TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 1:18

Konteks
1:18 Demi Allah yang setia, h  janji kami kepada kamu bukanlah serentak "ya" dan "tidak".

2 Korintus 7:12

Konteks
7:12 Sebab itu, jika aku telah menulis surat kepada kamu, y  maka bukanlah oleh karena orang yang berbuat salah, z  atau oleh karena orang yang menderita perbuatan salah, melainkan supaya kerelaanmu terhadap kami menjadi nyata bagi kamu di hadapan Allah.

2 Korintus 11:3

Konteks
11:3 Tetapi aku takut, kalau-kalau pikiran kamu disesatkan 1  dari kesetiaan kamu yang sejati kepada Kristus, sama seperti Hawa diperdayakan oleh ular itu dengan kelicikannya. i 

2 Korintus 10:18

Konteks
10:18 Sebab bukan orang yang memuji diri c  yang tahan uji, melainkan orang yang dipuji d  Tuhan.

2 Korintus 9:13

Konteks
9:13 Dan oleh sebab kamu telah tahan uji dalam pelayanan itu, t  mereka memuliakan Allah u  karena ketaatan kamu dalam pengakuan v  akan Injil Kristus w  dan karena kemurahan hatimu x  dalam membagikan segala sesuatu dengan mereka dan dengan semua orang,

2 Korintus 1:21

Konteks
1:21 Sebab Dia yang telah meneguhkan p  kami bersama-sama dengan kamu di dalam Kristus, adalah Allah yang telah mengurapi, q 

2 Korintus 6:8

Konteks
6:8 ketika dihormati dan ketika dihina; i  ketika diumpat j  atau ketika dipuji; ketika dianggap sebagai penipu, k  namun dipercayai,

2 Korintus 9:14

Konteks
9:14 sedangkan di dalam doa mereka, mereka juga merindukan kamu oleh karena kasih karunia Allah yang melimpah di atas kamu.

2 Korintus 1:20

Konteks
1:20 Sebab Kristus adalah "ya" bagi semua janji m  Allah. Itulah sebabnya oleh Dia kita mengatakan "Amin 2  n " untuk memuliakan Allah. o 

2 Korintus 11:2

Konteks
11:2 Sebab aku cemburu kepada kamu dengan cemburu ilahi. Karena aku telah mempertunangkan kamu kepada satu laki-laki g  untuk membawa kamu h  sebagai perawan suci kepada Kristus.

2 Korintus 7:7

Konteks
7:7 Bukan hanya oleh kedatangannya saja, tetapi juga oleh penghiburan yang dinikmatinya di tengah-tengah kamu. Karena ia telah memberitahukan kepada kami tentang kerinduanmu, keluhanmu, kesungguhanmu untuk membela aku, sehingga makin bertambahlah sukacitaku.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:3]  1 Full Life : PIKIRAN KAMU DISESATKAN.

Nas : 2Kor 11:3

Beberapa orang di jemaat Korintus mudah sekali diperdaya oleh para pengkhotbah palsu dan menerima Injil yang diputarbalikkan (ayat 2Kor 11:4). Dengan menerima pengajaran dari "pekerja-pekerja curang" ini (ayat 2Kor 11:13), mereka disesatkan dari penyerahan yang sepenuh hati kepada Kristus. Dalam gereja masa kini, ada juga orang yang tampil seperti pelayan kebenaran, namun pengajaran mereka itu bertentangan dengan Firman Allah, dan mereka menuntun pengikutnya ke arah bencana rohani (lih. dua catatan yang berikut;

lihat cat. --> 2Kor 11:4;

lihat cat. --> 2Kor 11:13; dan

lihat cat. --> Mat 23:13).

[atau ref. 2Kor 11:4; 2Kor 11:13; Mat 23:13]

Kita harus selalu berjaga-jaga terhadap mereka

(lihat art. GURU-GURU PALSU, dan

lihat art. PENILIK JEMAAT DAN KEWAJIBANNYA).

[1:20]  2 Full Life : AMIN.

Nas : 2Kor 1:20

Kata penutup "Amin" dalam doa dan pemberitaan orang Kristen mengungkapkan keyakinan akan kasih dan kesetiaan Allah serta kepastian janji-janji-Nya. Itulah suara iman, yang meneguhkan lagi dan menyatu diri dengan kebenaran Injil Kristus yang tak tergoyahkan itu. Dalam kitab Wahy 3:14, Tuhan Yesus disebut sebagai "Amin".



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA