TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 64:1

Konteks
64:1 Sekiranya Engkau mengoyakkan langit j  dan Engkau turun 1 , k  sehingga gunung-gunung l  goyang di hadapan-Mu

Yesaya 48:18

Konteks
48:18 Sekiranya engkau memperhatikan f  perintah-perintah-Ku, maka damai sejahteramu g  akan seperti sungai h  yang tidak pernah kering, dan kebahagiaanmu i  akan terus berlimpah seperti gelombang-gelombang laut yang tidak pernah berhenti,

Yesaya 36:5

Konteks
36:5 Kaukira bahwa hanya ucapan bibir saja dapat merupakan rencana dan kekuatan untuk perang! Sekarang, kepada siapa engkau berharap, maka engkau memberontak g  terhadap aku?

Yesaya 1:9

Konteks
1:9 Seandainya TUHAN semesta alam tidak meninggalkan pada kita sedikit orang yang terlepas, m  kita sudah menjadi seperti Sodom, dan sama seperti Gomora 2 . n 

Yesaya 49:15

Konteks
49:15 Dapatkah seorang perempuan melupakan bayinya, sehingga ia tidak menyayangi anak a  dari kandungannya? Sekalipun dia melupakannya, Aku tidak akan melupakan engkau. b 

Yesaya 53:1

Konteks
53:1 Siapakah yang percaya kepada berita 3  z  yang kami dengar, dan kepada siapakah tangan a  kekuasaan TUHAN dinyatakan? b 

Yesaya 30:4

Konteks
30:4 Sebab sekalipun pembesar-pembesar Yerusalem sudah ada di Zoan, s  dan utusan-utusannya sudah sampai ke Hanes,

Yesaya 30:15

Konteks
30:15 Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH, a  Yang Mahakudus, b  Allah Israel: "Dengan bertobat dan tinggal diam c  kamu akan diselamatkan 4 , dalam tinggal tenang dan percaya d  terletak kekuatanmu." Tetapi kamu enggan, e 

Yesaya 64:3

Konteks
64:3 karena Engkau melakukan kedahsyatan o  yang tidak kami harapkan, p  seperti tidak pernah didengar orang sejak dahulu kala!

Yesaya 54:10

Konteks
54:10 Sebab biarpun gunung-gunung beranjak l  m  dan bukit-bukit bergoyang, tetapi kasih n  setia-Ku tidak akan beranjak o  dari padamu dan perjanjian p  damai-Ku q  tidak akan bergoyang, firman TUHAN, yang mengasihani r  engkau.

Yesaya 64:9

Konteks
64:9 Ya TUHAN, janganlah murka f  amat sangat dan janganlah mengingat-ingat dosa g  untuk seterusnya! Sesungguhnya, pandanglah kiranya, kami sekalian adalah umat-Mu. h 

Yesaya 33:2

Konteks
33:2 TUHAN, kasihanilah m  kami 5 , Engkau kami nanti-nantikan! Lindungilah n  kami setiap pagi dengan tangan-Mu, ya, selamatkanlah o  kami di waktu kesesakan! p 

Yesaya 37:17

Konteks
37:17 Sendengkanlah telinga-Mu, ya TUHAN, dan dengarlah; c  bukalah mata-Mu, ya TUHAN, dan lihatlah; d  dengarlah segala perkataan Sanherib e  yang telah dikirimnya untuk mencela f  Allah g  yang hidup.

Yesaya 38:3

Konteks
38:3 Ia berkata: "Ah TUHAN, ingatlah kiranya, bahwa aku telah hidup q  di hadapan-Mu dengan setia dan dengan tulus hati r  dan bahwa aku telah melakukan apa yang baik di mata-Mu. s " Kemudian menangislah t  Hizkia dengan sangat.

Yesaya 53:4

Konteks
53:4 Tetapi sesungguhnya, penyakit kitalah yang ditanggungnya 6 , dan kesengsaraan j  kita yang dipikulnya, padahal kita mengira dia kena tulah, dipukul dan ditindas k  Allah. l 

Yesaya 35:3

Konteks
35:3 Kuatkanlah tangan yang lemah lesu dan teguhkanlah lutut s  yang goyah.

Yesaya 27:4

Konteks
27:4 kehangatan murka tiada pada-Ku. Sekiranya tampak kepada-Ku puteri malu dan rumput, Aku akan bertindak memeranginya dan akan membakarnya b  sekaligus,

Yesaya 36:10

Konteks
36:10 Sekarangpun, adakah di luar kehendak TUHAN aku maju melawan negeri ini untuk memusnahkannya? TUHAN telah berfirman s  kepadaku: Majulah menyerang negeri itu dan musnahkanlah itu!"

Yesaya 51:21

Konteks
51:21 Sebab itu, dengarlah ini, hai engkau yang tertindas, p  hai engkau yang mabuk, q  tetapi bukan karena anggur!

Yesaya 63:15

Konteks
63:15 Pandanglah dari sorga s  dan lihatlah dari kediaman-Mu t  yang kudus dan agung! Di manakah kecemburuan-Mu u  dan keperkasaan-Mu, hati-Mu yang tergerak dan kasih sayang-Mu? v  Janganlah kiranya Engkau menahan diri! w 

Yesaya 5:3

Konteks
5:3 Maka sekarang, hai penduduk Yerusalem, dan orang Yehuda, adililah antara Aku dan kebun anggur-Ku itu. w 

Yesaya 8:20

Konteks
8:20 "Carilah pengajaran p  dan kesaksian! q " Siapa yang tidak berbicara sesuai dengan perkataan itu, maka baginya tidak terbit fajar. r 

Yesaya 10:7

Konteks
10:7 Tetapi dia sendiri tidak demikian maksudnya o  dan tidak demikian rancangan hatinya, melainkan niat hatinya ialah hendak memunahkan dan hendak melenyapkan tidak sedikit bangsa-bangsa.

Yesaya 16:1

Konteks
16:1 Mereka mengirim anak domba g  kepada pemerintah h  negeri, dari Sela i  melalui padang gurun ke gunung puteri Sion 7 . j 

Yesaya 29:12

Konteks
29:12 dan apabila kitab itu diberikan kepada seorang yang tidak dapat membaca dengan mengatakan: "Baiklah baca ini," maka ia akan menjawab: "Aku tidak dapat membaca."

Yesaya 30:24

Konteks
30:24 sapi-sapi g  dan keledai-keledai yang mengerjakan tanah akan memakan makanan campuran h  yang sedap, yang sudah ditampi i  dan diayak.

Yesaya 36:20

Konteks
36:20 Siapakah di antara semua allah i  negeri-negeri ini yang telah melepaskan negeri mereka dari tanganku, sehingga TUHAN sanggup melepaskan Yerusalem dari tanganku 8 ? j "

Yesaya 37:11

Konteks
37:11 Sesungguhnya, engkau ini telah mendengar tentang yang dilakukan raja-raja Asyur kepada segala negeri, yakni bahwa mereka telah menumpasnya; masakan engkau ini akan dilepaskan? n 

Yesaya 37:20

Konteks
37:20 Maka sekarang, ya TUHAN, Allah kami, selamatkanlah m  kami dari tangannya, supaya segala kerajaan di bumi n  mengetahui, bahwa hanya Engkau sendirilah TUHAN 9 . o "

Yesaya 37:25

Konteks
37:25 Aku ini telah menggali air dan telah minum air; aku telah mengeringkan b  dengan telapak kakiku segala sungai di Mesir! c 

Yesaya 38:16

Konteks
38:16 Ya Tuhan, karena inilah hatiku mengharapkan Engkau; tenangkanlah rohku, buatlah aku sehat, buatlah aku sembuh! w 

Yesaya 44:17

Konteks
44:17 Dan sisa kayu itu dikerjakannya menjadi allah, menjadi patung sembahannya; ia sujud kepadanya, ia menyembah i  dan berdoa j  kepadanya, katanya: "Tolonglah k  aku, sebab engkaulah allahku!"

Yesaya 59:1

Konteks
Dosa adalah penghambat keselamatan
59:1 Sesungguhnya, tangan a  TUHAN tidak kurang panjang 10  b  untuk menyelamatkan, dan pendengaran-Nya tidak kurang tajam untuk mendengar; c 

Yesaya 36:8

Konteks
36:8 Maka sekarang, baiklah bertaruh dengan tuanku, raja Asyur: Aku akan memberikan dua ribu ekor kuda o  kepadamu, jika engkau sanggup memberikan dari pihakmu orang-orang yang mengendarainya.

Yesaya 36:11

Konteks
36:11 Lalu berkatalah Elyakim, Sebna dan Yoah t  kepada juru minuman agung: "Silakan berbicara dalam bahasa Aram u  kepada hamba-hambamu ini, sebab kami mengerti; tetapi janganlah berbicara dengan kami dalam bahasa Yehuda sambil didengar oleh rakyat yang ada di atas tembok."

Yesaya 58:9

Konteks
58:9 Pada waktu itulah engkau akan memanggil d  dan TUHAN akan menjawab, e  engkau akan berteriak minta tolong dan Ia akan berkata: Ini Aku! Apabila engkau tidak lagi mengenakan kuk kepada sesamamu dan tidak lagi menunjuk-nunjuk orang dengan jari f  dan memfitnah, g 

Yesaya 63:17

Konteks
63:17 Ya TUHAN, mengapa Engkau biarkan kami sesat a  dari jalan-Mu, dan mengapa Engkau tegarkan hati b  kami, sehingga tidak takut c  kepada-Mu? Kembalilah d  oleh karena hamba-hamba-Mu, oleh karena suku-suku milik kepunyaan-Mu! e 

Yesaya 3:6

Konteks
3:6 Sehingga apabila seorang memegang saudaranya di rumah ayahnya dan berkata: "Engkau masih mempunyai jubah, jadilah pemimpin kami, dan reruntuhan ini di bawah kuasamu",

Yesaya 5:1

Konteks
Nyanyian tentang kebun anggur
5:1 Aku hendak menyanyikan nyanyian tentang kekasihku, nyanyian kekasihku tentang kebun r  anggurnya 11 : Kekasihku itu mempunyai kebun anggur di lereng bukit yang subur.

Yesaya 19:12

Konteks
19:12 Di manakah orang-orang bijaksanamu? z  Biarlah mereka mengumumkan kepadamu serta memberitahukan apa yang diputuskan a  TUHAN semesta alam tentang Mesir.

Yesaya 32:10

Konteks
32:10 Dalam waktu setahun b  lebih kamu akan gemetar, hai orang-orang yang hidup tenteram, sebab panen buah anggur sudah habis binasa, c  dan panen buah-buah lain juga tidak ada.

Yesaya 36:15

Konteks
36:15 Janganlah Hizkia mengajak kamu berharap kepada TUHAN dengan mengatakan: Tentulah TUHAN akan melepaskan z  kita; kota ini tidak akan diserahkan ke dalam tangan raja Asyur. a 

Yesaya 36:18

Konteks
36:18 Jangan sampai Hizkia membujuk kamu dengan mengatakan: TUHAN akan melepaskan kita! Apakah pernah para allah bangsa-bangsa melepaskan negerinya masing-masing dari tangan raja Asyur?

Yesaya 38:14

Konteks
38:14 Seperti burung layang-layang demikianlah aku menciap-ciap, suaraku redup seperti suara merpati. p  Mataku habis q  menengadah ke atas, ya Tuhan, pemerasan terjadi kepadaku; jadilah jaminan r  bagiku!

Yesaya 48:6

Konteks
48:6 Engkau telah mendengar semuanya itu dan sekarang engkau harus melihatnya; tidakkah kamu sendiri mau mengakuinya? Aku mengabarkan kepadamu hal-hal yang baru 12  p  dari sejak sekarang, dan hal-hal yang tersimpan yang belum kauketahui.

Yesaya 55:3

Konteks
55:3 Sendengkanlah telingamu dan datanglah kepada-Ku; dengarkanlah, w  maka kamu akan hidup! x  Aku hendak mengikat perjanjian y  abadi dengan kamu, menurut kasih setia z  yang teguh yang Kujanjikan kepada Daud. a 

Yesaya 56:2

Konteks
56:2 Berbahagialah m  orang yang melakukannya, dan anak manusia yang berpegang kepadanya: yang memelihara hari Sabat n  dan tidak menajiskannya, dan yang menahan diri dari setiap perbuatan jahat.

Yesaya 57:19

Konteks
57:19 Aku akan menciptakan puji-pujian. Damai, damai t  sejahtera bagi mereka yang jauh dan bagi mereka yang dekat u --firman TUHAN--Aku akan menyembuhkan dia!

Yesaya 65:15

Konteks
65:15 Kamu harus meninggalkan namamu kepada orang-orang pilihan-Ku untuk dipakai sebagai sumpah kutuk h  ini: Tuhan ALLAH kiranya membuat engkau seperti mereka! Tetapi hamba-hamba-Ku akan disebut dengan nama i  lain,

Yesaya 4:1

Konteks
4:1 Pada waktu itu p  tujuh orang perempuan q  akan memegang seorang laki-laki, serta berkata: "Kami akan menanggung makanan r  dan pakaian kami sendiri; hanya biarlah namamu dilekatkan kepada nama kami; ambillah aib s  yang ada pada kami!"

Yesaya 14:29

Konteks
14:29 Janganlah bersukaria, hai segenap Filistea 13 , j  karena walaupun gada orang yang memukul engkau sudah patah, tetapi dari keturunan ular itu akan keluar ular beludak, k  dan anaknya akan menjadi ular naga l  terbang.

Yesaya 16:4

Konteks
16:4 Biarkanlah orang-orang yang terbuang dari Moab menumpang padamu, jadilah tempat persembunyian p  baginya terhadap si pembinasa! Apabila penggagahan q  sudah berakhir 14 , pembinasaan sudah lewat r  dan orang lalim sudah habis lenyap dari negeri,

Yesaya 29:11

Konteks
29:11 Maka bagimu penglihatan q  dari semuanya itu seperti isi sebuah kitab yang termeterai, r  apabila itu diberikan kepada orang yang tahu membaca dengan mengatakan: "Baiklah baca ini," maka ia akan menjawab: "Aku tidak dapat, sebab kitab itu termeterai";

Yesaya 36:7

Konteks
36:7 Dan apabila engkau berkata kepadaku: Kami berharap l  kepada TUHAN, Allah kami, --bukankah Dia itu yang bukit-bukit pengorbanan-Nya dan mezbah-mezbah-Nya telah dijauhkan m  oleh Hizkia sambil berkata kepada Yehuda dan Yerusalem: Di depan mezbah n  inilah kamu harus sujud menyembah!

Yesaya 47:13

Konteks
47:13 Engkau telah payah q  karena banyaknya nasihat! Biarlah tampil dan menyelamatkan r  engkau orang-orang yang meneliti segala penjuru langit, s  yang menilik bintang-bintang dan yang pada setiap bulan baru memberitahukan apa yang akan terjadi atasmu!

Yesaya 48:11

Konteks
48:11 Aku akan melakukannya oleh karena Aku, d  ya oleh karena Aku sendiri, sebab masakan nama-Ku akan dinajiskan? e  Aku tidak akan memberikan kemuliaan-Ku kepada yang lain! f "

Yesaya 56:3

Konteks
56:3 Janganlah orang asing o  yang menggabungkan diri kepada TUHAN berkata: "Sudah tentu TUHAN hendak memisahkan aku dari pada umat-Nya p "; dan janganlah orang kebiri 15  q  berkata: "Sesungguhnya, aku ini pohon yang kering."

Yesaya 64:5

Konteks
64:5 Engkau menyongsong mereka yang melakukan yang benar s  dan yang mengingat jalan yang Kautunjukkan! Sesungguhnya, Engkau ini murka, t  sebab kami berdosa; terhadap Engkau kami memberontak sejak dahulu kala.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[64:1]  1 Full Life : MENGOYAKKAN LANGIT DAN ENGKAU TURUN.

Nas : Yes 64:1-4

Sebagai wakil umat Allah, Yesaya memohon dengan sangat kepada Tuhan untuk turun tangan di dalam peristiwa-peristiwa dunia, mengalahkan musuh-musuh-Nya dan menyelamatkan semua yang berseru kepada-Nya. Orang percaya PB harus mendoakan hal ini setiap hari. Allah berjanji untuk bertindak demi mereka yang menantikan diri-Nya (ayat Yes 64:4).

[1:9]  2 Full Life : SODOM ... GOMORA.

Nas : Yes 1:9-10

Kota Sodom dan Gomora binasa sama sekali karena dahsyatnya dosa mereka (Kej 19:1-25). Yesaya menyamakan Yehuda dengan kedua kota ini karena ketidaksetiaan mereka yang hebat.

[53:1]  3 Full Life : SIAPAKAH YANG PERCAYA KEPADA BERITA?

Nas : Yes 53:1

Sekalipun Yesus adalah Mesias Allah, banyak orang akan memutuskan untuk tidak percaya kepada-Nya sehingga dengan demikian gagal menerima keselamatan Tuhan (lih. Yoh 12:38; Rom 10:16). Kurang sekali di antara orang Yahudi yang percaya sungguh ketika Yesus datang pertama kali.

[30:15]  4 Full Life : DENGAN BERTOBAT ... KAMU AKAN DISELAMATKAN.

Nas : Yes 30:15

Yehuda dapat diselamatkan jikalau para pemimpin dan umatnya kembali kepada Allah dan mengandalkan Dia. Akan tetapi, karena mereka tidak mau, mereka akan dikalahkan dan berdiri sendiri bagaikan panji-panji di bukit, suatu contoh keras dan tegas mengenai akibat meninggalkan Allah.

[33:2]  5 Full Life : TUHAN, KASIHANILAH KAMI.

Nas : Yes 33:2-9

Inilah doa kaum sisa yang benar memohon kelepasan dari tangan musuh.

[53:4]  6 Full Life : PENYAKIT KITALAH YANG DITANGGUNGNYA.

Nas : Yes 53:4

Ayat ini dikutip dalam Mat 8:17 dalam kaitan dengan pelayanan Yesus menyembuhkan orang sakit -- baik yang sakit secara jasmani maupun rohani. Mesias akan memikul hukuman agar kita dapat dilepaskan dari kelemahan dan penyakit serta dosa-dosa kita. Karena itu, adalah tepat dan baik untuk kita berdoa memohon kesembuhan jasmaniah. Ketika Ia menanggung dosa-dosa kita, Ia juga mengambil penyakit dan kesusahan kita, memikulnya atas diri-Nya dan membawanya (lih. dua catatan berikut).

[16:1]  7 Full Life : GUNUNG PUTERI SION.

Nas : Yes 16:1-5

Orang pelarian dan pengungsi dari Moab disuruh mencari perlindungan di Yehuda dan menyerah kepada raja Yerusalem.

[36:20]  8 Full Life : MELEPASKAN YERUSALEM DARI TANGANKU?

Nas : Yes 36:20

Panglima mandala itu dengan nada ejekan mengatakan bahwa Allah Yehuda tidak cukup kuat untuk melepaskan Yerusalem dari pasukannya. Ia mengatakan secara tak langsung bahwa diperlukan mukjizat untuk itu dan ini bukan saatnya untuk mengharapkan mukjizat. Iblis masih menggunakan cara-cara seperti ini dengan anak-anak Allah; ia mengatakan kepada mereka bahwa pada saat mereka sangat kekurangan, janganlah mereka menantikan atau mengharapkan suatu mukjizat dari Allah. Akan tetapi, perhatikan bahwa Allah mengadakan mukjizat untuk Yehuda dan mengalahkan panglima itu dan tentaranya (Yes 37:36-38).

[37:20]  9 Full Life : HANYA ENGKAU SENDIRILAH TUHAN.

Nas : Yes 37:20

Lihat cat. --> 2Raj 19:19.

[atau ref. 2Raj 19:19]

[59:1]  10 Full Life : TANGAN TUHAN TIDAK KURANG PANJANG.

Nas : Yes 59:1-8

Bagian ini melukiskan dosa-dosa tambahan yang telah menghalangi umat itu menerima berkat-berkat yang dijanjikan Allah (lih. dua catatan sebelumnya;

lihat cat. --> Yes 58:8

lihat cat. --> Yes 58:13).

[atau ref. Yes 58:8; Yes 58:13]

[5:1]  11 Full Life : KEBUN ANGGUR.

Nas : Yes 5:1-7

Nyanyian kebun anggur ini menunjukkan bahwa Allah berusaha sedapat-dapatnya untuk menjadikan Yehuda bangsa yang benar dan produktif. Hanya ketika mereka gagal menjadi apa yang diinginkan-Nya barulah Allah membinasakan kebun anggur-Nya (bd. perumpamaan Yesus tentang penggarap-penggarap kebun anggur dalam Mat 21:33-44). Perumpamaan Yesaya secara historis menunjuk kepada kebinasaan Yerusalem dan kerajaan Yehuda pada tahun 586 SM.

[48:6]  12 Full Life : HAL-HAL YANG BARU.

Nas : Yes 48:6

"Hal-hal yang baru" termasuk kedatangan Mesias dan langit baru dan bumi baru (pasal Yes 53:1-12; 65:18).

[14:29]  13 Full Life : FILISTEA.

Nas : Yes 14:29

Yesaya menubuatkan kekalahan Filistea (ayat Yes 14:30). Yehuda tidak boleh menerima tawaran para utusan Filistea untuk membentuk persekutuan, tetapi mereka harus tetap percaya Tuhan (ayat Yes 14:32).

[16:4]  14 Full Life : PENGGAGAHAN SUDAH BERAKHIR.

Nas : Yes 16:4-5

Ketika memandang ke masa depan, Yesaya melihat kerajaan Mesias dan akhir semua penindasan.

[56:3]  15 Full Life : ORANG ASING ... ORANG KEBIRI.

Nas : Yes 56:3-8

Dalam kerajaan Mesias semua orang asing dan orang kebiri yang berbalik kepada Tuhan diterima dengan hak istimewa yang sama dengan masyarakat perjanjian lainnya (lih. Kel 12:43; Ul 23:1, di mana mereka dahulu tidak diizinkan ikut ibadah bersama). Terlepas dari kebangsaan, kedudukan sosial, atau cacat tubuh, Allah mengasihi dan menerima setiap orang percaya sebagai anak yang dikasihi-Nya.



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA