TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amos 3:10

Konteks
3:10 "Mereka tidak tahu berbuat jujur, b " demikianlah firman TUHAN, "mereka itu yang menimbun kekerasan c  dan aniaya di dalam purinya. d "

Amos 3:7

Konteks
3:7 Sungguh, Tuhan ALLAH tidak berbuat sesuatu tanpa menyatakan keputusan-Nya 1  u  kepada hamba-hamba-Nya, para nabi. v 

Amos 7:4

Konteks
Penglihatan kedua: Api
7:4 Inilah yang diperlihatkan Tuhan ALLAH kepadaku: Tampak Tuhan ALLAH memanggil api u  untuk melakukan hukuman. Api itu memakan habis v  samudera raya dan akan memakan habis tanah ladang.

Amos 9:12

Konteks
9:12 supaya mereka menguasai sisa-sisa bangsa Edom x  dan segala bangsa 2  yang Kusebut milik-Ku, y " demikianlah firman TUHAN yang melakukan hal z  ini.

Amos 3:6

Konteks
3:6 Adakah sangkakala r  ditiup di suatu kota, dan orang-orang tidak gemetar? Adakah terjadi malapetaka s  di suatu kota, dan TUHAN tidak melakukannya? t 

Amos 4:5

Konteks
4:5 Bakarlah korban syukur dari roti g  yang beragi dan maklumkanlah persembahan-persembahan h  sukarela; siarkanlah itu! Sebab bukankah yang demikian kamu sukai, hai orang Israel?" demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Amos 4:12

Konteks
4:12 "Sebab itu demikianlah akan Kulakukan kepadamu, hai Israel. --Oleh karena Aku akan melakukan yang demikian kepadamu, maka bersiaplah untuk bertemu dengan Allahmu 3 , hai Israel!"

Amos 2:13

Konteks
2:13 Sesungguhnya, Aku akan mengguncangkan tempat kamu 4  berpijak seperti goncangan kereta yang sarat dengan berkas gandum. b 

Amos 6:5

Konteks
6:5 yang bernyanyi-nyanyi mendengar bunyi gambus, n  dan seperti Daud menciptakan bunyi-bunyian o  bagi dirinya;

Amos 3:4

Konteks
3:4 Mengaumkah o  seekor singa di hutan, apabila tidak mendapat mangsa? p  Bersuarakah singa muda dari sarangnya, jika belum menangkap q  apa-apa?

Amos 1:3

Konteks
1:3 Beginilah firman TUHAN: "Karena tiga perbuatan jahat Damsyik, k  bahkan empat 5 , Aku tidak akan menarik kembali keputusan-Ku: l  Oleh karena mereka telah mengirik Gilead dengan eretan pengirik dari besi,

Amos 1:6

Konteks
1:6 Beginilah firman TUHAN: "Karena tiga perbuatan jahat Gaza, u  bahkan empat, Aku tidak akan menarik kembali keputusan-Ku: v  Oleh karena mereka telah mengangkut ke dalam pembuangan 6  suatu bangsa seluruhnya, untuk diserahkan kepada Edom, w 

Amos 2:9

Konteks
2:9 Padahal Akulah yang memunahkan dari depan mereka, orang Amori, q  yang tingginya r  seperti tinggi pohon aras dan yang kuat seperti pohon tarbantin; s  Aku telah memunahkan buahnya dari atas dan akarnya t  dari bawah.

Amos 3:9

Konteks
Pemberitaan tentang keruntuhan Israel
3:9 Siarkanlah di dalam puri di Asyur z  dan di dalam puri di tanah Mesir serta katakan: "Berkumpullah 7  di gunung-gunung dekat Samaria a  dan pandanglah kekacauan besar yang ada di tengah-tengahnya dan pemerasan yang ada di kota itu."

Amos 3:14

Konteks
3:14 "bahwa pada waktu Aku menghukum i  Israel karena perbuatan-perbuatannya yang jahat, Aku akan melakukan hukuman kepada mezbah-mezbah Betel, j  sehingga tanduk-tanduk k  mezbah itu dipatahkan dan jatuh ke tanah.

Amos 4:4

Konteks
Ibadah orang Israel adalah ibadah jahat
4:4 "Datanglah ke Betel b  dan lakukanlah perbuatan jahat, ke Gilgal c  dan perhebatlah perbuatan jahat 8 ! Bawalah korban sembelihanmu pada waktu pagi, d  dan persembahan persepuluhanmu e  pada hari f  yang ketiga!

Amos 5:12

Konteks
5:12 Sebab Aku tahu, bahwa perbuatanmu yang jahat banyak dan dosamu j  berjumlah besar, hai kamu yang menjadikan orang benar terjepit 9 , yang menerima uang suap k  dan yang mengesampingkan orang miskin l  di pintu gerbang. m 

Amos 6:12

Konteks
6:12 Berlarikah kuda-kuda di atas bukit batu, atau dibajak orangkah laut dengan lembu? Sungguh, kamu telah mengubah keadilan menjadi racun g  dan hasil kebenaran h  menjadi ipuh! i 

Amos 1:13

Konteks
1:13 Beginilah firman TUHAN: "Karena tiga perbuatan jahat bani Amon, l  bahkan empat, Aku tidak akan menarik kembali keputusan-Ku: Oleh karena mereka membelah perut perempuan-perempuan m  hamil di Gilead dengan maksud meluaskan daerah mereka sendiri,

Amos 2:4

Konteks
Hukuman atas Yehuda
2:4 Beginilah firman TUHAN: "Karena tiga perbuatan jahat Yehuda 10 , b  bahkan empat, Aku tidak akan menarik kembali keputusan-Ku: Oleh karena mereka telah menolak hukum c  TUHAN, dan tidak berpegang pada ketetapan-ketetapan-Nya, d  tetapi disesatkan e  oleh dewa-dewa f  kebohongannya, yang diikuti g  oleh nenek moyangnya,

Amos 2:6

Konteks
Hukuman atas Israel
2:6 Beginilah firman TUHAN: "Karena tiga perbuatan jahat Israel 11 , bahkan empat, Aku tidak akan menarik kembali keputusan-Ku: k  Oleh karena mereka menjual orang benar karena uang dan orang miskin karena sepasang kasut; l 

Amos 5:8

Konteks
5:8 Dia yang telah membuat bintang kartika dan bintang belantik, y  yang mengubah kekelaman menjadi pagi z  dan yang membuat siang gelap seperti malam; a  Dia yang memanggil air laut dan mencurahkannya ke atas permukaan bumi--TUHAN itulah nama-Nya. b 

Amos 9:6

Konteks
9:6 yang mendirikan anjung-Nya g  di langit dan mendasarkan kubah-Nya di atas bumi; yang memanggil air laut dan mencurahkannya ke atas permukaan bumi--TUHAN itulah nama-Nya. h 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:7]  1 Full Life : TANPA MENYATAKAN KEPUTUSAN-NYA.

Nas : Am 3:7-8

Tuhan tidak melakukan apa-apa berhubungan dengan umat-Nya Israel tanpa lebih dahulu menyatakan rencana-Nya kepada para nabi. Ketika Allah berbuat itu, mereka terdorong untuk bernubuat dan memperingatkan umat itu akan ancaman hukuman Allah.

[9:12]  2 Full Life : SEGALA BANGSA.

Nas : Am 9:12

Mesias akan memerintah atas semua bangsa, dan Israel akan menjadi berkat bagi mereka; ini merupakan penggenapan akhir dari perjanjian Allah dengan Abraham dan dengan Daud

(lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN DAUD, dan

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

[4:12]  3 Full Life : BERSIAPLAH UNTUK BERTEMU DENGAN ALLAHMU.

Nas : Am 4:12

Israel akan mengalami hukuman Allah dengan perantaraan orang Asyur, hukuman akhir yang akan mengerikan. Bagian ini mengingatkan kita bahwa semua umat Allah suatu hari akan diadili atas perbuatan-perbuatan mereka

(lihat cat. --> Yoh 5:29;

[atau ref. Yoh 5:29]

lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).

[2:13]  4 Full Life : MENGGUNCANGKAN TEMPAT KAMU

Nas : Am 2:13-16

(versi Inggris NIV -- Aku akan meremukkan kamu). Karena dosa Israel, murka Allah akan menimpa bangsa yang fasik itu. Mereka yang menganggap dirinya kuat, mandiri, dan berani akan runtuh dengan ketakutan dan diremukkan. Demikian pula, ketika hukuman Allah jatuh ke atas bumi pada akhir zaman, semua orang fasik yang menyangka dirinya kuat dan keras akan gemetar ketakutan apabila menyaksikan kebinasaan mereka tiba.

[1:3]  5 Full Life : KARENA TIGA PERBUATAN JAHAT ... BAHKAN EMPAT.

Nas : Am 1:3-2:5

Amos mulai dengan mengucapkan hukuman atas tujuh bangsa tetangga Israel. Ia menyebut dosa-dosa khusus dari masing-masing bangsa itu, bahkan juga dosa Yehuda, serta mencantumkan semua itu di bawah rumusan yang sama, "karena tiga perbuatan jahat ... bahkan empat" (yaitu, karena dosa mereka yang banyak, dan khususnya dosa yang disebutkan).

[1:6]  6 Full Life : OLEH KARENA MEREKA TELAH MENGANGKUT KE DALAM PEMBUANGAN.

Nas : Am 1:6

Sebagian besar dosa yang terdaftar adalah dosa keganasan dan kekejaman (lih. ayat Am 1:6,9,11,13). Allah khususnya membenci dosa penganiayaan terhadap sesama manusia, dan Dia akan menghukum dengan keras tindakan-tindakan bengis dan tidak berperikemanusiaan dan tanpa belas kasihan sama sekali (bd. Rom 1:18-32). Mengingat kebencian Allah akan kekejaman, maka penting sekali bagi umat Allah untuk selalu berusaha memperlakukan sesama dengan kebaikan, keadilan dan kasih.

[3:9]  7 Full Life : BERKUMPULLAH.

Nas : Am 3:9-15

Amos memanggil para tetangga Israel untuk menyaksikan kesalahan, dosa, dan hukuman Israel. Mereka akan mengakui bahwa hukuman itu memang pantas mereka terima.

[4:4]  8 Full Life : PERHEBATLAH PERBUATAN JAHAT.

Nas : Am 4:4-5

Banyak orang Israel menambah pada dosa-dosa mereka dengan pergi menyembah dan memberi korban dan persepuluhan sementara tetap hidup dalam dosa. Orang yang mengaku dirinya selamat dan menyembah Tuhan dan memberi persembahan, namun tetap mengasihi kesenangan dunia yang berdosa menjadi kekejian bagi Tuhan. Allah hanya menerima ibadah dan penyerahan orang yang mengasihi Dia dan mengabdi kepada jalan-jalan dan firman-Nya.

[5:12]  9 Full Life : MENJADIKAN ORANG BENAR TERJEPIT.

Nas : Am 5:12

Di antara semua dosa Israel yang dikemukakan Amos, yang paling menonjol adalah dosa-dosa sosial mereka -- orang kaya yang mengambil keuntungan dari yang miskin dan memeras mereka. Allah menghendaki bahwa kita mempunyai kasih istimewa dan belas kasihan bagi mereka yang perlu bantuan

(lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).

[2:4]  10 Full Life : PERBUATAN JAHAT YEHUDA.

Nas : Am 2:4

Yehuda dan Israel adalah umat pilihan Allah, tetapi mereka juga akan dihukum karena dosa-dosa mereka. Dosa Yehuda berpusat pada penolakan hukum Allah dan ketidaksediaan mereka untuk mematuhi ketetapan-ketetapan-Nya. Mereka telah tersesat ke dalam penyembahan berhala, yaitu penyembahan allah-allah palsu bangsa lain. Umat Allah selalu berhadapan dengan pencobaan untuk disesatkan oleh kebiasaan dan kepercayaan masyarakat di sekitarnya.

[2:6]  11 Full Life : PERBUATAN JAHAT ISRAEL.

Nas : Am 2:6

Setelah menegur dosa tetangga-tetangga Israel, Amos kini mencapai puncaknya dan mengarahkan perhatian pada dosa-dosa dan hukuman yang akan menimpa Israel, kerajaan utara itu. Mereka tidak taat kepada firman Allah, tetapi malah menindas orang miskin (ayat Am 2:6-7), hidup mesum (ayat Am 2:7) dan mencemarkan penyembahan Allah (ayat Am 2:7-8); di bagian lain dijelaskan bahwa mereka menentang pelayanan nabi-nabi Allah yang benar (bd. Am 7:10-17).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA