TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 5:4

Konteks
5:4 Inilah sebabnya Yosua menyunat mereka: semua orang yang keluar dari Mesir, yakni yang laki-laki, semua prajurit, z  telah mati di padang gurun di tengah jalan, setelah mereka keluar dari Mesir. a 

Yosua 6:5

Konteks
6:5 Apabila sangkakala tanduk domba itu panjang bunyinya w  dan kamu mendengar bunyi sangkakala itu, maka haruslah seluruh bangsa bersorak x  dengan sorak yang nyaring, maka tembok kota itu akan runtuh, lalu bangsa itu harus memanjatnya, masing-masing langsung ke depan."

Yosua 6:20

Konteks
6:20 Lalu bersoraklah bangsa itu, sedang sangkakala ditiup; m  segera sesudah bangsa itu mendengar bunyi sangkakala, bersoraklah mereka dengan sorak n  yang nyaring. Maka runtuhlah tembok itu 1 , lalu mereka memanjat masuk ke dalam kota, masing-masing langsung ke depan, dan merebut kota o  itu.

Yosua 7:3

Konteks
7:3 Kemudian kembalilah mereka kepada Yosua dan berkata kepadanya: "Tidak usah seluruh bangsa itu pergi, biarlah hanya kira-kira dua atau tiga ribu orang pergi untuk menggempur Ai itu; janganlah kaususahkan seluruh bangsa itu dengan berjalan ke sana, sebab orang-orang di sana sedikit saja."

Yosua 8:1

Konteks
Ai dibinasakan
8:1 Kemudian berfirmanlah TUHAN kepada Yosua: "Janganlah takut j  dan janganlah tawar hati; k  bawalah seluruh tentara l  dan bersiaplah, majulah ke Ai. m  Ketahuilah, Aku serahkan n  kepadamu raja negeri Ai, rakyatnya, kotanya dan negerinya,

Yosua 8:11

Konteks
8:11 Juga seluruh tentara yang bersama-sama dengan dia berjalan maju; mereka maju mendekat, lalu sampai ke tentangan kota itu, kemudian berkemahlah mereka di sebelah utara Ai, sehingga lembah itu ada di antara mereka dan Ai.

Yosua 9:1

Konteks
Akal orang Gibeon
9:1 Ketika terdengar oleh raja-raja di sebelah barat sungai Yordan, di Pegunungan, g  di Daerah Bukit dan sepanjang tepi pantai Laut Besar h  sampai ke seberang gunung Libanon, i  yakni raja-raja orang Het, orang Amori, orang Kanaan, orang Feris, j  orang Hewi k  dan orang Yebus, l 

Yosua 10:11

Konteks
10:11 Sedang mereka melarikan diri di depan orang Israel dan baru di lereng Bet-Horon, maka TUHAN melempari mereka dengan batu-batu t  besar dari langit, u  sampai ke Azeka, sehingga mereka mati. Yang mati kena hujan batu itu ada lebih banyak dari yang dibunuh oleh orang Israel dengan pedang.

Yosua 10:13

Konteks
10:13 Maka berhentilah x  matahari 2  dan bulanpun tidak bergerak, sampai bangsa itu membalaskan dendamnya kepada musuhnya. Bukankah hal itu telah tertulis dalam Kitab Orang Jujur? y  Matahari tidak bergerak z  di tengah langit dan lambat-lambat terbenam kira-kira sehari penuh.

Yosua 10:24

Konteks
10:24 Setelah raja-raja f  itu dikeluarkan dan dibawa kepada Yosua, maka Yosuapun memanggil semua orang Israel berkumpul dan berkata kepada para panglima tentara, yang ikut berperang bersama-sama dengan dia: "Marilah dekat, taruhlah kakimu g  ke atas tengkuk raja-raja ini." Maka datanglah mereka dekat dan menaruh kakinya h  ke atas tengkuk raja-raja itu.

Yosua 11:8

Konteks
11:8 Dan TUHAN menyerahkan mereka kepada orang Israel. Mereka dikalahkan dan dikejar sampai Sidon-Besar w  dan sampai Misrefot-Maim, x  dan sampai lembah Mizpa yang di sebelah timur. Demikianlah mereka dihancurkan, sehingga tidak seorangpun dari mereka yang dibiarkan lolos.

Yosua 12:7

Konteks
12:7 Inilah raja negeri yang dikalahkan oleh Yosua dan oleh orang Israel di sebelah barat sungai Yordan, dari Baal-Gad di lembah gunung Libanon c  sampai Pegunungan Gundul, yang mendaki ke arah Seir--negeri ini diberikan Yosua kepada suku-suku Israel menjadi miliknya, menurut pembagiannya,

Yosua 17:1

Konteks
17:1 Bagian undian yang ditentukan bagi suku Manasye, i  sebab dialah anak sulung j  Yusuf, ialah demikian: Kepada Makhir, k  anak sulung Manasye, bapa Gilead, telah diberikan Gilead l  dan Basan, m  karena ia seorang tentara.

Yosua 22:9

Konteks
Suku-suku di seberang Yordan mendirikan mezbah
22:9 Maka pulanglah bani Ruben, bani Gad dan suku Manasye yang setengah itu dan mereka pergi meninggalkan orang Israel, keluar dari Silo e  di tanah Kanaan untuk pergi ke tanah Gilead, f  tanah milik mereka yang didiami mereka sesuai dengan titah TUHAN dengan perantaraan Musa.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:20]  1 Full Life : RUNTUHLAH TEMBOK ITU.

Nas : Yos 6:20

Tembok itu runtuh oleh karena tindakan Allah yang langsung. Kota itu dapat direbut karena ketaatan Israel kepada firman Allah dan iman mereka akan kuasa-Nya yang ajaib (Ibr 11:30; 1Yoh 5:4). Karena kota itu tidak dibangun kembali selama beberapa ratus tahun, sedikit sekali sisa-sisa kota yang dihancurkan yang ditemukan pada lapisan tanah masa itu; sebagian besar yang tersisa musnah karena dimakan cuaca.

[10:13]  2 Full Life : BERHENTILAH MATAHARI.

Nas : Yos 10:13

Cara tepat yang dipakai Allah untuk memperpanjang siang hari itu tidak diberikan. Allah dapat memperlambat perputaran bumi, memiringkan bumi pada porosnya seperti di utara di mana matahari tidak terbenam, atau menyebabkan sinar matahari membias. Cara apa pun yang dilakukan oleh-Nya, perpanjangan hari itu merupakan jawaban yang luar biasa atas suatu doa (ayat Yos 10:12-14). Allah yang menciptakan bumi dan benda-benda angkasa dengan fungsi-fungsi masing-masing dapat juga menahan gerakan alami semua itu untuk mencapai maksud-Nya (bd. Yes 38:7-8).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA