TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 5:37

Konteks
5:37 Bapa yang mengutus Aku, Dialah yang bersaksi tentang Aku. m  Kamu tidak pernah mendengar suara-Nya, rupa-Nyapun n  tidak pernah kamu lihat,

Yohanes 5:43-44

Konteks
5:43 Aku datang dalam nama Bapa-Ku dan kamu tidak menerima Aku; jikalau orang lain datang atas namanya sendiri, kamu akan menerima dia. 5:44 Bagaimanakah kamu dapat percaya, kamu yang menerima hormat seorang dari yang lain 1  dan yang tidak mencari hormat yang datang dari Allah yang Esa? w 

Yohanes 6:53

Konteks
6:53 Maka kata Yesus kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jikalau kamu tidak makan daging i  Anak Manusia j  dan minum darah-Nya, k  kamu tidak mempunyai hidup di dalam dirimu.

Yohanes 7:19

Konteks
7:19 Bukankah Musa yang telah memberikan hukum Taurat a  kepadamu? Namun tidak seorangpun di antara kamu yang melakukan hukum Taurat itu. Mengapa kamu berusaha membunuh Aku? b "

Yohanes 7:22

Konteks
7:22 Jadi: Musa menetapkan supaya kamu bersunat e --sebenarnya sunat itu tidak berasal dari Musa, tetapi dari nenek moyang f  kita--dan kamu menyunat orang pada hari Sabat!

Yohanes 7:34

Konteks
7:34 Kamu akan mencari Aku, tetapi tidak akan bertemu dengan Aku, sebab kamu tidak dapat datang w  ke tempat di mana Aku berada."

Yohanes 8:23

Konteks
8:23 Lalu Ia berkata kepada mereka: "Kamu berasal dari bawah, Aku dari atas; kamu dari dunia ini, Aku bukan dari dunia ini. v 

Yohanes 8:31

Konteks
8:31 Maka kata-Nya kepada orang-orang Yahudi yang percaya kepada-Nya: "Jikalau kamu tetap dalam firman-Ku 2 , e  kamu benar-benar adalah murid-Ku

Yohanes 8:39

Konteks
8:39 Jawab mereka kepada-Nya: "Bapa kami ialah Abraham." Kata Yesus kepada mereka: "Jikalau sekiranya kamu anak-anak Abraham, n  tentulah kamu mengerjakan pekerjaan yang dikerjakan oleh Abraham.

Yohanes 10:25

Konteks
10:25 Yesus menjawab mereka: "Aku telah mengatakannya kepada kamu, s  tetapi kamu tidak percaya; pekerjaan-pekerjaan yang Kulakukan dalam nama Bapa-Ku, itulah yang memberikan kesaksian tentang Aku, t 

Yohanes 12:19

Konteks
12:19 Maka kata orang-orang Farisi seorang kepada yang lain: "Kamu lihat sendiri, bahwa kamu sama sekali tidak berhasil, lihatlah, seluruh dunia datang mengikuti Dia. e "

Yohanes 15:10

Konteks
15:10 Jikalau kamu menuruti perintah-Ku, i  kamu akan tinggal di dalam kasih-Ku, seperti Aku menuruti perintah Bapa-Ku dan tinggal di dalam kasih-Nya.

Yohanes 16:2

Konteks
16:2 Kamu akan dikucilkan 3 , o  bahkan akan datang saatnya bahwa setiap orang yang membunuh kamu akan menyangka bahwa ia berbuat bakti bagi Allah. p 

Yohanes 16:20

Konteks
16:20 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya kamu akan menangis dan meratap, k  tetapi dunia akan bergembira; kamu akan berdukacita, tetapi dukacitamu akan berubah menjadi sukacita. l 

Yohanes 16:22

Konteks
16:22 Demikian juga kamu sekarang diliputi dukacita, n  tetapi Aku akan melihat kamu lagi o  dan hatimu akan bergembira dan tidak ada seorangpun yang dapat merampas kegembiraanmu p  itu dari padamu.

Yohanes 16:33

Konteks
16:33 Semuanya itu Kukatakan kepadamu, supaya kamu beroleh damai sejahtera h  dalam Aku. Dalam dunia kamu menderita penganiayaan, i  tetapi kuatkanlah hatimu, Aku telah mengalahkan j  dunia."

Yohanes 18:39

Konteks
18:39 Tetapi pada kamu ada kebiasaan, bahwa pada Paskah aku membebaskan seorang bagimu. Maukah kamu, supaya aku membebaskan raja orang Yahudi bagimu?"

Yohanes 19:4

Konteks
19:4 Pilatus keluar lagi dan berkata kepada mereka: "Lihatlah, aku membawa Dia ke luar h  kepada kamu, supaya kamu tahu, bahwa aku tidak mendapati kesalahan apapun pada-Nya 4 . i "

Yohanes 20:31

Konteks
20:31 tetapi semua yang tercantum di sini telah dicatat, supaya kamu percaya, a  bahwa Yesuslah Mesias, Anak Allah, b  dan supaya kamu oleh imanmu memperoleh hidup dalam nama-Nya. c 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:44]  1 Full Life : MENERIMA HORMAT SEORANG DARI YANG LAIN.

Nas : Yoh 5:44

Mereka yang sungguh-sungguh memiliki iman yang menyelamatkan tidak akan didorong oleh pujian atau hormat dari orang lain. Tujuan hidup mereka hanyalah menyenangkan Bapa. Mereka yang sudah terbiasa senang dipuji orang menjadikan diri mereka sendiri berhala dan menempatkan diri mereka di luar Kerajaan Allah. Menyukai pujian orang melebihi pujian Allah berarti tidak percaya Injil Kristus dan tidak memungkinkan iman sejati (bd. Rom 2:29).

[8:31]  2 Full Life : JIKALAU KAMU TETAP DALAM FIRMAN-KU.

Nas : Yoh 8:31

Yesus tidak pernah mendorong murid-murid-Nya agar berharap kepada iman dan pengalaman yang lampau. Keselamatan hanya terjamin apabila kita "tetap dalam Firman-Nya". Murid Kristus yang sejati akan senantiasa taat kepada perkataan-Nya (Luk 21:19;

lihat cat. --> Yoh 15:6)

[atau ref. Yoh 15:6]

[16:2]  3 Full Life : KAMU AKAN DIKUCILKAN.

Nas : Yoh 16:2

Dalam ayat-ayat ini Yesus tidak berbicara tentang penganiayaan dari orang kafir, tetapi tentang perlawanan dan permusuhan dari kalangan keagamaan. Dunia yang dikatakan-Nya membenci orang percaya (Yoh 15:18-19) termasuk juga golongan ini.

  1. 1) Semua orang dan gereja yang tidak mengikuti ajaran Yesus dan penyataan para rasul, atau tidak berusaha memisahkan diri dari sistem buruk masyarakat ini adalah milik dunia (bd. 1Yoh 4:5-6).
  2. 2) Orang-orang yang mengaku percaya ini memiliki nilai-nilai yang begitu berbeda dari Injil PB yang benar sehingga pada saat mereka menganiaya atau membunuh pengikut Kristus yang sejati, mereka merasa sedang melayani Tuhan.

[19:4]  4 Full Life : AKU TIDAK MENDAPATI KESALAHAN APAPUN PADA-NYA.

Nas : Yoh 19:4

Lihat cat. --> Luk 23:14.

[atau ref. Luk 23:14]



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA