:9 Selanjutnya: dari ayah kita yang sebenarnya kita beroleh ganjaran, dan mereka kita hormati; kalau demikian bukankah kita harus lebih taat kepada Bapa segala roh, u  supaya kita boleh hidup? v 

Ibrani 13:18

Konteks
13:18 Berdoalah terus untuk kami; t  sebab kami yakin, bahwa hati nurani u  kami adalah baik, karena di dalam segala hal kami menginginkan suatu hidup yang baik.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:8]  1 Full Life : TENTANG ANAK ... YA ALLAH.

Nas : Ibr 1:8

Penulis sedang menunjuk kepada ke-Allahan Kristus

(lihat cat. --> Yoh 1:1).

[atau ref. Yoh 1:1]

[5:14]  2 Full Life : MEMBEDAKAN YANG BAIK DARIPADA YANG JAHAT.

Nas : Ibr 5:14

Mereka yang lemah dan tidak dewasa imannya tidak memiliki kepekaan dan kebijaksanaan rohani mengenai apa yang baik dan apa yang jahat dalam hidup ini, dan apa yang memuliakan Allah dan yang tidak memuliakan Allah. Sebaliknya, orang-orang percaya yang dewasa imannya telah melatih indera mereka untuk membedakan dengan teliti antara yang baik dan yang jahat dengan senantiasa mempraktikkan kebenaran dan ketaatan. Setelah belajar untuk mengasihi keadilan dan membenci kefasikan

(lihat cat. --> Ibr 1:9),

[atau ref. Ibr 1:9]

setelah pikirannya dibaharui menurut prinsip-prinsip kebenaran (Rom 12:1-2), dan setelah mendapat kemampuan dari Roh Kudus untuk melihat berbagai hal dari segi pandangan Allah, mereka menjadi mampu untuk menerima makanan yang keras dari Firman Allah dan bertumbuh mencapai kepenuhan Kristus (bd. Ef 4:13).



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA