Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 5 dari 5 ayat untuk (1-15) Damai AND book:5 (0.013 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Ul 29:19) (full: AKU AKAN SELAMAT, WALAUPUN AKU BERLAKU DEGIL. )

Nas : Ul 29:19

Di antara umat pilihan Allah akan ada orang yang hidup menuruti kemauan yang berdosa, namun tetap percaya bahwa mereka "akan selamat." Demikian pula, PB berbicara tentang orang-orang dalam gereja yang mengaku memiliki damai sejahtera, keselamatan, dan hidup kekal, namun tidak berusaha untuk mengikuti kehendak Allah

(lihat cat. --> 1Yoh 2:4;

lihat cat. --> Wahy 2:14).

[atau ref. 1Yoh 2:4; Wahy 2:14]

Allah mengatakan bahwa pengakuan keselamatan mereka tidak berlaku dan menyamakan mereka dengan akar yang menyebarkan kekotoran dan kematian seperti racun di antara jemaat (bd. Ibr 12:15). Hukuman yang mengerikan akan menimpa orang-orang ini

(lihat cat. --> Ul 29:19 sebelumnya).

[atau ref. Ul 29:19]

(1.00) (Ul 34:1) (full: NAIKLAH MUSA ... KE ATAS GUNUNG NEBO. )

Nas : Ul 34:1

Mereka yang dalam hidupnya bersekutu dengan Allah tidak takut mati. Karena kepercayaan mereka kepada-Nya, mereka dapat menghadapi kematian dengan damai dan sukacita (bd. Luk 2:29; Fili 1:23). Seperti Musa, mereka hanya sekilas saja melihat tanah yang dijanjikan (ayat Ul 34:1-4); hanya setelah kematian mereka memperoleh "kota yang mempunyai dasar yang direncanakan dan dibangun oleh Allah" (Ibr 11:10;

lihat cat. --> Fili 1:21).

[atau ref. Fili 1:21]

(1.00) (Ul 20:1) (sh: Perang suci (Sabtu, 26 Juni 2004))
Perang suci

Sebuah peperangan selalu mempunyai tujuan, apakah itu tujuan kemanusiaan, politis atau tujuan-tujuan yang seringkali hanya mewakili golongan tertentu. Perang yang diprakarsai oleh manusia sering terkesan tidak adil. Apakah yang dimaksud dengan perang suci di dalam Alkitab?

Perang suci di dalam Alkitab, khususnya di dalam PL, memiliki tujuan untuk mewujudkan pemerintahan Allah di tengah-tengah dunia melalui bangsa Israel. Memang banyak yang bertanya-tanya, mengapa Allah yang penuh kasih, seolah-olah memerintahkan umat-Nya untuk berperang, yang berarti berlawanan dengan kasih-Nya? Sebetulnya kalau kita melihat PL secara menyeluruh, di dalam sejarah keselamatan yang dirajut dengan indah, kita seharusnya sadar bahwa peperangan itu bertujuan mewujudkan kehadiran, kesucian dan damai Allah di tengah-tengah dunia ini (perhatikan ayat Damai+AND+book%3A5&tab=notes" ver="">10-12). Bagi mereka yang melawan bentuk kehadiran Allah, tentunya ada konsekuensi yang harus diemban. Peperangan di dalam Alkitab bertujuan agar Allah dimuliakan di tengah-tengah dunia dan Israel dapat hidup menjadi bangsa pilihan yang memberikan berkat kepada bangsa di sekitar mereka.

Orang Kristen dipanggil juga berperang untuk mewujudkan kebenaran, kasih, keadilan dan damai Allah di dalam dunia ini. Peperangan kita bukan dengan mengangkat senjata, untuk membunuh mereka yang tidak seiman dengan kita. Peperangan Kristen adalah peperangan rohani, melawan pemerintah dan penguasa yang tidak menjalankan keadilan dan kebenaran, penghulu dunia dan roh-roh jahat yang merupakan bagian dari kerajaan Setan (Efesus 6:12). Perang rohani dijalankan dengan kehidupan yang suci dan penuh kasih serta menegakkan keadilan dan kebenaran.

Doa: Tuhan perlengkapi saya dengan perlengkapan perang-Mu agar saya dapat melawan segala kefasikan, ketidakadilan dan ketidakbenaran di dalam kasih Yesus Kristus.

(0.96) (Ul 1:41) (sh: Menggunakan kekuatan (Kamis, 24 April 2003))
Menggunakan kekuatan

Seperti seorang anak muda yang baru belajar mengendarai mobil, yang tidak bisa mengendalikan gas dengan baik, demikian pula manusia tidak bisa mengendalikan kekuasaan yang dimilikinya. Ialah yang dikendalikan oleh kekuasaan itu.

Itu pula yang terjadi dengan bangsa Israel. Mereka telah dihukum Tuhan karena pengeluhan, ketidakpercayaan, dan kekhawatiran mereka. Akhirnya mereka menjadi berani, mereka kini merasa bahwa mereka siap. Mereka merasa telah memiliki kekuatan, kekuasaan untuk menghancurkan musuh. Sayang sekali, mereka sekali lagi menunjukkan pemberontakan dengan cara yang terbalik. Tuhan tidak hadir beserta mereka, mereka pasti akan kalah. Namun, mereka tidak mendengarkan Tuhan, mungkin karena menyesal telah melawan Tuhan. Sayang sekali, dengan melakukan penyerangan itu, mereka kembali melawan Tuhan. Akhirnya mereka hancur, kalah, dan mereka menangis.

Mulai Damai+AND+book%3A5&tab=notes" ver="">2:2, setelah tiga puluh delapan tahun, mereka akhirnya diizinkan Tuhan untuk berangkat ke utara, ke sebelah timur Sungai Yordan. Kini mereka harus melewati 5 bangsa. Tiga yang pertama, Edom, Moab, dan Amon akan mereka lewati dengan damai. Ini juga menjadi satu janji bahwa jikalau Tuhan memberikan tanah kepada bangsa-bangsa lain, maka bangsa Israel pun akan mendapatkan tanah miliknya. Hanya, mereka tidak boleh menggunakan kekuatan dan kekuasaan mereka melebihi hak mereka.

Dalam Damai+AND+book%3A5&tab=notes" ver="">2:18, suatu era baru tiba, era ketika generasi yang lama telah mati (ayat Damai+AND+book%3A5&tab=notes" ver="">14-15). Kematian mereka jelas bukan hanya karena usia, tetapi sebagian dari mereka mendapatkan hukuman Tuhan. Akhir yang mengenaskan.

Renungkan: Batas segala sesuatu dalam kehidupan manusia adalah kehendak Allah. Gunakan kekuatan dan kekuasaan Anda dengan bertanggung jawab.

(0.95) (Ul 30:3) (full: MENGUMPULKAN ENGKAU KEMBALI DARI SEGALA BANGSA. )

Nas : Ul 30:3

Musa menubuatkan suatu pemulihan Israel yang akan mencakup pertobatan dan berbalik lagi kepada Allah (ayat Ul 30:2), pemulihan keadaan dan pembebasan dari penjajahan (ayat Ul 30:3-4), pengumpulan kembali kepada Tuhan (ayat Ul 30:5), pembaharuan rohani (ayat Ul 30:6), dan kemakmuran serta kelimpahan berkat (ayat Ul 30:7-10). Pemulihan terakhir Israel akan mencakup:

  1. (1) pemulihan "kaum sisa" Israel secara universal (ayat Ul 30:3-5; Yes 10:21-23; 11:11-12; Yer 30:24; 31:1,8,10; Yeh 39:25,28);
  2. (2) pertobatan dan berbalik kepada sang Mesias (ayat Ul 30:2,8,10; Yes 11:10,12; Yer 23:5-8; Yeh 37:21-25; Hos 5:15; Hos 6:1-3; Rom 11:25-27;

    lihat cat. --> Mat 23:39;

    [atau ref. Mat 23:39]

    lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

  3. (3) pembaharuan rohani (ayat Ul 30:3-6; Yer 32:37-41; Yeh 11:17-20).
  4. (4) berkat bagi Israel (Yer 31:8,10,12-13,28; Yeh 28:25-26; Am 9:11-15).
  5. (5) Israel melayani bangsa-bangsa bagi Allah (Yes 49:5-6; Yes 55:3-5; Yes 60:1-5; 61:5-6).
  6. (6) hukuman atas Israel (Yeh 20:34-38; Mal 3:2-5; 4:1) dan bangsa-bangsa (Yer 25:29-33; Dan 2:44-45; Yoel 3:1-2,12-14;

    lihat cat. --> Mat 25:32;

    [atau ref. Mat 25:32]

    lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

  7. (7) berkat besar bagi semua orang yang selamat dalam hukuman Kristus setelah kesengsaraan besar (Yes 19:22-24; 49:5; Mi 4:1-4; Za 2:10-12; Wahy 20:1-4;

    lihat cat. --> Mat 25:32).

    [atau ref. Mat 25:32]

  8. (8) Israel akan memiliki tanah perjanjian itu secara permanen dalam susana damai, aman, dan terjamin (Yer 32:37-41).
  9. (9) pemulihan pada hari-hari terakhir (Hos 3:4-5).
  10. (10) Kristus dan jemaat-Nya memerintah Israel dan bangsa-bangsa lainnya

    (lihat cat. --> Wahy 20:4).

    [atau ref. Wahy 20:4]



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA