TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Galatia 3:24

Konteks
3:24 Jadi hukum Taurat adalah penuntun bagi kita sampai Kristus j  datang, supaya kita dibenarkan karena iman. k 

Galatia 4:7

Konteks
4:7 Jadi kamu bukan lagi hamba, melainkan anak; jikalau kamu anak, maka kamu juga adalah ahli-ahli waris, i  oleh Allah.

Galatia 4:30

Konteks
4:30 Tetapi apa kata nas Kitab Suci? "Usirlah hamba perempuan itu beserta anaknya, sebab anak hamba perempuan itu tidak akan menjadi ahli waris bersama-sama dengan anak j  perempuan merdeka itu."

Galatia 5:6

Konteks
5:6 Sebab bagi orang-orang yang ada di dalam Kristus Yesus u  hal bersunat atau tidak bersunat tidak mempunyai sesuatu arti, v  hanya iman yang bekerja oleh kasih 1 . w 

Galatia 5:11

Konteks
5:11 Dan lagi aku ini, saudara-saudara, jikalau aku masih memberitakan sunat, mengapakah aku masih dianiaya e  juga? Sebab kalau demikian, salib bukan batu sandungan f  lagi.

Galatia 6:4

Konteks
6:4 Baiklah tiap-tiap orang menguji pekerjaannya sendiri; maka ia boleh bermegah melihat keadaannya sendiri i  dan bukan melihat keadaan orang lain. j 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:6]  1 Full Life : IMAN YANG BEKERJA OLEH KASIH.

Nas : Gal 5:6

Alkitab mengajarkan bahwa seseorang diselamatkan oleh iman (Gal 2:15-16; Rom 3:22; Ef 2:8-9).

  1. 1) Dalam bagian ini Paulus mendefinisikan sifat tepat dari iman itu. Iman yang menyelamatkan adalah iman yang hidup kepada Juruselamat yang hidup, iman yang begitu vital sehingga mau tidak mau akan menyatakan diri di dalam perbuatan kasih.
  2. 2) Iman yang tidak sungguh-sungguh mengasihi dan menaati Kristus (bd. 1Yoh 2:3; 5:3), menunjukkan perhatian yang besar terhadap pekerjaan kerajaan Allah (bd. Mat 12:28), dan dengan aktif menolak dosa dan dunia (ayat Gal 5:16-17), tidak dapat memenuhi syarat sebagai iman yang meyelamatkan (bd. Yak 2:14-16;

    lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA