TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 1:7-17

Konteks
Penglihatan pertama: para penunggang kuda
1:7 Pada hari yang kedua puluh empat dari bulan yang kesebelas--itulah bulan Syebat--pada tahun yang kedua zaman Darius datanglah firman TUHAN kepada nabi Zakharia bin Berekhya bin Ido, q  bunyinya: 1:8 "Tadi malam aku mendapat suatu penglihatan 1 : tampak seorang yang menunggang kuda merah! r  Dia sedang berdiri di antara pohon-pohon murad yang di dalam jurang; dan di belakangnya ada kuda-kuda s  yang merah, yang merah jambu dan yang putih. 1:9 Maka aku bertanya: Apakah arti semuanya ini, ya tuanku? Lalu malaikat t  yang berbicara dengan aku 2  itu menjawab: Aku ini akan memperlihatkan kepadamu apa arti u  semuanya ini! 1:10 Orang yang berdiri di antara pohon-pohon murad itu mulai berbicara, katanya: Inilah mereka semua yang diutus TUHAN untuk menjelajahi bumi! v  1:11 Berbicaralah mereka kepada Malaikat TUHAN w  yang berdiri di antara pohon-pohon murad itu, katanya: Kami telah menjelajahi bumi, dan sesungguhnya seluruh bumi itu tenang dan aman. x  1:12 Berbicaralah Malaikat TUHAN itu 3 , katanya: Ya TUHAN semesta alam, berapa lama y  lagi Engkau tidak menyayangi z  Yerusalem dan kota-kota Yehuda a  yang telah tujuh puluh b  tahun lamanya Kaumurkai itu? 1:13 Lalu kepada malaikat, yang berbicara dengan aku c  itu, TUHAN menjawab d  dengan kata-kata e  yang ramah dan yang menghiburkan. 1:14 Berkatalah kepadaku malaikat yang berbicara dengan aku itu: Serukanlah ini: Beginilah firman TUHAN semesta alam: Sangat besar usaha-Ku f  untuk Yerusalem 4  dan Sion, 1:15 tetapi sangat besar murka-Ku terhadap bangsa-bangsa yang merasa dirinya aman, g  yang, sementara Aku murka h  sedikit, telah membantu menimbulkan kejahatan 5 . i  1:16 Sebab itu, beginilah firman TUHAN, Aku kembali lagi j  kepada Yerusalem dengan kasih sayang. Rumah-Ku akan didirikan pula di sana, demikianlah firman TUHAN semesta alam, dan tali pengukur k  akan direntangkan lagi di atas Yerusalem. 1:17 Serukanlah ini selanjutnya: Beginilah firman TUHAN semesta alam: l  Kota-kota-Ku akan berlimpah-limpah pula dengan kebajikan, dan TUHAN akan menghiburkan m  Sion dan akan memilih n  Yerusalem o  pula."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:8]  1 Full Life : AKU MENDAPAT SUATU PENGLIHATAN.

Nas : Za 1:8-11

Dalam bulan Februari 519 SM, Allah memberikan penglihatan kepada Zakharia tentang seorang penunggang kuda merah di antara pohon-pohon murad dengan beberapa kuda lain di belakangnya. Beberapa orang percaya bahwa laki-laki itu merupakan perwujudan Kristus selaku malaikat Tuhan (bd. ayat Za 1:12;

lihat art. PARA MALAIKAT DAN MALAIKAT TUHAN).

Seorang malaikat penafsir menjelaskan bahwa kuda-kuda itu telah menjelajah seluruh bumi dan menemukannya dalam keadaan tenang dan aman (ayat Za 1:11), namun umat Allah di Yehuda masih tertindas dan tidak aman. Tuhan akan mengubah situasi dunia dengan memulihkan dan memberkati Yerusalem dan kota-kota Yehuda.

[1:9]  2 Full Life : MALAIKAT YANG BERBICARA DENGAN AKU.

Nas : Za 1:9

Malaikat penafsir melanjutkan penjelasannya kepada Zakharia (ayat Za 1:3-4,19; 2:3; 4:1,4-5; 5:5,10; 6:4-5). Akan tetapi, malaikat ini bukan yang sama dengan malaikat Tuhan

(lihat cat. --> Za 1:8 sebelumnya).

[atau ref. Za 1:8]

[1:12]  3 Full Life : BERBICARALAH MALAIKAT TUHAN ITU.

Nas : Za 1:12

Penunggang kuda merah itu kini diperkenalkan sebagai malaikat Tuhan yang memohon syafaat demi Israel dan Yerusalem agar segera mengakhiri 70 tahun hukuman Allah atas Yerusalem dan Bait Suci, yang dibinasakan pada tahun 586 SM. Pembangunan kembali Bait Suci itu selesai pada tahun 516 SM, 70 tahun kemudian. Malaikat Tuhan itu mungkin Kristus

(lihat cat. --> Za 1:8-11;

[atau ref. Za 1:8-11]

bd. Kel 23:20-21; Yes 63:9), yang hingga kini masih membela kita (1Yoh 2:1).

[1:14]  4 Full Life : SANGAT BESAR USAHA-KU UNTUK YERUSALEM.

Nas : Za 1:14

Kasih Allah berada di balik pemilihan-Nya atas Yerusalem dan bangsa Israel. Akan tetapi, kasih itu tidak dimaksudkan untuk bangsa Israel saja; kasih itu dimaksudkan untuk menjangkau semua orang. Allah ingin memberkati semua keluarga di bumi melalui Abram dan keturunannya

(lihat cat. --> Kej 12:3).

[atau ref. Kej 12:3]

[1:15]  5 Full Life : BANGSA-BANGSA ... MEMBANTU MENIMBULKAN KEJAHATAN.

Nas : Za 1:15

Allah memakai bangsa-bangsa kafir untuk menghukum Yerusalem (Yes 10:5-6; Hab 1:6). Akan tetapi, dalam keserakahan untuk memperoleh kekayaan dan kuasa, bangsa-bangsa ini bertindak keterlaluan. Kini mereka sendiri akan dihukum Allah karena keangkuhan mereka.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA