TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 4:4

Konteks
4:4 Kemudian masuklah, tutuplah pintu sesudah engkau dan anak-anakmu masuk, lalu tuanglah minyak itu ke dalam segala bejana. Mana yang penuh, angkatlah!"

2 Raja-raja 4:6

Konteks
4:6 Ketika bejana-bejana itu sudah penuh, berkatalah perempuan itu kepada anaknya: "Dekatkanlah kepadaku sebuah bejana lagi," tetapi jawabnya kepada ibunya: "Tidak ada lagi bejana." Lalu berhentilah minyak itu mengalir.

2 Raja-raja 24:4

Konteks
24:4 dan juga oleh karena darah h  orang yang tidak bersalah yang telah ditumpahkannya, sebab ia telah membuat Yerusalem penuh dengan darah orang yang tidak bersalah, dan TUHAN tidak mau mengampuninya. i 

2 Raja-raja 22:2

Konteks
22:2 Ia melakukan apa yang benar k  di mata TUHAN dan hidup sama seperti Daud, bapa leluhurnya, dan tidak menyimpang ke kanan l  atau ke kiri.

2 Raja-raja 3:17

Konteks
3:17 sebab beginilah firman TUHAN: Kamu tidak akan mendapat angin dan hujan, namun lembah ini akan penuh dengan air, v  sehingga kamu serta ternak sembelihan dan hewan pengangkut dapat minum.

2 Raja-raja 10:21

Konteks
10:21 Yehu mengirim orang ke seluruh Israel, maka datanglah seluruh orang yang beribadah kepada Baal, tidak seorangpun yang ketinggalan. Lalu masuklah semuanya ke dalam rumah Baal, sehingga rumah itu penuh sesak dari ujung ke ujung.

2 Raja-raja 10:10

Konteks
10:10 Ketahuilah sekarang, bahwa firman TUHAN yang telah diucapkan TUHAN tentang keluarga Ahab, tidak ada yang tidak dipenuhi, TUHAN telah melakukan apa yang difirmankan-Nya g  dengan perantaraan Elia, h  hamba-Nya."

2 Raja-raja 6:17

Konteks
6:17 Lalu berdoalah Elisa: "Ya TUHAN: Bukalah kiranya matanya, supaya ia melihat." Maka TUHAN membuka mata bujang itu, sehingga ia melihat. Tampaklah gunung itu penuh dengan kuda dan kereta u  berapi sekeliling Elisa.

2 Raja-raja 21:16

Konteks
21:16 Lagipula Manasye mencurahkan darah y  orang yang tidak bersalah sedemikian banyak, hingga dipenuhinya Yerusalem dari ujung ke ujung, belum termasuk dosa-dosanya yang mengakibatkan orang Yehuda z  berdosa pula dengan berbuat apa yang jahat di mata TUHAN.

2 Raja-raja 4:39

Konteks
4:39 Lalu keluarlah seorang dari mereka ke ladang untuk mengumpulkan sayur-sayuran 1 ; ia menemui pohon sulur-suluran liar dan memetik dari padanya labu liar, serangkul penuh dalam jubahnya. Sesudah ia pulang, teruslah ia mengiris-irisnya ke dalam kuali masakan tadi, sebab mereka tidak mengenalnya.

2 Raja-raja 7:15

Konteks
7:15 Lalu pergilah mereka menyusul orang-orang itu sampai ke sungai Yordan, dan tampaklah seluruh jalan itu penuh dengan pakaian dan perkakas yang dilemparkan oleh orang Aram pada waktu mereka lari v  terburu-buru. Kemudian pulanglah suruhan-suruhan itu dan menceritakan hal itu kepada raja.

2 Raja-raja 23:25

Konteks
23:25 Sebelum dia tidak ada raja seperti dia yang berbalik c  kepada TUHAN dengan segenap hatinya, dengan segenap jiwanya dan dengan segenap kekuatannya, sesuai dengan segala Taurat Musa; d  dan sesudah dia tidak ada 2  bangkit lagi yang seperti dia.

2 Raja-raja 15:3

Konteks
15:3 Ia melakukan apa yang benar t  di mata TUHAN, tepat seperti yang dilakukan Amazia, ayahnya.

2 Raja-raja 15:34

Konteks
15:34 Ia melakukan apa yang benar a  di mata TUHAN, tepat seperti yang dilakukan Uzia, ayahnya.

2 Raja-raja 18:3

Konteks
18:3 Ia melakukan apa yang benar r  di mata TUHAN, tepat seperti yang dilakukan Daud, s  bapa leluhurnya.

2 Raja-raja 21:21

Konteks
21:21 Ia hidup sama seperti ayahnya dahulu sambil beribadah kepada berhala-berhala yang disembah oleh ayahnya dan sujud menyembah kepada mereka.

2 Raja-raja 23:32

Konteks
23:32 Ia melakukan apa yang jahat o  di mata TUHAN tepat seperti yang dilakukan oleh nenek moyangnya.

2 Raja-raja 23:37

Konteks
23:37 Ia melakukan apa yang jahat v  di mata TUHAN tepat seperti yang dilakukan oleh nenek moyangnya.

2 Raja-raja 24:9

Konteks
24:9 Ia melakukan apa yang jahat q  di mata TUHAN tepat seperti yang dilakukan ayahnya.

2 Raja-raja 24:19

Konteks
24:19 Ia melakukan apa yang jahat h  di mata TUHAN tepat seperti yang dilakukan Yoyakim.

2 Raja-raja 3:20

Konteks
3:20 Keesokan harinya ketika x  orang mempersembahkan korban, datanglah dengan tiba-tiba air dari arah Edom, lalu penuhlah negeri itu dengan air. y 

2 Raja-raja 23:14

Konteks
23:14 Ia memecahkan m  tugu-tugu berhala dan menebang tiang-tiang berhala, lalu ditimbuninya tempat-tempat itu penuh dengan tulang-tulang n  manusia.

2 Raja-raja 10:20

Konteks
10:20 Selanjutnya Yehu berkata: "Tentukanlah hari raya perkumpulan u  kudus bagi Baal!" Lalu mereka memaklumkannya.

2 Raja-raja 10:31

Konteks
10:31 Tetapi Yehu tidak tetap f  hidup menurut hukum TUHAN 3 , Allah Israel, dengan segenap hatinya; ia tidak menjauh dari dosa-dosa g  Yerobeam yang mengakibatkan orang Israel berdosa pula.

2 Raja-raja 18:15

Konteks
18:15 Hizkia memberikan m  segala perak yang terdapat dalam rumah TUHAN dan dalam perbendaharaan istana raja.

2 Raja-raja 23:2

Konteks
23:2 Kemudian pergilah raja ke rumah TUHAN dan bersama-sama dia semua orang Yehuda dan semua penduduk Yerusalem, para imam, para nabi dan seluruh orang awam, dari yang kecil sampai yang besar. Dengan didengar mereka ia membacakan j  segala perkataan dari kitab perjanjian k  yang ditemukan di rumah TUHAN itu.

2 Raja-raja 4:5

Konteks
4:5 Pergilah perempuan itu dari padanya; ditutupnyalah pintu sesudah ia dan anak-anaknya masuk; dan anak-anaknya mendekatkan bejana-bejana kepadanya, sedang ia terus menuang.

2 Raja-raja 9:24

Konteks
9:24 Tetapi Yehu menarik busurnya k  dengan sepenuh kekuatannya, lalu memanah Yoram di antara kedua bahunya, sehingga anak panah itu menembus jantungnya, maka rebahlah ia di dalam keretanya.

2 Raja-raja 12:10

Konteks
12:10 Dan apabila dilihat mereka bahwa sudah banyak uang dalam peti itu, maka datanglah panitera v  raja beserta imam besar, lalu membungkus dan menghitung uang yang terdapat dalam rumah TUHAN itu.

2 Raja-raja 13:16

Konteks
13:16 Berkatalah ia kepada raja Israel: "Tariklah busurmu!" Lalu ia menarik busurnya, tetapi Elisa menaruh tangannya di atas tangan raja,

2 Raja-raja 19:3

Konteks
19:3 Berkatalah mereka kepadanya: "Beginilah kata Hizkia: Hari ini hari kesesakan, hari hukuman dan penistaan; sebab sudah datang waktunya n  untuk melahirkan anak, tetapi tidak ada kekuatan untuk melahirkannya.

2 Raja-raja 24:3

Konteks
24:3 Sungguh, hal itu terjadi kepada Yehuda sesuai dengan titah e  TUHAN untuk menjauhkan mereka dari hadapan-Nya 4  f  oleh karena dosa-dosa Manasye, g  setimpal dengan segala yang dilakukannya,

2 Raja-raja 3:25

Konteks
3:25 Mereka meruntuhkan kota-kota dan menutupi setiap ladang yang baik dengan batu, karena setiap orang melemparkan batu ke atasnya. Mereka menutup segala mata air dan menumbangkan segala pohon yang baik, sampai hanya Kir-Hareset z  saja yang ditinggalkan, tetapi kota ini ditembaki oleh orang-orang pengumban dari segala penjuru.

2 Raja-raja 10:29

Konteks
10:29 Hanya, Yehu tidak menjauh dari dosa-dosa b  Yerobeam bin Nebat, yang mengakibatkan orang Israel berdosa pula, yakni dosa penyembahan anak-anak lembu c  emas yang di Betel d  dan yang di Dan.

2 Raja-raja 18:14

Konteks
18:14 Hizkia, raja Yehuda, mengutus orang kepada raja Asyur di Lakhis k  dengan pesan: "Aku telah berbuat dosa; l  undurlah dari padaku; apapun yang kaubebankan kepadaku akan kupikul." Kemudian raja Asyur membebankan kepada Hizkia, raja Yehuda, tiga ratus talenta perak dan tiga puluh talenta emas.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:39]  1 Full Life : MENGUMPULKAN SAYUR-SAYURAN.

Nas : 2Raj 4:39

Berbeda dengan gaya hidup berkelimpahan para orang kaya, gaya hidup rombongan para nabi

(lihat cat. --> 1Raj 20:35)

[atau ref. 1Raj 20:35]

sederhana, mencakup pelayanan setia dan penyangkalan diri (bd. 2Kor 4:7-12; 6:4-10).

[23:25]  2 Full Life : SEBELUM DIA ... SESUDAH DIA TIDAK ADA.

Nas : 2Raj 23:25

Di sini Yosia disebut sebagai raja yang paling setia dan mengabdi dari semua raja yang memerintah atas umat Allah, termasuk Daud sendiri (lih. 2Sam 12:7-15). Dipandang dari segi komitmen dan kesetiaan pribadi kepada firman Allah maka Yosialah yang paling besar (bd. 2Raj 18:5; Ul 6:5; Yer 22:15-16).

[10:31]  3 Full Life : TIDAK TETAP HIDUP MENURUT HUKUM TUHAN.

Nas : 2Raj 10:31

Yehu, sekalipun bersemangat bagi Allah, tidak hidup bagi-Nya dengan sepenuh hati. Ia mengizinkan penyembahan anak lembu emas karena alasan-alasan politik (ayat 2Raj 10:29) dan hampir tidak memperhatikan hukum Allah. Jadi, pembaharuan rohani yang direncanakan Allah bagi Israel terhalang karena kegagalan para pemimpin yang dikuasai ambisi pribadi dan cinta akan kuasa. Kebangunan rohani dan pembaharuan besar mati ketika kepentingan diri sendiri diprioritaskan daripada maksud Allah. Karena Yehu melayani Allah dengan motivasi yang tercemar oleh sifat mementingkan diri yang duniawi dan bukan karena perhatian yang sungguh-sungguh terhadap kebenaran dan kekudusan, di kemudian hari Allah menghukum keluarganya (bd. Hos 1:4).

[24:3]  4 Full Life : MENJAUHKAN MEREKA DARI HADAPAN-NYA.

Nas : 2Raj 24:3

Kejatuhan Yehuda menjadi hukuman Allah atas umat-Nya yang keras kepala dan tidak mau bertobat yang mengikuti dosa-dosa Manasye yang dahsyat,

  1. 1) Kemurtadan mereka sudah mencapai puncak. Para imam dan nabi mengucapkan dusta (Yer 5:31; 6:13). Keserakahan dan penipuan (Yer 6:13), kebejatan dan pelacuran (Yer 5:8-9), ketidakadilan dan kekerasan (Yer 6:7), penolakan firman Allah (Yer 8:9-10) dan ketidaksetiaan (Yer 9:2-3) menandai gaya hidup umat itu.
  2. 2) Hukuman Allah yang keras atas umat PL-Nya merupakan peringatan bagi orang percaya masa kini. Kalau Allah tidak menyayangkan cabang-cabang asli, Ia juga tidak akan menyayangkan yang dicangkokkan jikalau mereka menyesuaikan diri dengan dunia dan gaya hidup penuh dosa (lih. Rom 11:18-25).



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA