Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 106 ayat untuk yang dapat AND book:[1 TO 39] AND book:1 (0.002 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 5 6 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Kej 31:39) (jerusalem: kubawa kepadamu) Menurut Kel 22:12 pengawasan kawanan tidak dapat dituntut, kalau membawa sisa binatang yang diterkam binatang buas.
(0.98) (Kej 16:14) (jerusalem: Labai-Roi) Ini dapat diartikan sebagai: (sumur) Yang Hidup yang melihat aku. Ishak akan menetap di sini, Kej 24:62; 25:11.
(0.97) (Kej 12:13) (jerusalem: adikku) Perkataan Abraham itu barangkali menyinggung suatu adat yang terdapat di Mesopotamia Hulu. Di kalangan kaum bangsawan bangsa Hori suami pura-pura dapat mengangkat isterinya menjadi adiknya. Dengan demikian isteri itu lebih dihormati dan mendapat beberapa hak istimewa. Begitulah kiranya situasi Sarai yang disarankan Abram. Tetapi orang Mesir kurang dapat menghargai hal itu, Kej 12:19. Juga pengarang suci tidak dapat menghargainya oleh karena tidak tahu lagi akan adat semacam itu. Hanya keterangan yang kami berikan itu tidak pasti juga.
(0.97) (Kej 36:31) (jerusalem: sebelum ada seorang raja ....) Kalimat ini dapat (dan sebaik-baiknya) diterjemahkan sebelum ada seorang raja Israel yang memerintah atas orang Edom.
(0.96) (Kej 49:26) (jerusalem: bukit yang berabad-abad) Begitulah menurut terjemahan Yunani dan Ula 33:15. Naskah Ibrani tidak dapat dimengerti
(0.95) (Kej 10:8) (jerusalem: Nimrod) Ini ternyata seorang tokoh yang populer (lihat peribahasa yang tercantum dalam Kej 10:9). Agaknya ia seorang pahlawan dari daerah Mesopotamia. Tetapi tidak dapat diketahui lagi siapa dia.
(0.95) (Kej 49:24) (jerusalem: namun ....) Bagian pertama ayat ini dalam naskah Ibrani tidak dapat dimengerti
(0.92) (Kej 41:16) (full: ALLAH ... AKAN MEMBERITAKAN KESEJAHTERAAN KEPADA TUANKU FIRAUN )

Nas : Kej 41:16

(versi Inggris NIV -- Allah akan memberikan jawaban). Yusuf menegaskan bahwa Allahnya akan memberikan penafsiran atas mimpi Firaun. Imannya yang terang-terangan pada Tuhan Allah dapat menyebabkannya dihukum mati di hadapan raja Mesir yang menganggap dirinya sendiri dewa.

(0.92) (Kej 38:14) (jerusalem: ia bertelekung ...) Artinya: Tamar menyamar sebagai pelacur, lalu menunggu Yehuda di jalan. Tamar bertindak demikian terdorong oleh keinginan mendapat anak yang dapat dianggap anak suaminya yang sudah meninggal. Tindakannya itu oleh Yehuda dikatakan "benar", Kej 38:26, dan dipuji oleh keturunannya, Rut 4:12.
(0.91) (Kej 16:12) (full: MENENTANG SEMUA. )

Nas : Kej 16:12

Ismael, dan juga keturunannya, akan menjadi orang yang sering berselisih, namun perkasa dan berani. Keinginannya untuk berselisih dapat dipergunakan dalam pergumulan untuk Allah atau melawan Allah. Pilihan ada di tangannya.

(0.90) (Kej 37:12) (jerusalem) Dalam bagian ini dapat dibedakan dua tradisi yang disatukan bersama, yaitu: tradisi Elohista dan tradisi Yahwista. Menurut tradisi Elohista, anak-anak "Yakub" bermaksud membunuh Yusuf. Ruben berhasil membujuk mereka, sehingga Yusuf hanya dilemparkan ke dalam sebuah sumur. Ruben berharap akan dapat membedakan Yusuf dari kurungan itu. Akan tetapi ada saudagar dari Midian yang kebetulan lewat di daerah itu tanpa diketahui saudara-saudara Yusuf. Saudagar itu menarik Yusuf keluar dari sumur lalu membawanya ke Mesir. Menurut tradisi Yahwista anak-anak "Israel" bermaksud membunuh Yusuf, tetapi Yehuda mengusulkan kepada saudara-saudaranya, supaya Yusuf dijual saja kepada sebuah kafilah orang Ismael yang sedang dalam perjalanan menuju Mesir. Lih juga catatan pada Kej 32:28 mengenai "Yakub-Israel".
(0.90) (Kej 7:23) (full: DIHAPUSKAN ALLAH SEGALA YANG ADA ... HANYA NUH YANG TINGGAL HIDUP. )

Nas : Kej 7:23

Kisah air bah berbicara mengenai hukuman dan keselamatan.

  1. 1) Air bah itu yang membinasakan semua kehidupan manusia di luar bahtera perlu untuk menghapus korupsi moral yang ekstrem dan untuk memberikan kesempatan baru kepada manusia untuk bersekutu dengan Allah.
  2. 2) Rasul Petrus menyatakan bahwa baptisan Kristen dapat disamakan dengan keselamatan Nuh dari bencana air bah

    (lihat cat. --> 1Pet 3:21).

    [atau ref. 1Pet 3:21]

(0.90) (Kej 43:14) (full: JIKA TERPAKSA AKU KEHILANGAN ANAK-ANAKKU. )

Nas : Kej 43:14

Ketika Israel melihat bahwa ia tidak berdaya untuk mengubah situasi yang buruk itu, satu-satunya tindakan yang dapat dilakukan adalah menyerahkan anak-anaknya kepada Allah, berdoa memohon kemurahan dan mempersiapkan diri untuk menghadapi yang terburuk. Ia rela menerima kehendak Allah sekalipun itu berarti kehilangan anak-anaknya dan menderita. Akan tetapi, ketika semua ini berakhir, Israel mengakhiri hidupnya dengan bersukacita di dalam Allah dan percaya kepada Dia yang telah menuntun hidupnya selama ini.

(0.90) (Kej 48:15) (full: YANG TELAH MENJADI GEMBALAKU SELAMA HIDUPKU. )

Nas : Kej 48:15

Yakub meninggalkan anak-anaknya dengan sebuah teladan iman yang tekun kepada Allah dan suatu kesaksian bahwa Allah telah menggembalakannya sepanjang hidupnya, membebaskannya dari semua bahaya. Kitab Ibrani menunjuk kepada tindakan Yakub bila memberkati Efraim dan Manasye sebagai bukti akhir akan kesungguhan imannya kepada Allah (Ibr 11:21). Hal terbesar yang dapat diwariskan seorang ayah kepada anak-anaknya ialah iman dan komitmennya kepada Allah dan jalan-jalan-Nya. Tidak ada warisan yang lebih berharga lagi.

(0.90) (Kej 49:4) (full: TIDAK LAGI ENGKAU YANG TERUTAMA. )

Nas : Kej 49:4

Ruben merupakan anak sulung Yakub. Karena itu ia berhak memperoleh hak kesulungan dan kedudukan tertinggi dalam kepemimpinan, hormat, dan kuasa. Akan tetapi, kedudukannya sebagai pemimpin diambil alih karena perbuatannya yang bejat dengan istri ayahnya (Kej 35:22; Ul 27:20). Dengan kata lain, kegagalan sifat, yang terungkap dalam tindakan-tindakan berdosa yang serius, dapat menggeser untuk selama-lamanya seseorang dari kedudukan pemimpin

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

(0.90) (Kej 17:17) (jerusalem: Tertawa) Tertawa Abraham itu mengingatkan tertawa Sara, Kej 18:12+, dan tertawa Ismael, Kej 21:9+ (lih juga Kej 21:6). Tertawa itupun mengingatkan nama Ishak (singkatan dari Ishk-El) yang berarti: Semoga Allah tersenyum, semoga Ia berkenan, atau: Allah telah tersenyum, berkenan. Tertawa Abraham itu bukanlah tanda kurang percaya, tetapi terlebih suatu tanda rasa heran terhadap janji yang tidak masuk akal itu. Setidak-tidaknya Abraham mengingatkan sebuah tanda bukti dan ini dimintanya juga mengingatkan bahwa Ismael sudah ada, yang dapat menjadi pewaris yang dijanjikan itu.
(0.89) (Kej 44:13) (full: MENGOYAKKAN JUBAHNYA. )

Nas : Kej 44:13

Mengoyakkan jubah menjadi tanda kesedihan dan kesusahan yang besar. Saudara-saudara itu dapat jalan terus tanpa Benyamin, tetapi ketetapan mereka untuk kembali dan menghadapi akibat apa pun bersamanya menunjukkan bahwa sifat mereka betul-betul telah berubah dan bahwa mereka sungguh-sungguh memperhatikan saudara dan ayah mereka (bd. ayat Kej 44:18-34).

(0.89) (Kej 2:18) (jerusalem: penolong baginya) Kisah mengenai diciptakannya perempuan, Kej 2:18-24, agaknya berasal dari sebuah tradisi tersendiri. Dalam Kej 2:16 manusia ialah laki-laki dan perempuan, dan demikianpun halnya dalam Kej 3:24 dan Kej 5:1-3 yang melanjutkan Kej 2:17. Maka dapat disimpulkan bahwa Allah memberikan perintahNya kepada laki-laki maupun kepada perempuan.
(0.89) (Kej 40:1) (full: SESUDAH SEMUANYA ITU. )

Nas : Kej 40:1

Yusuf tetap mempertahankan imannya kepada Allah sementara ia dipenjarakan dengan tidak adil selama setidak-tidaknya dua tahun. Setelah menafsirkan mimpi-mimpi Firaun melalui penyataan Allah maka ia dibebaskan dan kemudian diangkat. Kisah ini menekankan bahwa sekalipun Allah tidak menyebabkan segala sesuatu yang terjadi (lih. Kej 39:7-23), namun Allah dapat menggunakan keadaan yang buruk untuk mengerjakan kebaikan bagi orang yang mengasihi Dia

(lihat cat. --> Rom 8:28).

[atau ref. Rom 8:28]

(0.89) (Kej 19:25) (jerusalem: di tanah) Berdasarkan nas ini dapat disimpulkan bahwa malapetaka yang disebut tadi (tanah longsor yang disertai keluarnya gas bumi?) terjadi di daerah di sebelah selatan laut Asin. Mengapa tumbung tanah yang terdapat di bagian selatan Laut Asin, ditinjau dari segi geologi, masih agak baru. Sampai di zaman modern daerah itu kurang mantap dan stabil tanahnya. Kecuali Sodom dan Gomora (Ams 4:11; Yes 1:9,10) Kitab Suci menyebutkan juga dua kota terkutuk lain, yaitu Adma dan Zeboim, Kej 14:8; Ula 29:23; Hos 11:8.


TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA