TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 16:24

Konteks
16:24 Lalu Yesus berkata kepada murid-murid-Nya: "Setiap orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya 1  dan mengikut Aku. q 

Yohanes 8:12

Konteks
Yesus adalah terang dunia
8:12 Maka Yesus berkata pula kepada orang banyak, kata-Nya: "Akulah d  terang dunia 2 ; e  barangsiapa mengikut Aku, ia tidak akan berjalan dalam kegelapan, melainkan ia akan mempunyai terang hidup. f "

Yohanes 13:13-15

Konteks
13:13 Kamu menyebut Aku Guru k  dan Tuhan, l  dan katamu itu tepat, sebab memang Akulah Guru dan Tuhan. 13:14 Jadi jikalau Aku membasuh kakimu, Aku yang adalah Tuhan dan Gurumu, maka kamupun wajib saling membasuh kakimu 3 ; m  13:15 sebab Aku telah memberikan suatu teladan kepada kamu, supaya kamu juga berbuat sama seperti yang telah Kuperbuat kepadamu. n 

Efesus 5:1

Konteks
Hidup sebagai anak-anak terang
5:1 Sebab itu jadilah penurut-penurut Allah, k  seperti anak-anak l  yang kekasih

Efesus 5:1

Konteks
Hidup sebagai anak-anak terang
5:1 Sebab itu jadilah penurut-penurut Allah, k  seperti anak-anak l  yang kekasih

Pengkhotbah 3:13

Konteks
3:13 Dan bahwa setiap orang dapat makan, minum p  dan menikmati kesenangan q  dalam segala jerih payahnya, itu juga adalah pemberian Allah 4 . r 

Pengkhotbah 3:3

Konteks
3:3 ada waktu untuk membunuh, i  ada waktu untuk menyembuhkan; ada waktu untuk merombak, ada waktu untuk membangun;

Yohanes 1:11

Konteks
1:11 Ia datang kepada milik kepunyaan-Nya, tetapi orang-orang kepunyaan-Nya itu tidak menerima-Nya. p 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:24]  1 Full Life : MEMIKUL SALIBNYA.

Nas : Mat 16:24

Lihat cat. --> Mr 8:34.

[atau ref. Mr 8:34]

[8:12]  2 Full Life : AKULAH TERANG DUNIA.

Nas : Yoh 8:12

Yesus adalah terang yang sesungguhnya (Yoh 1:9); Dia melenyapkan kegelapan dan penipuan dengan menerangi jalan yang benar kepada Allah dan keselamatan.

  1. 1) Semua yang mengikuti Yesus dibebaskan dari kegelapan dosa, dunia, dan Iblis. Mereka yang masih berjalan dalam kegelapan belum mengikuti Dia (bd. 1Yoh 1:6-7).
  2. 2) "Barangsiapa mengikut Aku" adalah bentuk kata kerja masa kini yang menunjukkan suatu tindakan yang berkelanjutan -- "barangsiapa yang mengikut terus-menerus." Yesus hanya mengakui kemuridan yang bertahan sampai kesudahan

    (lihat cat. --> Yoh 8:31 berikut).

    [atau ref. Yoh 8:31]

[13:14]  3 Full Life : WAJIB SALING MEMBASUH KAKIMU.

Nas : Yoh 13:14

Gereja mula-mula rupanya mengikuti teladan Yesus Kristus sehingga benar-benar menaati peringatan-Nya untuk saling membasuh kaki dalam kasih. Sebagai contoh, dalam 1Tim 5:10 Paulus menyatakan bahwa janda-janda jangan dibantu oleh gereja kalau mereka tidak memenuhi syarat tertentu. Salah satu dari persyaratan itu adalah membasuh kaki "saudara seiman".

[3:13]  4 Full Life : PEMBERIAN ALLAH.

Nas : Pengkh 3:13

Kemampuan untuk menikmati hidup dan menjalankannya sebagaimana mestinya adalah pemberian dari Allah yang datang hanya pada saat kita memasuki hubungan yang benar dengan Dia dan sungguh-sungguh tunduk diri kepada Dia selaku Tuhan dan Allah. Maka Ia memberi sukacita dalam segala hal yang kita lakukan.



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA