Yesaya 54:1--55:13
Konteks

[54:1] 1 Full Life : BERSORAK-SORAILAH, HAI SI MANDUL.
Nas : Yes 54:1-3
Allah memberikan semangat kepada orang-orang buangan itu dengan menjanjikan keadaan baru yang akan mendatangkan berkat dan sukacita. Walaupun Yerusalem kering dan tandus, akan tiba saatnya ketika orang percaya sejati akan berjumlah lebih banyak daripada sebelum pembuangan. "Keturunanmu akan memperoleh tempat bangsa-bangsa" (ayat Yes 54:3) mungkin mengacu kepada orang percaya yang setia di antara orang Yahudi yang menyebarkan Injil Kristus kepada banyak negara pada zaman PB.
[54:4] 2 Full Life : JANGANLAH TAKUT.
Nas : Yes 54:4-8
Umat Allah dalam pembuangan tidak perlu takut bahwa keadaan mereka yang memalukan itu akan berlanjut selamanya, karena hukuman Allah sebentar lagi akan berubah menjadi keselamatan. Allah akan menaruh belas kasihan kepada umat-Nya yang merana dan memulihkan mereka kepada perkenan-Nya di negeri mereka. "Malu keremajaan" mungkin mengacu kepada masa perbudakan di Mesir: "aib kejandaanmu" secara historis mengacu kepada pembuangan di Babel.
[54:9] 3 Full Life : TIDAK AKAN MURKA TERHADAP ENGKAU.
Nas : Yes 54:9-10
Nubuat ini menunjuk kepada pemerintahan Kristus di bumi dengan umat-Nya di atas semua bangsa (pasal Wahy 20:1-22:21); pada hari yang akan datang itu, Allah tidak akan marah lagi dengan Israel.
[54:11] 4 Full Life : HAI YANG TERTINDAS, YANG DILANGGAR ANGIN BADAI, YANG TIDAK DIHIBURKAN.
Nas : Yes 54:11-17
Di sini Tuhan menghibur Israel yang menderita dengan melukiskan damai sejahtera, kebenaran, dan kemuliaan dari kaum sisa yang dipulihkan di masa depan; Yohanes menggunakan lukisan yang sama ketika menggambarkan keadaan Yerusalem baru (Wahy 21:10,18-21). Kata-kata ini menghibur orang percaya yang sedang mengalami penganiayaan berat atau kesukaran. Manakala kita tertekan oleh pencobaan dan digoncangkan oleh keadaan badai kehidupan, kita harus ingat bahwa justru keadaan inilah yang menyebabkan Tuhan berbelas kasihan kepada kita dan menghampiri kita supaya kita dapat dikuatkan secara rohani (bd. ayat Yes 54:13).
[55:1] 5 Full Life : SEMUA ORANG ... MARILAH.
Nas : Yes 55:1-13
Bangsa Israel, yang telah meninggalkan Allah dan kebenaran-Nya, kini diundang oleh Allah untuk kembali kepada-Nya dan dikembalikan kepada persekutuan dan berkat.
[55:1] 6 Full Life : SEMUA ORANG YANG HAUS.
Nas : Yes 55:1
Syarat penting untuk keselamatan ialah kelaparan dan dahaga rohani yang sejati akan pengampunan dan hubungan yang benar dengan Allah (bd. Yoh 4:14; 7:37), berlandaskan korban kematian sang Mesias-Hamba (pasal Yes 53:1-12). Kita harus bertobat dari dosa-dosa kita dan menghampiri Dia di dalam iman; lagi pula, lapar dan dahaga akan kebenaran Allah dan kuasa kerajaan-Nya masih terus menjadi syarat yang sangat penting untuk menerima kepenuhan Roh-Nya
(lihat cat. --> Mat 5:6).
[atau ref. Mat 5:6]
[55:6] 6 Full Life : CARILAH TUHAN.
Nas : Yes 55:6
Kita harus mencari Allah selama masih ada janji-Nya untuk menanggapi (bd. Yer 29:13-14; Hos 3:5; Am 5:4,6,14). Waktu keselamatan Allah itu terbatas (bd. 2Kor 6:1-2); akan tiba harinya ketika Dia tidak berkenan ditemui (lih. Ibr 3:7-11).
[55:8] 7 Full Life : RANCANGAN-KU BUKANLAH RANCANGANMU.
Nas : Yes 55:8
Rancangan dan jalan Allah tidak sama dengan rancangan manusia biasa. Tetapi hati dan pikiran manusia dapat dibaharui dan diubah dengan mencari Dia (bd. Rom 12:1-2); lalu pikiran dan jalan kita akan mulai selaras dengan jalan-Nya. Keinginan kita yang terbesar seharusnya hidup selaras dengan citra Tuhan kita sehingga segala sesuatu yang kita lakukan menyenangkan Allah yang kita layani. Kita dapat melakukan hal ini dengan tetap tinggal di dalam firman-Nya dan menanggapi pimpinan Roh Kudus
(lihat cat. --> Rom 8:5-14;
lihat cat. --> Yak 1:21).
[atau ref. Rom 8:5-14; Yak 1:21]
[55:11] 8 Full Life : FIRMAN-KU ... TIDAK AKAN KEMBALI KEPADA-KU DENGAN SIA-SIA.
Nas : Yes 55:11
Kuasa dan dampak firman Allah tidak pernah dibatalkan atau dinyatakan tidak berlaku lagi; firman-Nya akan membawa kehidupan rohani kepada orang yang menerimanya atau hukuman yang adil kepada orang yang menolaknya
(lihat art. FIRMAN ALLAH).