TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Korintus 3:3

Konteks
3:3 Karena kamu masih manusia duniawi 1 . Sebab, jika di antara kamu ada iri hati dan perselisihan t  bukankah hal itu menunjukkan, bahwa kamu manusia duniawi dan bahwa kamu hidup secara manusiawi?

1 Korintus 6:11

Konteks
6:11 Dan beberapa orang di antara kamu demikianlah dahulu. t  Tetapi kamu telah memberi dirimu disucikan, u  kamu telah dikuduskan, v  kamu telah dibenarkan w  dalam nama Tuhan Yesus Kristus dan dalam Roh 2  Allah kita.

1 Korintus 7:36

Konteks
7:36 Tetapi jikalau seorang menyangka, bahwa ia tidak berlaku wajar terhadap gadisnya, jika gadisnya itu telah bertambah tua dan ia benar-benar merasa, bahwa mereka harus kawin, baiklah mereka kawin, kalau ia menghendakinya. Hal itu bukan dosa. v 

1 Korintus 8:10

Konteks
8:10 Karena apabila orang melihat engkau yang mempunyai "pengetahuan", sedang duduk makan di dalam kuil berhala, bukankah orang yang lemah hati nuraninya itu dikuatkan untuk makan daging persembahan berhala? t 

1 Korintus 10:16

Konteks
10:16 Bukankah cawan pengucapan syukur 3 , yang atasnya kita ucapkan syukur, adalah persekutuan dengan darah Kristus? Bukankah roti yang kita pecah-pecahkan q  adalah persekutuan dengan tubuh Kristus? r 

1 Korintus 12:13

Konteks
12:13 Sebab dalam satu Roh v  kita semua, baik orang Yahudi, maupun orang Yunani, baik budak, maupun orang merdeka, w  telah dibaptis 4  x  menjadi satu tubuh dan kita semua diberi minum y  dari satu Roh.

1 Korintus 14:15

Konteks
14:15 Jadi, apakah yang harus kubuat? Aku akan berdoa dengan rohku, k  tetapi aku akan berdoa juga dengan akal budiku 5 ; aku akan menyanyi l  dan memuji dengan rohku, tetapi aku akan menyanyi dan memuji juga dengan akal budiku.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:3]  1 Full Life : KAMU MASIH MANUSIA DUNIAWI.

Nas : 1Kor 3:3

Untuk penjelasan tentang perbedaan di antara orang Kristen yang duniawi dan yang rohani,

lihat art. TIGA JENIS ORANG).

[6:11]  2 Full Life : DIBENARKAN ... DALAM ROH.

Nas : 1Kor 6:11

Pembenaran tidak hanya meliputi karya penyelamatan oleh Tuhan Yesus, tetapi juga karya Roh Allah dalam kehidupan orang percaya

(lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN).

[10:16]  3 Full Life : CAWAN PENGUCAPAN SYUKUR.

Nas : 1Kor 10:16

Cawan yang kita terima pada saat Perjamuan Kudus melambangkan kematian Kristus dan derita pengorbanan-Nya bagi pria dan wanita yang penuh dengan dosa. "Persekutuan dengan darah Kristus" menunjuk kepada orang percaya yang ikut serta dalam keselamatan yang disediakan oleh kematian Kristus (bd. 1Kor 11:25). Alkitab tidak mengajarkan bahwa roti dan sari buah anggur itu betul-betul menjadi tubuh dan darah Kristus

(lihat cat. --> 1Kor 11:24-25

[atau ref. 1Kor 11:24-25]

tentang Perjamuan Tuhan).

[12:13]  4 Full Life : DALAM SATU ROH KITA SEMUA ... TELAH DIBAPTIS.

Nas : 1Kor 12:13

Baptisan "dalam satu Roh" tidak menunjuk kepada baptisan air ataupun baptisan orang percaya dalam Roh Kudus, seperti yang terjadi pada hari Pentakosta (lih. Mr 1:8;

lihat cat. --> Kis 2:4).

[atau ref. Kis 2:4]

Sebaliknya, itu menunjuk kepada tindakan Roh membaptis orang percaya ke dalam tubuh Kristus, yang menyatukan mereka ke dalam tubuh itu dan menjadikan mereka satu secara rohani dengan orang percaya lainnya. Ini suatu perubahan rohani (yaitu, pembaharuan/kelahiran kembali) yang terjadi pada waktu pertobatan dan menempatkan orang percaya itu "dalam Kristus"

(lihat art. PEMBAHARUAN).

[14:15]  5 Full Life : BERDOA DENGAN ROHKU ... BERDOA JUGA DENGAN AKAL BUDIKU.

Nas : 1Kor 14:15

Paulus menunjuk kepada pengalaman pribadinya, kepada penggunaan bahasa roh secara pribadi. "Aku berdoa dengan rohku" berarti berdoa dengan bahasa roh, dengan menggunakan rohnya sendiri oleh dorongan Roh Kudus. Roh orang percaya berdoa sementara Roh Kudus memberikan apa yang harus dikatakannya (bd. 1Kor 12:7,11; Kis 2:4). Di sini Paulus membicarakan tentang penggunaan bahasa roh secara pribadi yang ditujukan kepada Allah. Paulus menggunakan bahasa roh tidak hanya untuk berdoa, tetapi juga untuk menyanyi, memuji, dan mengucapkan syukur kepada Allah (ayat 1Kor 14:14-16). "Berdoa dengan akal budiku" berarti berdoa dan memuji dengan akal budinya sendiri dalam bahasa yang telah dipelajarinya, juga oleh dorongan Roh Kudus.



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA