TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 2:21

Konteks
2:21 Karena orang jujurlah akan mendiami tanah, t  dan orang yang tak bercelalah yang akan tetap tinggal di situ,

Amsal 3:18

Konteks
3:18 Ia menjadi pohon kehidupan z  bagi orang yang memegangnya, siapa yang berpegang padanya akan disebut berbahagia. a 

Amsal 4:3

Konteks
4:3 Karena ketika aku masih tinggal di rumah ayahku sebagai anak, lemah dan sebagai anak tunggal bagi ibuku,

Amsal 5:15

Konteks
5:15 Minumlah air dari kulahmu sendiri 1 , minumlah air dari sumurmu yang membual.

Amsal 5:21

Konteks
5:21 Karena segala jalan orang terbuka di depan mata z  TUHAN 2 , dan segala langkah a  orang diawasi-Nya. b 

Amsal 5:23

Konteks
5:23 Ia mati, karena tidak menerima didikan e  dan karena kebodohannya f  yang besar ia tersesat.

Amsal 8:4

Konteks
8:4 "Hai para pria, kepadamulah aku berseru, w  kepada anak-anak manusia kutujukan suaraku.

Amsal 8:17

Konteks
8:17 Aku mengasihi orang yang mengasihi aku, k  dan orang yang tekun mencari aku akan mendapatkan daku. l 

Amsal 10:18

Konteks
10:18 Siapa menyembunyikan kebencian, dusta bibirnya; t  siapa mengumpat adalah orang bebal.

Amsal 10:26

Konteks
10:26 Seperti cuka bagi gigi dan asap f  bagi mata, demikian si pemalas bagi orang yang menyuruhnya. g 

Amsal 14:10

Konteks
14:10 Hati mengenal kepedihannya sendiri, dan orang lain tidak dapat turut merasakan kesenangannya.

Amsal 14:13

Konteks
14:13 Di dalam tertawapun m  hati dapat merana, dan kesukaan dapat berakhir dengan kedukaan.

Amsal 15:23

Konteks
15:23 Seseorang bersukacita karena jawaban c  yang diberikannya, dan alangkah baiknya perkataan d  yang tepat pada waktunya!

Amsal 17:17

Konteks
17:17 Seorang sahabat menaruh kasih setiap waktu, dan menjadi seorang saudara dalam kesukaran 3 . k 

Amsal 17:20

Konteks
17:20 Orang yang serong hatinya tidak akan mendapat bahagia, orang yang memutar-mutar lidahnya akan jatuh ke dalam celaka.

Amsal 17:27

Konteks
17:27 Orang yang berpengetahuan menahan u  perkataannya 4 , orang yang berpengertian berkepala dingin. v 

Amsal 18:22

Konteks
18:22 Siapa mendapat isteri, mendapat sesuatu yang baik, t  dan ia dikenan TUHAN. u 

Amsal 19:5

Konteks
19:5 Saksi dusta b  tidak akan luput dari hukuman, c  orang yang menyembur-nyemburkan kebohongan tidak akan terhindar. d 

Amsal 21:18

Konteks
21:18 Orang fasik dipakai sebagai tebusan u  bagi orang benar, dan pengkhianat sebagai ganti orang jujur.

Amsal 21:26

Konteks
21:26 Keinginan bernafsu sepanjang hari, tetapi orang benar d  memberi tanpa batas. e 

Amsal 23:10

Konteks
23:10 Jangan engkau memindahkan batas tanah b  yang lama, dan memasuki ladang anak-anak yatim.

Amsal 24:5-6

Konteks
24:5 Orang yang bijak lebih berwibawa dari pada orang kuat, juga orang yang berpengetahuan dari pada orang yang tegap kuat. 24:6 Karena hanya dengan perencanaan engkau dapat berperang, dan kemenangan tergantung pada penasihat c  yang banyak.

Amsal 24:25

Konteks
24:25 Tetapi mereka yang memberi peringatan akan berbahagia, mereka akan mendapat ganjaran berkat.

Amsal 24:32

Konteks
24:32 Aku memandangnya, aku memperhatikannya, aku melihatnya dan menarik suatu pelajaran.

Amsal 25:22

Konteks
25:22 Karena engkau akan menimbun bara api r  di atas kepalanya, dan TUHAN akan membalas itu kepadamu. s 

Amsal 27:11

Konteks
27:11 Anakku, hendaklah engkau bijak, sukakanlah hatiku, k  supaya aku dapat menjawab orang yang mencela aku. l 

Amsal 27:16

Konteks
27:16 Siapa menahannya menahan angin, dan tangan kanannya menggenggam minyak.

Amsal 28:24

Konteks
28:24 Siapa merampasi ayah dan ibunya v  dan menyangka bahwa itu bukan suatu pelanggaran, ia sendiri adalah kawan si perusak. w 

Amsal 31:31

Konteks
31:31 Berilah kepadanya bagian dari hasil tangannya, biarlah perbuatannya memuji m  dia di pintu-pintu gerbang!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:15]  1 Full Life : MINUMLAH AIR DARI KULAHMU SENDIRI.

Nas : Ams 5:15

Sumber kasih sayang seorang laki-laki (ayat Ams 5:18-20) haruslah istrinya sendiri (bd. Kel 20:17). Perhatikan bahwa kesenangan seksual di dalam ikatan pernikahan itu sah dan dikaruniakan Allah (bd. Kej 2:20-25). Pasangan hidup harus dipandang sebagai karunia yang khusus dari Allah dan dihargai dengan kesenangan, kemurnian, dan ucapan syukur (Ams 19:14).

[5:21]  2 Full Life : SEGALA JALAN ORANG TERBUKA DI DEPAN MATA TUHAN.

Nas : Ams 5:21

Satu alasan yang diberikan Amsal untuk menolak kedursilaan seksual ialah bahwa Allah melihat dan mengetahui semua perbuatan dosa kita (bd. Ams 15:3; Ayub 31:4; 34:21; Yer 16:17) dan akan menghakimi kita sesuai dengan itu. Dia "akan segera menjadi saksi terhadap ... orang-orang berzinah" (Mal 3:5). Karena semua kegiatan kita "terbuka di depan mata Tuhan", tidak seorang pezina pun akan lolos dari akibatnya yang mengerikan

(lihat cat. --> 2Sam 12:9;

lihat cat. --> 2Sam 12:10;

lihat cat. --> 2Sam 12:11-12;

lihat cat. --> 2Sam 12:12;

lihat cat. --> 2Sam 12:13).

[atau ref. 2Sam 12:9-13]

[17:17]  3 Full Life : MENJADI SEORANG SAUDARA DALAM KESUKARAN.

Nas : Ams 17:17

Seorang saudara dilahirkan untuk menolong kita pada masa kesulitan.

[17:27]  4 Full Life : ORANG YANG BERPENGETAHUAN MENAHAN PERKATAANNYA.

Nas : Ams 17:27

Orang bijak akan menahan bicaranya dan berhati-hati dengan apa yang diucapkannya. Mereka tidak akan membesar-besarkan kebenaran atau merugikan orang lain ketika berbicara; sebaliknya mereka akan hati-hati berbicara dengan tepat dan membangun orang lain (bd. Mazm 39:2-3).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA