TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:8

Konteks
2:8 Para imam tidak lagi bertanya: Di manakah TUHAN 1 ? Orang-orang yang melaksanakan hukum 2  tidak mengenal Aku d  lagi, dan para gembala e  mendurhaka terhadap Aku. Para nabi bernubuat demi Baal 3 , f  mereka mengikuti apa yang tidak berguna. g 

Yeremia 5:3

Konteks
5:3 Ya TUHAN, tidakkah mata-Mu z  terarah kepada kebenaran? Engkau memukul a  mereka, tetapi mereka tidak kesakitan; Engkau meremukkan mereka, tetapi mereka tidak mau menerima hajaran. b  Mereka mengeraskan kepalanya lebih dari pada batu, c  dan mereka tidak mau bertobat. d 

Yeremia 11:15

Konteks
11:15 Apakah lagi urusan kekasih-Ku di dalam rumah-Ku, bukankah ia sudah melaksanakan rancangan-rancangan yang jahat? Dapatkah nazar-nazar dan daging yang suci j  melewatkan malapetaka k  dari padamu, sehingga kemudian engkau dapat beria-ria?

Yeremia 25:3

Konteks
25:3 "Sejak dari tahun yang ketiga belas pemerintahan Yosia l  bin Amon, raja Yehuda, sampai hari ini, jadi sudah dua puluh tiga tahun 4  lamanya, firman TUHAN datang kepadaku dan terus-menerus m  aku mengucapkannya kepadamu, tetapi kamu tidak mau mendengarkannya. n 

Yeremia 34:18

Konteks
34:18 Dan Aku akan menyerahkan orang-orang, yang melanggar perjanjian-Ku s  dan yang tidak menepati isi perjanjian yang mereka ikat di hadapan-Ku, dengan memotong anak lembu jantan menjadi dua 5  untuk berjalan di antara belahan-belahannya; t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:8]  1 Full Life : DI MANAKAH TUHAN?

Nas : Yer 2:8

Para imam sudah demikian tidak peka terhadap kehadiran dan kuasa Allah sehingga mereka tidak sadar bahwa Ia sudah meninggalkan mereka; mereka tidak pernah bertanya mengapa kehadiran dan berkat Tuhan tidak ada lagi di Israel. Para pemimpin rohani masa kini harus sangat prihatin ketika kehadiran Allah dan manifestasi Roh Kudus tidak tampak lagi di jemaatnya. Seorang hamba Allah yang sejati akan bertanya, "Di manakah Tuhan?"

[2:8]  2 Full Life : ORANG-ORANG YANG MELAKSANAKAN HUKUM.

Nas : Yer 2:8

Betapa menyedihkan bahwa seorang dapat menyelidiki atau mengajarkan Firman Allah namun tidak mengenal Tuhan sebagai Juruselamat pribadi dan sahabat yang akrab

(lihat art. PENDALAMAN ALKITAB BAGI ORANG KRISTEN).

[2:8]  3 Full Life : PARA NABI BERNUBUAT DEMI BAAL.

Nas : Yer 2:8

Para nabi diharapkan untuk mengarahkan umat itu kembali kepada firman Allah dan meminta mereka bertobat

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA);

mereka seharusnya memberitakan firman Allah saja. Namun banyak nabi di Yehuda begitu murtad sehingga mereka bernubuat dengan kuasa setan dari berhala

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

Apabila para pendeta dan pemimpin memberitakan aneka gagasan humanistik yang terdapat dalam banyak psikologi, filsafat, dan teologi liberal kontemporer dan bukan Firman Allah, kesalahan mereka akan sebesar kesalahan para nabi palsu pada zaman Yeremia.

[25:3]  4 Full Life : DUA PULUH TIGA TAHUN.

Nas : Yer 25:3

Yeremia telah berkhotbah dengan sungguh-sungguh selama 23 tahun, tetapi umat itu tidak mendengarkannya; ia telah menasihati mereka untuk meninggalkan penyembahan berhala dan cara hidup berdosa mereka, tetapi mereka tetap membandel. Allah bahkan telah mengutus nabi-nabi lain untuk memperingatkan Yehuda (ayat Yer 25:4), di antaranya Uria, Zefanya, dan Habakuk. Pengalaman Yeremia menggarisbawahi kebenaran bahwa bagaimanapun setianya kita dalam bersaksi tentang Injil Kristus yang menyelamatkan, ada orang yang akan menolak untuk mendengar dan menaati firman Allah sehingga terus menuju kebinasaan mereka sendiri. Lagi pula, pada hari-hari terakhir ini, mereka di dalam gereja yang tetap setia kepada Allah dan firman-Nya akan bersedih ketika melihat banyak orang meninggalkan iman alkitabiah dan standar-standar kebenaran Allah

(lihat cat. --> 1Tim 4:1).

[atau ref. 1Tim 4:1]

[34:18]  5 Full Life : MEMOTONG ANAK LEMBU JANTAN MENJADI DUA.

Nas : Yer 34:18

Orang yang terlibat dalam penegakan suatu perjanjian akan berjalan di antara dua paruhan anak lembu yang disembelih; tindakan ini mungkin berarti bahwa semua pihak patut dipotong-potong apabila melanggar perjanjian itu (bd. Kej 15:10).



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA