TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 1:3

Konteks
1:3 Orang itu dari tahun ke tahun g  pergi meninggalkan kotanya untuk sujud menyembah h  dan mempersembahkan korban kepada TUHAN semesta alam di Silo. i  Di sana yang menjadi imam TUHAN ialah kedua anak Eli, j  Hofni dan Pinehas.

1 Samuel 1:19

Konteks
1:19 Keesokan harinya bangunlah mereka itu pagi-pagi, lalu sujud menyembah di hadapan TUHAN; kemudian pulanglah mereka ke rumahnya di Rama. f  Ketika Elkana bersetubuh dengan Hana, isterinya, TUHAN ingat g  kepadanya.

1 Samuel 1:21

Konteks
1:21 Elkana, laki-laki itu, pergi dengan seisi rumahnya mempersembahkan korban sembelihan tahunan k  dan korban nazarnya l  kepada TUHAN.

1 Samuel 1:23-24

Konteks
1:23 Kemudian Elkana, suaminya itu, berkata kepadanya: "Perbuatlah apa yang kaupandang baik; tinggallah sampai engkau menyapih dia; hanya, TUHAN kiranya menepati n  janji-Nya." Jadi tinggallah perempuan itu dan menyusui anaknya sampai disapihnya. o  1:24 Setelah perempuan itu menyapih anaknya, dibawanyalah dia, dengan seekor lembu jantan p  yang berumur tiga tahun, satu efa tepung dan sebuyung anggur, lalu diantarkannya ke dalam rumah TUHAN di Silo. Waktu itu masih kecil betul kanak-kanak itu.

1 Samuel 2:13

Konteks
2:13 ataupun batas hak e  para imam terhadap bangsa itu. Setiap kali seseorang mempersembahkan korban sembelihan, sementara daging f  itu dimasak, datanglah bujang imam membawa garpu bergigi tiga di tangannya

1 Samuel 2:19

Konteks
2:19 Setiap tahun ibunya membuatkan dia jubah kecil dan membawa jubah itu kepadanya, apabila ia bersama-sama suaminya pergi mempersembahkan korban sembelihan tahunan. k 

1 Samuel 2:31

Konteks
2:31 Sesungguhnya akan datang waktunya, bahwa Aku akan mematahkan tangan kekuatanmu 1  dan tangan kekuatan kaummu, sehingga tidak ada seorang kakek dalam keluargamu. f 

1 Samuel 3:1

Konteks
Samuel terpanggil
3:1 Samuel yang muda itu menjadi pelayan q  TUHAN di bawah pengawasan Eli. Pada masa itu firman TUHAN jarang; r  penglihatan-penglihatanpun s  tidak sering.

1 Samuel 3:12

Konteks
3:12 Pada waktu itu Aku akan menepati kepada Eli segala e  yang telah Kufirmankan tentang keluarganya, dari mula sampai akhir.

1 Samuel 4:1

Konteks
4:1 Dan perkataan Samuel sampai ke seluruh Israel.
Tabut TUHAN dirampas
(4-1b) Orang Israel maju berperang melawan orang Filistin dan berkemah dekat Eben-Haezer, q  sedang orang Filistin berkemah di Afek. r 

1 Samuel 4:18-19

Konteks
4:18 Ketika disebutnya tabut Allah itu, jatuhlah Eli telentang dari kursi di sebelah pintu gerbang, batang lehernya patah dan ia mati. Sebab telah tua dan gemuk orangnya. Empat puluh tahun l  lamanya ia memerintah m  sebagai hakim atas orang Israel. 4:19 Adapun menantunya perempuan, isteri Pinehas, sudah hamil tua. Ketika didengarnya kabar itu, bahwa tabut Allah telah dirampas dan mertuanya laki-laki serta suaminya telah mati, duduklah ia berlutut, lalu bersalin, sebab ia kedatangan sakit beranak.

1 Samuel 6:13

Konteks
6:13 Orang-orang Bet-Semes sedang menuai gandum u  di lembah. Ketika mereka mengangkat muka, maka tampaklah kepada mereka tabut itu, lalu bersukacitalah mereka melihatnya.

1 Samuel 6:16

Konteks
6:16 Ketika kelima raja kota orang Filistin melihat hal itu, pulanglah mereka ke Ekron pada hari itu juga.

1 Samuel 7:2-3

Konteks
Orang Filistin terpukul kalah dekat Mizpa
7:2 Sejak saat tabut itu tinggal di Kiryat-Yearim h  berlalulah waktu yang cukup lama, yakni dua puluh tahun, dan seluruh kaum Israel mengeluh kepada TUHAN. i  7:3 Lalu berkatalah Samuel kepada seluruh kaum Israel demikian: "Jika kamu berbalik j  kepada TUHAN dengan segenap hati, maka jauhkanlah k  para allah asing dan para Asytoret l  dari tengah-tengahmu dan tujukan m  hatimu kepada TUHAN dan beribadahlah hanya n  kepada-Nya; maka Ia akan melepaskan o  kamu 2  dari tangan orang Filistin."

1 Samuel 7:7

Konteks
7:7 Ketika didengar orang Filistin, bahwa orang Israel telah berkumpul di Mizpa, majulah raja-raja kota orang Filistin mendatangi orang Israel. Serta didengar orang Israel demikian, maka ketakutanlah v  mereka terhadap orang Filistin.

1 Samuel 8:6

Konteks
8:6 Waktu mereka berkata: "Berikanlah kepada kami seorang raja b  untuk memerintah kami," perkataan itu mengesalkan c  Samuel, maka berdoalah Samuel kepada TUHAN.

1 Samuel 8:18

Konteks
8:18 Pada waktu itu kamu akan berteriak karena rajamu yang kamu pilih itu, tetapi TUHAN tidak akan menjawab r  kamu pada waktu itu. s "

1 Samuel 9:12

Konteks
9:12 Jawab gadis-gadis itu kepada mereka: "Ya, ada, baru saja ia mendahului kamu, cepat-cepatlah sekarang. Ia datang ke kota hari ini, karena ada perjamuan korban r  untuk orang banyak di bukit s  pada hari ini.

1 Samuel 9:16

Konteks
9:16 "Besok kira-kira waktu ini Aku akan menyuruh kepadamu seorang laki-laki dari tanah Benyamin; engkau akan mengurapi u  dia menjadi raja v  atas umat-Ku Israel dan ia akan menyelamatkan w  umat-Ku dari tangan orang Filistin. x  Sebab Aku telah memperhatikan sengsara umat-Ku itu, karena teriakannya y  telah sampai kepada-Ku."

1 Samuel 9:26

Konteks
9:26 Mereka bangun pagi-pagi, dan ketika fajar menyingsing, Samuel memanggil Saul yang ada di atas sotoh itu, katanya: "Bangunlah, aku akan mengantarkan engkau." Lalu Saul bangun dan mereka keduanya pergi ke luar, yakni ia dan Samuel.

1 Samuel 10:6

Konteks
10:6 Maka Roh x  TUHAN akan berkuasa atasmu; engkau akan kepenuhan bersama-sama dengan mereka dan berubah y  menjadi manusia lain 3 .

1 Samuel 10:8

Konteks
10:8 Engkau harus pergi ke Gilgal c  mendahului aku, dan camkanlah, aku akan datang kepadamu untuk mempersembahkan korban bakaran dan korban keselamatan. Engkau harus menunggu tujuh d  hari lamanya, sampai aku datang kepadamu dan memberitahukan kepadamu apa yang harus kaulakukan."

1 Samuel 11:1

Konteks
Saul menyelamatkan Yabesh
11:1 Maka Nahas, k  orang Amon itu, bergerak maju dan berkemah mengepung Yabesh-Gilead. l  Lalu berkatalah semua orang Yabesh itu kepada Nahas: "Adakanlah perjanjian m  dengan kami, maka kami akan takluk kepadamu."

1 Samuel 11:3

Konteks
11:3 Para tua-tua q  Yabesh berkata kepadanya: "Berilah kelonggaran kepada kami tujuh hari lamanya, supaya kami mengirim utusan ke seluruh daerah Israel; dan jika tidak ada seorangpun yang menyelamatkan r  kami, maka kami akan keluar menyerahkan s  diri kepadamu."

1 Samuel 11:9

Konteks
11:9 Kepada para utusan yang datang itu dikatakan: "Beginilah kamu katakan kepada orang-orang Yabesh-Gilead: Besok pada waktu panas teriknya matahari akan datang bagimu penyelamatan." Ketika para utusan kembali dan memberitahukan hal itu kepada orang-orang Yabesh, bersukacitalah mereka.

1 Samuel 11:11

Konteks
11:11 Keesokan harinya Saul membagi rakyat itu menjadi tiga pasukan. d  Mereka itu masuk ke tengah-tengah perkemahan musuh pada waktu kawal pagi dan memukul kalah orang-orang Amon e  sebelum hari panas; dan terserak-seraklah orang-orang yang lolos itu, sehingga di antara mereka tidak ada tinggal dua orang bersama-sama.

1 Samuel 13:8

Konteks
13:8 Ia menunggu tujuh q  hari lamanya sampai waktu yang ditentukan Samuel. Tetapi ketika Samuel tidak datang ke Gilgal, mulailah rakyat itu berserak-serak meninggalkan dia.

1 Samuel 13:11

Konteks
13:11 Tetapi kata Samuel: "Apa yang telah kauperbuat?" Jawab Saul: "Karena aku melihat rakyat itu berserak-serak meninggalkan aku dan engkau tidak datang pada waktu yang telah ditentukan, padahal orang Filistin telah berkumpul di Mikhmas, u 

1 Samuel 13:17

Konteks
13:17 Maka keluarlah orang-orang penjarah i  dari perkemahan orang Filistin dalam tiga gerombolan: gerombolan yang satu mengambil jalan ke Ofra, j  ke daerah Syual;

1 Samuel 14:3

Konteks
14:3 Ahia, anak Ahitub, w  saudara Ikabod, x  anak Pinehas, anak Eli, y  imam TUHAN di Silo, z  dialah yang memakai baju efod pada waktu itu. Tetapi rakyat tidak tahu tentang perginya Yonatan itu.

1 Samuel 14:8

Konteks
14:8 Kata Yonatan: "Perhatikan, kita menyeberang ke dekat orang-orang itu dan memperlihatkan diri kepada mereka.

1 Samuel 14:13

Konteks
14:13 Maka naiklah Yonatan merangkak ke atas, dengan diikuti oleh pembawa senjatanya. Orang-orang itu tewas terparang oleh Yonatan, sedang pembawa senjatanya membunuh mereka dari belakangnya.

1 Samuel 14:15

Konteks
14:15 Lalu timbullah kegentaran m  di perkemahan, di padang dan di antara seluruh rakyat. Juga pasukan pengawal dan penjarah-penjarah n  itu gentar, dan bumi gemetar, sehingga menjadi kegentaran yang dari Allah.

1 Samuel 14:18

Konteks
14:18 Lalu kata Saul kepada Ahia: "Bawalah p  baju efod q  ke mari." Karena pada waktu itu dialah yang memakai baju efod di antara orang Israel.

1 Samuel 16:1

Konteks
Daud diurapi menjadi raja
16:1 Berfirmanlah TUHAN kepada Samuel: "Berapa lama lagi engkau berdukacita w  karena Saul? Bukankah ia telah Kutolak x  sebagai raja atas Israel? Isilah tabung tandukmu dengan minyak y  dan pergilah. Aku mengutus engkau kepada Isai, z  orang Betlehem itu, sebab di antara anak-anaknya telah Kupilih a  seorang raja bagi-Ku."

1 Samuel 17:14

Konteks
17:14 Daudlah yang bungsu. Jadi ketiga anak yang besar-besar itu pergi mengikuti Saul.

1 Samuel 17:20

Konteks
17:20 Lalu Daud bangun pagi-pagi, ditinggalkannyalah kambing dombanya pada seorang penjaga, lalu mengangkat muatan dan pergi, seperti yang diperintahkan Isai kepadanya. Sampailah ia ke perkemahan, ketika tentara keluar untuk mengatur barisannya dan mengangkat sorak perang.

1 Samuel 18:6

Konteks
Saul benci kepada Daud
18:6 Tetapi pada waktu mereka pulang, ketika Daud kembali sesudah mengalahkan orang Filistin itu, keluarlah orang-orang perempuan dari segala kota Israel menyongsong raja Saul sambil menyanyi dan menari-nari z  dengan memukul rebana, a  dengan bersukaria dan dengan membunyikan gerincing;

1 Samuel 18:10

Konteks
18:10 Keesokan harinya roh jahat f  yang dari pada Allah itu berkuasa atas Saul, sehingga ia kerasukan 4  di tengah-tengah rumah, sedang Daud main kecapi g  seperti sehari-hari. h  Adapun Saul ada tombak i  di tangannya.

1 Samuel 18:19

Konteks
18:19 Tetapi ketika tiba waktunya untuk memberikan Merab, b  anak Saul itu, kepada Daud, maka anak perempuan itu diberikan kepada Adriel, orang Mehola, c  menjadi isterinya.

1 Samuel 18:26

Konteks
18:26 Ketika para pegawainya memberitahukan perkataan itu kepada Daud, maka setujulah Daud menjadi menantu raja. Waktunya belum genap,

1 Samuel 19:5

Konteks
19:5 Ia telah mempertaruhkan nyawanya u  dan telah mengalahkan orang Filistin itu, dan TUHAN telah memberikan kemenangan v  yang besar kepada seluruh Israel. Engkau sudah melihatnya dan bersukacita karenanya. Mengapa engkau hendak berbuat dosa terhadap darah orang yang tidak bersalah w  dengan membunuh Daud tanpa alasan?"

1 Samuel 19:9

Konteks
19:9 Tetapi roh jahat y  yang dari pada TUHAN hinggap pada Saul, ketika ia duduk di rumahnya, dengan tombaknya di tangannya; dan Daud sedang main kecapi. z 

1 Samuel 19:11

Konteks
19:11 Kemudian Saul mengirim orang-orang suruhan ke rumah Daud untuk mengamat-amatinya b  dan untuk membunuh dia pada waktu pagi. c  Tetapi Mikhal, isteri Daud, memberitahukan kepadanya, demikian: "Jika engkau tidak dapat meluputkan dirimu malam ini, maka besok engkau akan dibunuh."

1 Samuel 20:5

Konteks
20:5 Lalu kata Daud kepada Yonatan: "Kautahu, besok bulan baru, r  maka sebenarnya aku harus duduk makan bersama-sama dengan raja. Jika engkau membiarkan aku pergi, maka aku akan bersembunyi s  di padang sampai lusa petang.

1 Samuel 20:12

Konteks
20:12 Lalu berkatalah Yonatan kepada Daud: "Demi TUHAN, Allah Israel, besok atau lusa kira-kira waktu ini aku akan memeriksa perasaan a  ayahku. Apabila baik keadaannya bagi Daud, masakan aku tidak akan menyuruh orang kepadamu dan memberitahukannya kepadamu?

1 Samuel 20:35

Konteks
20:35 Pada waktu pagi keluarlah Yonatan ke padang bersama-sama seorang budak kecil sesuai dengan janjinya kepada Daud.

1 Samuel 21:4

Konteks
21:4 Lalu jawab imam itu kepada Daud: "Tidak ada roti g  biasa padaku, hanya roti kudus h  yang ada; asal saja orang-orangmu itu menjaga diri i  terhadap perempuan."

1 Samuel 21:11

Konteks
21:11 Pegawai-pegawai Akhis berkata kepada tuannya: "Bukankah ini Daud raja negeri itu? Bukankah tentang dia orang-orang menyanyi berbalas-balasan sambil menari-nari, demikian: Saul mengalahkan beribu-ribu musuh, tetapi Daud berlaksa-laksa? s "

1 Samuel 22:6

Konteks
Para imam di Nob dibunuh
22:6 Hal itu terdengar oleh Saul, sebab Daud dan orang-orang yang bersama-sama dengan dia telah diketahui tempatnya. Adapun Saul ada di Gibea, sedang duduk a  di bawah pohon tamariska b  di bukit, dengan tombaknya di tangan dan semua pegawainya berdiri di dekatnya.

1 Samuel 23:14-15

Konteks
Daud di padang gurun Zif
23:14 Maka Daud tinggal di padang gurun, o  di tempat-tempat perlindungan. Ia tinggal di pegunungan, di padang gurun Zif. p  Dan selama waktu itu Saul mencari q  dia, tetapi Allah tidak r  menyerahkan dia ke dalam tangannya. 23:15 Daud takut, karena Saul telah keluar dengan maksud mencabut nyawanya. s  Ketika Daud ada di padang gurun Zif di Koresa,

1 Samuel 23:24

Konteks
23:24 Lalu berkemaslah mereka pergi ke Zif, mendahului Saul. Daud dan orang-orangnya ada di padang gurun Maon, d  di dataran di sebelah selatan padang belantara. e 

1 Samuel 25:1

Konteks
Kematian Samuel
25:1 Dan matilah w  Samuel 5 ; seluruh orang Israel berkumpul meratapi x  dia dan menguburkan dia di rumahnya di Rama. y  Dan Daud berkemas, lalu pergi ke padang gurun Paran.

1 Samuel 25:10

Konteks
25:10 Tetapi Nabal menjawab anak buah Daud itu, katanya: "Siapakah i  Daud? Siapakah anak Isai itu? Pada waktu sekarang ini ada banyak hamba-hamba yang lari dari tuannya.

1 Samuel 25:25

Konteks
25:25 Janganlah kiranya tuanku mengindahkan Nabal, orang yang dursila itu, sebab seperti namanya demikianlah ia: Nabal namanya dan bebal e  f  orangnya. Tetapi aku, hambamu ini, tidak melihat orang-orang yang tuanku suruh.

1 Samuel 25:31

Konteks
25:31 maka tak usahlah tuanku bersusah hati dan menyesal karena menumpahkan darah tanpa alasan, dan karena tuanku bertindak sendiri dalam mencari keadilan. Dan apabila TUHAN berbuat baik kepada tuanku, ingatlah s  kepada hambamu t  ini."

1 Samuel 25:34

Konteks
25:34 Tetapi demi TUHAN, Allah Israel yang hidup, yang mencegah aku dari pada berbuat jahat kepadamu--jika engkau tadinya tidak segera datang menemui aku, pasti tidak akan ada seorang laki-lakipun tinggal hidup pada Nabal w  sampai fajar menyingsing."

1 Samuel 25:37

Konteks
25:37 Tetapi pada waktu pagi, ketika sudah hilang mabuk Nabal itu, diceriterakanlah kepadanya oleh isterinya segala perkara itu. Lalu terhentilah jantungnya dalam dada dan ia membatu. b 

1 Samuel 26:5

Konteks
26:5 Berkemaslah Daud, lalu sampai ke tempat Saul berkemah. Waktu Daud melihat tempat Saul berbaring dengan Abner n  bin Ner, panglima tentaranya, --Saul berbaring di tengah-tengah perkemahan, sedang rakyat berkemah sekelilingnya--

1 Samuel 26:7

Konteks
26:7 Datanglah Daud dengan Abisai kepada rakyat itu pada waktu malam, dan tampaklah di sana Saul berbaring tidur di tengah-tengah perkemahan, dengan tombaknya terpancung di tanah pada sebelah kepalanya, sedang Abner dan rakyat itu berbaring sekelilingnya.

1 Samuel 28:1

Konteks
Saul di En-Dor
28:1 Pada waktu itu orang Filistin mengerahkan b  tentaranya untuk berperang melawan orang Israel. Lalu berkatalah Akhis kepada Daud: "Ketahuilah baik-baik, bahwa engkau beserta orang-orangmu harus maju berperang bersama-sama dengan aku dalam tentara."

1 Samuel 28:3

Konteks
28:3 Adapun Samuel sudah mati. d  Seluruh orang Israel sudah meratapi dia dan mereka telah menguburkan dia di Rama, e  di kotanya. Dan Saul telah menyingkirkan f  dari dalam negeri para pemanggil arwah dan roh peramal. g 

1 Samuel 28:8

Konteks
28:8 Lalu menyamarlah q  Saul, ia mengenakan pakaian lain dan pergilah ia dengan dua orang. Ketika mereka pada waktu malam sampai kepada perempuan itu, berkatalah Saul: "Cobalah engkau menenung r  bagiku dengan perantaraan arwah, dan panggillah supaya muncul kepadaku orang yang akan kusebut kepadamu."

1 Samuel 29:10

Konteks
29:10 Jadi, bangunlah pagi-pagi beserta orang-orang tuanmu ini yang datang bersama-sama dengan engkau; bangunlah kamu pagi-pagi, segera sesudah hari cukup terang bagimu, dan pergilah. v "

1 Samuel 30:16-17

Konteks
30:16 Ia menunjuk jalan kepada Daud ke sana, dan tampaklah orang-orang itu berpencar-pencar di atas seluruh daerah itu, sambil makan, minum dan mengadakan perayaan s  karena jarahan t  yang besar, yang telah dirampas mereka dari tanah orang Filistin dan dari tanah Yehuda. 30:17 Dan pada keesokan harinya Daud menghancurkan u  mereka dari pagi-pagi buta sampai matahari terbenam; tidak ada seorangpun dari mereka yang lolos, kecuali empat ratus orang muda yang melarikan diri v  dengan menunggang unta.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:31]  1 Full Life : MEMATAHKAN TANGAN KEKUATANMU.

Nas : 1Sam 2:31

Eli dan keturunannya tersingkir dari pelayanan imam untuk selama-lamanya. Ketidaksetiaan dan kedursilaan mereka telah menjadikan mereka tidak layak untuk selama-lamanya untuk menjadi pemimpin rohani dan teladan yang saleh bagi Israel (bd. ayat 1Sam 2:30-34; 3:13-14).

[7:3]  2 Full Life : JIKA KAMU BERBALIK KEPADA TUHAN ... MAKA IA AKAN MELEPASKAN KAMU.

Nas : 1Sam 7:3

Samuel menekankan prinsip alkitabiah bahwa apabila umat Allah berharap untuk menerima perlindungan dan pembebasan-Nya, mereka pertama-tama harus berbalik kepada-Nya dengan segenap hati dan membuang semua bentuk penyembahan berhala dan kompromi (bd. Rom 12:1-2). Semua orang yang dengan sungguh-sungguh ingin menyenangkan Allah dapat mengharapkan pemeliharaan, berkat, dan pembebasan Allah (bd. Kel 23:22; Ul 20:1-4; Yos 1:5-9).

[10:6]  3 Full Life : MANUSIA LAIN.

Nas : 1Sam 10:6

Allah mengubah sifat batin Saul melalui pengurapan-Nya dengan Roh Kudus (bd. ayat 1Sam 10:9). Perubahan ini tidak bersifat permanen atau tanpa syarat, tetapi sesuatu yang dapat dipelihara hanya oleh ketaatan kepada Allah. Kemudian Saul menolak untuk taat kepada Allah sehingga, setelah itu Roh Kudus meninggalkannya (1Sam 13:13-14; 15:11; 16:14).

[18:10]  4 Full Life : ROH JAHAT YANG DARIPADA ALLAH ITU BERKUASA ATAS SAUL, SEHINGGA IA KERASUKAN

Nas : 1Sam 18:10

(versi Inggris NIV -- ia bernubuat). Ayat ini jangan diartikan bahwa Allah secara langsung mengutus roh jahat ke dalam Saul, tetapi bahwa Allah mengizinkan roh jahat memasukinya

(lihat cat. --> 1Sam 16:14;

[atau ref. 1Sam 16:14]

lihat art. KEHENDAK ALLAH).

Istilah Ibrani yang dipakai untuk "nubuat" di sini dapat mengacu kepada nubuat yang benar atau nubuat yang palsu. Saul tidak bernubuat dengan Roh Allah; melainkan itu mungkin ocehan dan ucapan karena kerasukan roh jahat.

[25:1]  5 Full Life : DAN MATILAH SAMUEL.

Nas : 1Sam 25:1

Kematian Samuel mengakhiri kehidupan salah seorang hamba Allah yang paling setia.

  1. 1) Ia bersemangat untuk Allah dan melakukan lebih banyak dari orang lain pada zamannya untuk menaati apa yang ada di hati Allah (1Sam 2:35; 12:7-25; 15:10-11,35). Hidup Samuel memberikan teladan yang unggul dari integritas, kejujuran, kesetiaan, dan kemurnian moral (1Sam 12:1-5).
  2. 2) Samuel mewariskan reputasi yang membuatnya sejajar dengan tokoh-tokoh PL yang terbesar. Allah sendiri menyebutkannya bersama dengan Musa (Yer 15:1). Samuel dan para nabi benar lainnya, bukan para raja, mewakili kepemimpinan rohani dan moral tertinggi di bawah perjanjian yang lama.



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA