TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 11:24

Konteks
11:24 Ada yang menyebar harta, tetapi bertambah kaya 1 , ada yang menghemat secara luar biasa, namun selalu berkekurangan.

Amsal 14:31

Konteks
14:31 Siapa menindas orang yang lemah 2 , menghina Penciptanya, k  tetapi siapa menaruh belas kasihan kepada orang miskin, memuliakan Dia. l 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:24]  1 Full Life : MENYEBAR HARTA, TETAPI BERTAMBAH KAYA.

Nas : Ams 11:24-25

Allah berjanji bahwa orang yang banyak memberi akan menerima kembali lebih daripada yang diberinya. Tuhan memberkati orang yang baik hati dan bermurah hati, apakah itu pemberian uang atau diri sendiri. PB mengajarkan bahwa kita adalah pengawas karunia-karunia Allah dan harus memakainya demi kepentingan-Nya dan demi orang yang membutuhkan pertolongan (Mat 25:26-27;

lihat cat. --> 2Kor 8:2;

lihat cat. --> 2Kor 9:8).

[atau ref. 2Kor 8:2; 9:8]

[14:31]  2 Full Life : SIAPA MENINDAS ORANG YANG LEMAH

Nas : Ams 14:31

(versi Inggris NIV -- menindas orang miskin). Siapa saja yang menganiaya atau memeras orang miskin melukai hati Allah dan mencela Dia. Orang miskin juga diciptakan menurut gambar Allah (Kej 9:6) dan merupakan sasaran kemurahan dan perhatian-Nya yang khusus (Ul 15:11). PB menyatakan bahwa Injil harus diberitakan kepada orang miskin (Mat 11:5; Kis 4:13; Yak 2:5); perhatikan bahwa Yesus Kristus menyamakan diri-Nya dengan orang miskin (Luk 2:7; 2Kor 8:9; Fili 2:7).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA