TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 10:4

Konteks
10:4 Dari pada mereka akan muncul batu penjuru 1 , a  dari pada mereka akan muncul patok b  kemah, dari pada mereka akan muncul busur c  perang, dari pada mereka akan keluar semua penguasa bersama-sama.

Zakharia 6:1

Konteks
Penglihatan kedelapan: empat kereta
6:1 Aku melayangkan mataku pula, maka aku melihat: tampak keluar empat kereta b  dari antara dua gunung. Adapun gunung-gunung itu adalah gunung-gunung tembaga.

Zakharia 8:10

Konteks
8:10 Sebab sebelum waktu itu tidak ada rezeki u  bagi manusia, juga tidak bagi binatang; dan karena musuh tidak ada keamanan v  bagi orang yang keluar dan bagi orang yang masuk, lagipula Aku membuat manusia semua bertengkar.

Zakharia 9:8

Konteks
9:8 Aku berkemah dekat rumah-Ku sebagai pengawal l  terhadap mereka yang lalu-lalang; m  tidak akan ada lagi penindas mendatanginya 3 , sebab sekarang Aku sendiri telah mengindahkannya. n 

Zakharia 6:6

Konteks
6:6 Yang ditarik oleh kuda hitam itu keluar ke Tanah Utara; yang putih itu keluar ke arah barat; yang berbelang-belang itu keluar ke Tanah Selatan;

Zakharia 2:3

Konteks
2:3 Dan sementara malaikat yang berbicara dengan aku itu maju ke depan, majulah seorang malaikat lain mendekatinya,

Zakharia 14:3

Konteks
14:3 Kemudian TUHAN akan maju 4  berperang d  melawan bangsa-bangsa itu seperti Ia berperang pada hari pertempuran. e 

Zakharia 6:5

Konteks
6:5 Berbicaralah malaikat itu kepadaku: "Semuanya ini keluar ke arah keempat mata angin, e  sesudah mereka menghadap kepada Tuhan seluruh bumi. f "

Zakharia 5:5

Konteks
Penglihatan ketujuh: perempuan dalam gantang
5:5 Tampillah malaikat yang berbicara dengan aku itu, katanya kepadaku: "Cobalah layangkan matamu dan lihatlah apa yang muncul itu!"

Zakharia 6:7

Konteks
6:7 dan yang merah itu keluar, gelisah untuk pergi, hendak menjelajahi bumi. g  Lalu berkatalah ia: "Pergilah, jelajahilah bumi!" Maka mereka menjelajahi bumi.

Zakharia 9:14

Konteks
9:14 TUHAN akan menampakkan diri kepada mereka, g  dan anak panah-Nya akan melayang keluar seperti kilat. h  Dan Tuhan ALLAH akan meniup sangkakala i  dan akan berjalan maju dalam angin badai j  dari selatan.

Zakharia 5:3

Konteks
5:3 Lalu ia berkata kepadaku: "Inilah sumpah serapah q  yang keluar menimpa seluruh negeri; sebab menurut sumpah serapah itu setiap pencuri r  di sini masih bebas dari hukuman, dan setiap orang yang bersumpah palsu s  di sini juga masih bebas dari hukuman.

Zakharia 5:6

Konteks
5:6 Lalu tanyaku: "Apa itu?" Jawabnya: "Yang muncul itu sebuah gantang! v " Lagi katanya: "Inilah kejahatan mereka di seluruh negeri!"

Zakharia 4:7

Konteks
4:7 Siapakah engkau, gunung yang besar 6 ? Di depan Zerubabel engkau menjadi tanah rata. c  Ia akan mengangkat batu utama, d  sedang orang bersorak: e  Bagus! Bagus sekali batu itu!"

Zakharia 5:9

Konteks
5:9 Lalu aku melayangkan mataku dan aku melihat: tampak tampil dua orang perempuan yang sayapnya didorong oleh angin. Adapun sayap mereka adalah sayap seperti burung ranggung. x  Mereka mengangkut gantang itu di antara bumi dan langit.

Zakharia 5:4

Konteks
5:4 Aku telah menyuruhnya keluar, demikianlah firman TUHAN semesta alam, supaya itu masuk ke dalam rumah pencuri dan ke dalam rumah orang yang bersumpah palsu t  demi nama-Ku, dan supaya itu bermalam di dalam rumah mereka dan memusnahkannya, baik kayunya maupun batu-batunya. u "

Zakharia 1:10

Konteks
1:10 Orang yang berdiri di antara pohon-pohon murad itu mulai berbicara, katanya: Inilah mereka semua yang diutus TUHAN untuk menjelajahi bumi! v 

Zakharia 6:8

Konteks
6:8 Kemudian berteriaklah ia kepadaku: "Lihat, mereka yang keluar ke Tanah Utara itu akan menenteramkan h  roh-Ku 7  di Tanah Utara. i "

Zakharia 8:12

Konteks
8:12 melainkan Aku akan menabur damai sejahtera. Maka pohon anggur akan memberi buahnya x  dan tanah akan memberi hasilnya y  dan langit akan memberi air embunnya. z  Aku akan memberi semuanya itu kepada sisa-sisa bangsa a  ini sebagai miliknya. b 

Zakharia 3:2

Konteks
3:2 Lalu berkatalah Malaikat TUHAN kepada Iblis itu: "TUHAN kiranya menghardik engkau, x  hai Iblis 8 ! TUHAN, yang memilih y  Yerusalem, kiranya menghardik engkau! Bukankah dia ini puntung z  yang telah ditarik dari api? a "

Zakharia 10:10

Konteks
10:10 Aku akan membawa mereka kembali dari tanah Mesir, dan dari Asyur o  Aku akan mengumpulkan mereka; Aku akan membawa mereka masuk ke tanah Gilead p  dan ke Libanon, sehingga tidak ada tempat q  lagi bagi mereka.

Zakharia 14:2

Konteks
14:2 Aku akan mengumpulkan segala bangsa z  untuk memerangi a  Yerusalem 9 ; kota itu akan direbut, rumah-rumah akan dirampoki dan perempuan-perempuan akan ditiduri. b  Setengah dari penduduk kota itu harus pergi ke dalam pembuangan, tetapi selebihnya dari bangsa itu tidak akan dilenyapkan dari kota c  itu.

Zakharia 2:4

Konteks
2:4 yang diberi perintah: "Berlarilah, katakanlah kepada orang muda yang di sana itu, demikian: Yerusalem akan tetap tinggal seperti padang terbuka t  oleh karena banyaknya u  manusia dan hewan di dalamnya. v 

Zakharia 3:7

Konteks
3:7 "Beginilah firman TUHAN semesta alam: Apabila engkau hidup menurut jalan yang Kutunjukkan 10  dan melakukan tugas e  yang Kuberikan kepadamu, maka engkau akan memerintah rumah-Ku f  dan mengurus g  pelataran-Ku, dan Aku akan mengizinkan engkau masuk ke antara mereka yang berdiri melayani di sini. h 

Zakharia 14:8

Konteks
14:8 Pada waktu itu akan mengalir o  air p  kehidupan dari Yerusalem 11 ; setengahnya mengalir ke laut timur, q  dan setengah lagi mengalir ke laut barat; hal itu akan terus berlangsung dalam musim panas dan dalam musim dingin. r 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:4]  1 Full Life : DARI PADA MEREKA (YEHUDA) AKAN MUNCUL BATU PENJURU.

Nas : Za 10:4

Dari suku Yehuda akan muncul batu penjuru (Mazm 118:22; Yes 28:16), Yesus sang Mesias, yang akan menjadi seperti patok kemah, yang menandakan keamanan (bd. Yes 22:22-23); Dia akan menjadi Raja yang menang (bd. Wahy 19:11-16).

[6:1]  2 Full Life : SEMUANYA INI KELUAR KE ARAH EMPAT MATA ANGIN

Nas : Za 6:1-5

(versi Inggris NIV -- ini adalah keempat roh dari surga). Di dalam penglihatan yang ke-delapan, Zakharia melihat empat kereta perang di antara dua gunung tembaga.

  1. 1) Warna kuda-kuda penarik kereta-kereta tersebut ialah merah (melambangkan perang), hitam (melambangkan kelaparan dan maut), dan berbelang-belang dan berloreng-loreng (melambangkan wabah; bd. Wahy 6:2-8). Kebanyakan penafsir percaya bahwa kereta perang yang ditarik kuda putih melambangkan kemenangan yang gemilang dari para pelaksana hukuman Allah.
  2. 2) Keempat roh itu sebenarnya malaikat (bd. Mazm 104:4; Wahy 7:1-3).
  3. 3) Baik kereta perang maupun gunung tembaga itu berbicara tentang hukuman atas musuh-musuh Allah. Para penunggang dan kereta pergi ke utara dan selatan, yaitu ke arah Babel dan Mesir yang juga melambangkan kekuatan utara dan selatan pada akhir zaman, yang akan dimusnahkan Allah.

[9:8]  3 Full Life : TIDAK AKAN ADA LAGI PENINDAS MENDATANGINYA.

Nas : Za 9:8

Puncak damai sejahtera akan datang atas Yerusalem di bumi ini selama pemerintahan seribu tahun Mesias. Allah tidak akan membiarkan umat-Nya musnah sama sekali. Kepastian yang sama diberikan kepada gereja karena alam maut tidak akan pernah menguasainya

(lihat cat. --> Mat 16:18).

[atau ref. Mat 16:18]

[14:3]  4 Full Life : KEMUDIAN TUHAN AKAN MAJU.

Nas : Za 14:3

Tuhan akan campur tangan di dalam pertempuran itu dan mengalahkan bangsa-bangsa.

[5:5]  5 Full Life : SEBUAH GANTANG.

Nas : Za 5:5-11

Gantang melambangkan dosa dan kebejatan umat itu.

  1. 1) Si wanita melambangkan penyembahan berhala dan segala bentuk kejahatan; dia terkurung di dalam gantang oleh sebuah tutup timah yang berat dan kemudian dibawa ke Babel, yang melambangkan sistem dunia fasik yang dikuasai Iblis

    (lihat cat. --> Wahy 17:1).

    [atau ref. Wahy 17:1]

    Orang fasik di antara umat Allah bukan hanya harus dihukum tetapi juga disingkirkan dari negeri itu.
  2. 2) Dosa dan kefasikan harus disingkirkan dari gereja-gereja kita, jika tidak Allah akan menarik Roh-Nya dari kita (lih. pasal Wahy 2:1-3:22). Pada akhir zaman Allah akan menghapus semua dosa dari seluruh bumi, dan Yesus Kristus akan memerintah dalam kemuliaan bersama umat-Nya (pasal Wahy 19:1-22:21).

[4:7]  6 Full Life : GUNUNG YANG BESAR.

Nas : Za 4:7

Kesulitan yang tampaknya sebesar gunung dapat diatasi dengan kuasa Roh Kudus yang bekerja melalui kita. Sebaliknya, ketika manifestasi Roh Kudus tidak ada di antara umat Allah, maka perlawanan terhadap pekerjaan Tuhan dan persoalan-persoalan rohani akan membuat mereka kewalahan

(lihat art. KARUNIA-KARUNIA ROHANI ORANG PERCAYA).

[6:8]  7 Full Life : AKAN MENENTERAMKAN ROH-KU.

Nas : Za 6:8

Dengan membawa hukuman Allah, malaikat-malaikat ini telah memuaskan keadilan-Nya dan menghentikan murka-Nya. Allah akan memastikan bahwa rencana-Nya terlaksana pada saat yang telah ditentukan-Nya.

[3:2]  8 Full Life : MENGHARDIK ENGKAU, HAI IBLIS!

Nas : Za 3:2

Selaku wakil Israel, Yosua tidak dapat melawan Iblis, karena imam besar itu memakai jubah yang kotor (yaitu, dosa).

  1. 1) Allah sendiri melawan Iblis dan menghardiknya, karena Allah telah memilih Israel untuk melaksanakan rencana-Nya.
  2. 2) Israel merupakan "puntung yang disentak dari api". Api itu melambangkan penderitaan Israel dalam pembuangan Babel. Allah telah menuntun Israel melalui penderitaan-penderitaan ini, bukan untuk memusnahkan mereka, tetapi untuk mendisiplin mereka dan mempersiapkan mereka untuk tugas yang lebih besar.

[14:2]  9 Full Life : MENGUMPULKAN SEGALA BANGSA UNTUK MEMERANGI YERUSALEM.

Nas : Za 14:2

Bangsa-bangsa seakan-akan memperoleh kemenangan militer, tetapi pada akhirnya mereka akan dibinasakan

(lihat cat. --> Za 12:3-9).

[atau ref. Za 12:3-9]

[3:7]  10 Full Life : APABILA ENGKAU HIDUP MENURUT JALAN YANG KUTUNJUKKAN.

Nas : Za 3:7

Firman pribadi Allah kepada Yosua sangat mendorong dia untuk ikut Tuhan dan memenuhi syarat-syarat-Nya; apabila hal ini dilakukan Yosua, dia akan memimpin di Bait Suci, mengurus semua pelataran Allah di bumi, dan berhak menghampiri ruang takhta Allah di sorga, tempat malaikat melayani. Kita juga dengan leluasa dapat memasuki ruang sorga melalui doa jikalau berjalan di jalan Allah.

[14:8]  11 Full Life : AKAN MENGALIR AIR KEHIDUPAN DARI YERUSALEM.

Nas : Za 14:8

Air kehidupan (berbeda dengan air yang menggenang), akan mengalir dari Yerusalem (bd. Mazm 46:5; Yeh 47:1-12; Yoel 3:18). Aliran ini tidak mengering di musim panas, seperti halnya sebagian besar sungai di Palestina, tetapi akan terus mengalir ke Laut Tengah dan Laut Mati. Ayat ini membayangkan berkat-berkat Allah yang mengalir dari Yerusalem di kerajaan seribu tahun (Wahy 22:1).



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA