TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 8:7

Konteks
8:7 Beginilah firman TUHAN semesta alam: Sesungguhnya, Aku menyelamatkan umat-Ku 1  dari tempat terbitnya matahari sampai kepada tempat terbenamnya, m 

Zakharia 10:10

Konteks
10:10 Aku akan membawa mereka kembali dari tanah Mesir, dan dari Asyur o  Aku akan mengumpulkan mereka; Aku akan membawa mereka masuk ke tanah Gilead p  dan ke Libanon, sehingga tidak ada tempat q  lagi bagi mereka.

Zakharia 5:6

Konteks
5:6 Lalu tanyaku: "Apa itu?" Jawabnya: "Yang muncul itu sebuah gantang! v " Lagi katanya: "Inilah kejahatan mereka di seluruh negeri!"

Zakharia 13:8

Konteks
13:8 Maka di seluruh negeri, demikianlah firman TUHAN, dua pertiga dari padanya akan dilenyapkan, mati binasa, tetapi sepertiga dari padanya akan tinggal hidup. o 

Zakharia 7:14

Konteks
7:14 Oleh sebab itu Aku meniupkan x  mereka seperti angin badai y  ke antara segala bangsa yang tidak dikenal mereka, dan sesudahnya tanah itu menjadi sunyi sepi, sehingga tidak ada yang lalu lalang z  di sana; demikianlah mereka membuat negeri yang indah itu menjadi tempat yang sunyi sepi. a "

Zakharia 11:6

Konteks
11:6 Sebab Aku tidak lagi akan mengasihani penduduk bumi, demikianlah firman TUHAN, melainkan sesungguhnya, Aku akan menyerahkan manusia masing-masing ke dalam tangan gembalanya g  dan ke dalam tangan rajanya; mereka ini akan menghancurkan bumi dan Aku tidak akan melepaskan seorangpun dari tangan h  mereka."

Zakharia 13:2

Konteks
13:2 Maka pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN semesta alam, Aku akan melenyapkan nama-nama berhala b  dari negeri itu, sehingga orang tidak menyebutnya lagi. c  Juga para nabi d  dan roh najis akan Kusingkirkan dari negeri itu.

Zakharia 9:1

Konteks
Hukuman atas bangsa-bangsa di sekitar Israel
9:1 Ucapan Ilahi. z  Firman TUHAN datang atas negeri Hadrakh dan berhenti di Damsyik. a  Sebab kepunyaan Tuhanlah kota-kota Aram serta segala suku Israel;

Zakharia 12:12

Konteks
12:12 Negeri itu akan meratap, x  setiap kaum keluarga tersendiri; kaum keluarga keturunan Daud tersendiri dan isteri mereka tersendiri; kaum keluarga keturunan Natan tersendiri dan isteri mereka tersendiri;

Zakharia 2:6

Konteks
Orang-orang buangan dipanggil pulang
2:6 Ayo, ayo, larilah dari Tanah Utara 3 , demikianlah firman TUHAN; sebab ke arah keempat mata angin b  Aku telah menyerakkan c  kamu, demikianlah firman TUHAN. d 

Zakharia 7:5

Konteks
7:5 "Katakanlah kepada seluruh rakyat negeri dan kepada para imam, demikian: Ketika kamu berpuasa a  dan meratap dalam bulan yang kelima dan yang ketujuh b  selama tujuh puluh tahun c  ini, adakah kamu sungguh-sungguh berpuasa untuk Aku?

Zakharia 3:9

Konteks
3:9 Sebab sesungguhnya permata yang telah Kuserahkan kepada Yosua l --satu permata m  yang bermata tujuh 4  n --sesungguhnya Aku akan mengukirkan ukiran di atasnya, demikianlah firman TUHAN semesta alam, dan Aku akan menghapuskan kesalahan o  negeri ini dalam satu hari saja.

Zakharia 5:3

Konteks
5:3 Lalu ia berkata kepadaku: "Inilah sumpah serapah q  yang keluar menimpa seluruh negeri; sebab menurut sumpah serapah itu setiap pencuri r  di sini masih bebas dari hukuman, dan setiap orang yang bersumpah palsu s  di sini juga masih bebas dari hukuman.

Zakharia 14:10

Konteks
14:10 Seluruh negeri ini akan berubah menjadi seperti Araba-Yordan 5 , dari Geba v  sampai ke Rimon w  di sebelah selatan Yerusalem. Tetapi kota itu akan menjulang tinggi x  dan tetap tinggal di tempatnya, y  dari pintu gerbang Benyamin z  sampai ke tempat pintu gerbang yang dahulu, yakni sampai ke pintu gerbang Sudut, a  dan dari menara Hananeel b  sampai ke tempat pemerasan anggur raja.

Zakharia 11:16

Konteks
11:16 Sebab sesungguhnya, Aku akan membangkitkan di negeri ini seorang gembala yang tidak mengindahkan yang lenyap, yang tidak mencari yang hilang, yang tidak menyembuhkan yang luka, yang tidak memelihara yang sehat, melainkan memakan daging dari yang gemuk dan mencabut kuku mereka.

Zakharia 1:21

Konteks
1:21 Lalu aku bertanya: "Orang-orang ini datang untuk melakukan apa?" Maka ia menjawab: "Inipun adalah tanduk-tanduk yang telah menyerakkan Yehuda, sehingga tidak seorangpun berani mengangkat kepalanya. Dan semuanya ini datang untuk mengejutkan mereka, yakni untuk menghempaskan tanduk bangsa-bangsa yang telah mengangkat tanduk q  terhadap tanah Yehuda hendak menyerakkannya. r "

Zakharia 6:6

Konteks
6:6 Yang ditarik oleh kuda hitam itu keluar ke Tanah Utara; yang putih itu keluar ke arah barat; yang berbelang-belang itu keluar ke Tanah Selatan;

Zakharia 6:8

Konteks
6:8 Kemudian berteriaklah ia kepadaku: "Lihat, mereka yang keluar ke Tanah Utara itu akan menenteramkan h  roh-Ku 6  di Tanah Utara. i "

Zakharia 5:11

Konteks
5:11 Jawabnya kepadaku: "Ke tanah Sinear, y  untuk mendirikan sebuah rumah z  bagi perempuan itu. Dan apabila itu selesai, maka mereka akan menempatkan dia di sana di tempat rumah itu didirikan. a "

Zakharia 14:2

Konteks
14:2 Aku akan mengumpulkan segala bangsa z  untuk memerangi a  Yerusalem 7 ; kota itu akan direbut, rumah-rumah akan dirampoki dan perempuan-perempuan akan ditiduri. b  Setengah dari penduduk kota itu harus pergi ke dalam pembuangan, tetapi selebihnya dari bangsa itu tidak akan dilenyapkan dari kota c  itu.

Zakharia 8:21

Konteks
8:21 Dan penduduk kota yang satu akan pergi kepada penduduk kota yang lain, mengatakan: Marilah kita pergi untuk melunakkan v  hati TUHAN dan mencari w  TUHAN semesta alam! Kamipun akan pergi!

Zakharia 8:5

Konteks
8:5 Dan jalan-jalan kota itu akan penuh dengan anak laki-laki dan anak perempuan yang bermain-main di situ. j 

Zakharia 1:17

Konteks
1:17 Serukanlah ini selanjutnya: Beginilah firman TUHAN semesta alam: l  Kota-kota-Ku akan berlimpah-limpah pula dengan kebajikan, dan TUHAN akan menghiburkan m  Sion dan akan memilih n  Yerusalem o  pula."

Zakharia 1:12

Konteks
1:12 Berbicaralah Malaikat TUHAN itu 8 , katanya: Ya TUHAN semesta alam, berapa lama y  lagi Engkau tidak menyayangi z  Yerusalem dan kota-kota Yehuda a  yang telah tujuh puluh b  tahun lamanya Kaumurkai itu?

Zakharia 8:3

Konteks
8:3 Beginilah firman TUHAN: Aku akan kembali c  ke Sion 9  d  dan akan diam di tengah-tengah Yerusalem. e  Yerusalem akan disebut Kota Setia, f  dan gunung g  TUHAN semesta alam akan disebut Gunung Kudus. h 

Zakharia 8:20

Konteks
Keselamatan bagi bangsa-bangsa
8:20 Beginilah firman TUHAN semesta alam: "Masih akan datang lagi bangsa-bangsa dan penduduk banyak kota.

Zakharia 10:9

Konteks
10:9 Sekalipun Aku telah menyerakkan mereka ke antara bangsa-bangsa, tetapi di tempat-tempat yang jauh mereka akan ingat kepada-Ku; n  mereka akan hidup bersama-sama anak-anak mereka dan mereka akan kembali.

Zakharia 12:2

Konteks
12:2 "Sesungguhnya Aku membuat Yerusalem menjadi pasu y  yang menyebabkan segala bangsa di sekeliling menjadi pening; z  juga Yehuda a  akan mengalami kesusahan ketika Yerusalem dikepung.

Zakharia 2:12

Konteks
2:12 Dan TUHAN akan mengambil Yehuda q  sebagai milik-Nya r  di tanah yang kudus, dan Ia akan memilih s  Yerusalem pula.

Zakharia 6:15

Konteks
6:15 Orang-orang dari jauh akan datang 10  untuk turut membangun bait TUHAN; r  maka kamu akan mengetahui bahwa TUHAN semesta alam yang mengutus aku kepadamu. s  Dan hal ini akan terjadi, apabila kamu dengan baik-baik mendengarkan t  suara TUHAN Allahmu."

Zakharia 7:7

Konteks
7:7 Bukankah ini firman yang telah disampaikan TUHAN dengan perantaraan para nabi e  yang dahulu, ketika Yerusalem dengan kota-kota yang di sekelilingnya masih didiami orang dan masih sentosa f  dan Tanah Negeb dan Daerah Bukit g  masih didiami? h "

Zakharia 10:6

Konteks
10:6 Aku akan membuat kuat f  kaum Yehuda, dan Aku menyelamatkan keturunan Yusuf 11 . Aku akan membawa mereka kembali, sebab Aku menyayangi g  mereka; h  dan keadaan mereka seakan-akan tidak pernah ditolak oleh Aku, sebab Akulah TUHAN, Allah mereka, dan Aku akan menjawab i  mereka.

Zakharia 9:8

Konteks
9:8 Aku berkemah dekat rumah-Ku sebagai pengawal l  terhadap mereka yang lalu-lalang; m  tidak akan ada lagi penindas mendatanginya 12 , sebab sekarang Aku sendiri telah mengindahkannya. n 

Zakharia 14:17

Konteks
14:17 Tetapi bila mereka dari kaum-kaum di bumi tidak datang ke Yerusalem untuk sujud menyembah p  kepada Raja, TUHAN semesta alam, maka kepada mereka tidak akan turun hujan 13 . q 

Zakharia 8:12

Konteks
8:12 melainkan Aku akan menabur damai sejahtera. Maka pohon anggur akan memberi buahnya x  dan tanah akan memberi hasilnya y  dan langit akan memberi air embunnya. z  Aku akan memberi semuanya itu kepada sisa-sisa bangsa a  ini sebagai miliknya. b 

Zakharia 9:7

Konteks
9:7 Aku akan melenyapkan darah dari mulutnya dan kejijikan dari antara giginya, dan yang tinggal dari merekapun akan menjadi kepunyaan Allah j  kita. Mereka akan dianggap seperti suatu kaum di Yehuda, dan orang Ekron seperti orang Yebus. k 

Zakharia 9:16

Konteks
9:16 TUHAN, Allah mereka, akan menyelamatkan mereka 14  pada hari p  itu; seperti kawanan domba umat-Nya itu, sungguh, mereka seperti permata-permata mahkota q  yang berkilap-kilap, demikianlah mereka di tanah TUHAN.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:7]  1 Full Life : AKU MENYELAMATKAN UMAT-KU.

Nas : Za 8:7-8

Kembalinya umat Israel setelah pembuangan Babel hanya terjadi dari timur; jadi, bagian ini mengacu kepada suatu pemulihan di masa depan dari timur dan barat, yaitu dari seluruh bumi (bd. Yes 43:5-6), Allah akan sungguh-sungguh menjadi Allah umat-Nya, dan mereka akan menerima kebenaran-Nya melalui Kristus.

[13:8]  2 Full Life : AKU AKAN MENARUH YANG SEPERTIGA ITU DALAM API.

Nas : Za 13:8-9

Ayat-ayat ini mungkin mengacu kepada masa kesengsaraan pada akhir zaman

(lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

Orang Yahudi yang tidak percaya (2/3 bagian) akan dibunuh (ayat Za 13:8); hanya sepertiga yang tetap hidup. Mereka inilah yang akan "memandang kepada dia yang telah mereka tikam" (Za 12:10-14); jadi, hanya sebagian sisa orang Israel akan diselamatkan (pasal Wahy 11:1-18:24).

[2:6]  3 Full Life : LARILAH DARI TANAH UTARA.

Nas : Za 2:6

Pengarahan Zakharia di sini dapat ditafsirkan pada berapa tingkat yang berbeda.

  1. 1) Pembangunan kembali Bait Suci menjadi tanda bagi lebih banyak orang Yahudi buangan untuk kembali dari Babel (ayat Za 2:7).
  2. 2) Para nabi PL juga melihat adanya rombongan Yahudi yang kelak kembali pada akhir zaman yang akan memuncak dalam kerajaan seribu tahun (ayat Za 2:7-9).
  3. 3) Kita dapat menerapkan kata-kata ini pada zaman kita sendiri sebagai imbauan untuk meninggalkan penyembahan berhala, kebejatan, kefasikan, perbuatan ilmu gaib, dan cara-cara berdosa dari sistem dunia dewasa ini.

[3:9]  4 Full Life : SATU PERMATA YANG BERMATA TUJUH.

Nas : Za 3:9

Permata ini adalah sebuah lambang lagi dari Mesias (bd. Yes 28:16; 1Pet 2:6). Mata tujuh melambangkan kesempurnaan wawasan, kemahatahuan, dan kecerdasan ilahi (bd. Wahy 5:6). Kristus akan menghapus dosa dalam satu hari, yaitu hari ketika Dia mengadakan pendamaian untuk dosa di salib.

[14:10]  5 Full Life : MENJADI SEPERTI ARABA-YORDAN.

Nas : Za 14:10

Akibat kedatangan Tuhan, negeri sekitar Yerusalem akan diratakan, sekalipun Yerusalem sendiri akan menjadi dataran tinggi, yang sedikit tinggi di atas wilayah sekitarnya sehingga menonjol.

[6:8]  6 Full Life : AKAN MENENTERAMKAN ROH-KU.

Nas : Za 6:8

Dengan membawa hukuman Allah, malaikat-malaikat ini telah memuaskan keadilan-Nya dan menghentikan murka-Nya. Allah akan memastikan bahwa rencana-Nya terlaksana pada saat yang telah ditentukan-Nya.

[14:2]  7 Full Life : MENGUMPULKAN SEGALA BANGSA UNTUK MEMERANGI YERUSALEM.

Nas : Za 14:2

Bangsa-bangsa seakan-akan memperoleh kemenangan militer, tetapi pada akhirnya mereka akan dibinasakan

(lihat cat. --> Za 12:3-9).

[atau ref. Za 12:3-9]

[1:12]  8 Full Life : BERBICARALAH MALAIKAT TUHAN ITU.

Nas : Za 1:12

Penunggang kuda merah itu kini diperkenalkan sebagai malaikat Tuhan yang memohon syafaat demi Israel dan Yerusalem agar segera mengakhiri 70 tahun hukuman Allah atas Yerusalem dan Bait Suci, yang dibinasakan pada tahun 586 SM. Pembangunan kembali Bait Suci itu selesai pada tahun 516 SM, 70 tahun kemudian. Malaikat Tuhan itu mungkin Kristus

(lihat cat. --> Za 1:8-11;

[atau ref. Za 1:8-11]

bd. Kel 23:20-21; Yes 63:9), yang hingga kini masih membela kita (1Yoh 2:1).

[8:3]  9 Full Life : AKU AKAN KEMBALI KE SION.

Nas : Za 8:3

Kunci pemulihan penuh Israel ialah kembalinya Allah ke Sion, yang menunjuk kepada saat ketika Kristus datang kembali dalam kemuliaan dan memulai pemerintahan-Nya di dunia atas bangsa-bangsa. Pada saat itu kehadiran Allah akan menjadikan Yerusalem sebuah kota kebenaran dan kesetiaan, dan gunung Tuhan akan kudus, yaitu dikhususkan untuk beribadah kepada-Nya. Pasal ini memberikan sepuluh berkat yang akan menyertai pemerintahan di bumi itu, masing-masing diawali dengan frase, "Beginilah firman Tuhan semesta alam, ..."

[6:15]  10 Full Life : ORANG-ORANG DARI JAUH AKAN DATANG.

Nas : Za 6:15

Frase ini mengacu kepada orang-orang bukan Yahudi (bd. Ef 2:11-13).

[10:6]  11 Full Life : YEHUDA ... YUSUF.

Nas : Za 10:6-8

Maksud Allah ialah untuk menebus dan menyelamatkan keduabelas suku Israel. Yehuda mewakili dua suku selatan dan Yusuf kesepuluh suku utara.

[9:8]  12 Full Life : TIDAK AKAN ADA LAGI PENINDAS MENDATANGINYA.

Nas : Za 9:8

Puncak damai sejahtera akan datang atas Yerusalem di bumi ini selama pemerintahan seribu tahun Mesias. Allah tidak akan membiarkan umat-Nya musnah sama sekali. Kepastian yang sama diberikan kepada gereja karena alam maut tidak akan pernah menguasainya

(lihat cat. --> Mat 16:18).

[atau ref. Mat 16:18]

[14:17]  13 Full Life : TIDAK AKAN TURUN HUJAN.

Nas : Za 14:17

Ketiadaan hujan sama sekali akan menjadi hukuman atas bangsa-bangsa yang tidak pergi menyembah Tuhan dan merayakan hari Raya Pondok Daun.

[9:16]  14 Full Life : ALLAH MEREKA, AKAN MENYELAMATKAN MEREKA.

Nas : Za 9:16-17

Keselamatan Allah akan mencapai klimaksnya ketika Ia menjadikan Israel kawanan domba-Nya, umat-Nya. Keselamatan mereka akan menjadi pekerjaan yang paling utama, yang ditinggikan sehingga dapat dilihat seluruh dunia. Hasil ini dijamin oleh kemurahan dan keindahan Allah yang akbar. Semua yang dilakukan Tuhan bagi umat-Nya mencerminkan kemurahan dan keindahan kekudusan-Nya.



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA