TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 10:32

Konteks
10:32 Hari ini juga Asyur akan berhenti di Nob, m  mengacung-acungkan tangannya n  ke arah gunung puteri Sion, o  bukit Yerusalem.

Yesaya 11:8

Konteks
11:8 Anak u  yang menyusu akan bermain-main dekat liang ular tedung dan anak yang cerai susu akan mengulurkan tangannya ke sarang ular beludak. v 

Yesaya 23:11

Konteks
23:11 TUHAN telah mengacungkan tangan-Nya r  terhadap laut dan membuat kerajaan-kerajaan gemetar; s  Ia telah memberi perintah mengenai Kanaan untuk memusnahkan t  benteng-bentengnya.

Yesaya 49:2

Konteks
49:2 Ia telah membuat mulutku b  sebagai pedang c  yang tajam dan membuat aku berlindung dalam naungan tangan-Nya. d  Ia telah membuat aku menjadi anak panah 1  e  yang runcing dan menyembunyikan aku dalam tabung panah-Nya.

Yesaya 5:25

Konteks
Bangsa asing sebagai alat murka TUHAN
5:25 Sebab itu bangkitlah murka g  TUHAN terhadap umat-Nya, diacungkan-Nya tangan-Nya terhadap mereka dan dipukul-Nya mereka; gunung-gunung akan gemetar, h  dan mayat-mayat i  mereka akan seperti kotoran j  di tengah jalan. k  Sekalipun semuanya ini terjadi, murka-Nya belum surut, l  dan tangan-Nya masih teracung. m 

Yesaya 9:12

Konteks
9:12 (9-11) Orang Aram l  dari timur, dan orang Filistin m  dari barat, mereka menelan n  Israel dengan mulut yang lebar. Sekalipun semuanya ini terjadi, murka-Nya o  belum surut, dan tangan-Nya masih teracung. p 

Yesaya 10:4

Konteks
10:4 Tak dapat kamu lakukan apa-apa selain dari meringkuk di antara orang-orang yang terkurung, b  dan tewas di antara orang-orang yang terbunuh! c  Sekalipun semuanya ini terjadi, murka TUHAN belum surut, d  dan tangan-Nya masih teracung.

Yesaya 11:15

Konteks
11:15 TUHAN akan mengeringkan c  teluk Mesir dengan nafas-Nya d  yang menghanguskan, serta mengacungkan tangan-Nya e  terhadap sungai Efrat f  dan memukulnya pecah menjadi tujuh batang air, sehingga orang dapat melaluinya dengan berkasut. g 

Yesaya 31:3

Konteks
31:3 Sebab orang Mesir b  adalah manusia, bukan allah, c  dan kuda-kuda d  mereka adalah makhluk yang lemah, bukan roh yang berkuasa. Apabila TUHAN mengacungkan tangan-Nya, e  tergelincirlah yang membantu dan jatuhlah yang dibantu, f  dan mereka sekaliannya habis binasa bersama-sama. g 

Yesaya 44:5

Konteks
44:5 Yang satu akan berkata: Aku kepunyaan d  TUHAN 2 , yang lain akan menyebut dirinya dengan nama Yakub, dan yang ketiga akan menuliskan pada tangannya: e  Kepunyaan TUHAN, f  dan akan menggelari dirinya dengan nama Israel."

Yesaya 56:2

Konteks
56:2 Berbahagialah m  orang yang melakukannya, dan anak manusia yang berpegang kepadanya: yang memelihara hari Sabat n  dan tidak menajiskannya, dan yang menahan diri dari setiap perbuatan jahat.

Yesaya 9:17

Konteks
9:17 (9-16) Sebab itu Tuhan tidak bersukacita karena teruna-teruna b  mereka, dan tidak sayang c  kepada anak-anak yatim dan janda-janda mereka, sebab sekaliannya mereka murtad d  dan berbuat jahat, e  dan setiap mulut berbicara bebal. f  Sekalipun semuanya ini terjadi, murka-Nya belum surut, dan tangan-Nya masih teracung. g 

Yesaya 9:21

Konteks
9:21 (9-20) Manasye memakan Efraim, dan Efraim memakan Manasye, q  dan bersama-sama mereka melawan Yehuda. r  Sekalipun semuanya ini terjadi, murka-Nya belum surut, dan tangan-Nya masih teracung. s 

Yesaya 11:11

Konteks
Sisa-sisa Israel akan kembali
11:11 Pada waktu itu h  Tuhan akan mengangkat pula tangan-Nya untuk menebus sisa-sisa i  umat-Nya yang tertinggal di Asyur j  dan di Mesir, di Patros, k  di Etiopia l  dan di Elam, m  di Sinear, di Hamat n  dan di pulau-pulau o  di laut. p 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[49:2]  1 Full Life : PEDANG ... ANAK PANAH.

Nas : Yes 49:2

Kata-kata Mesias yang akan datang akan seperti sebilah pedang tajam yang menusuk hati nurani semua orang yang mendengarkannya (bd. Wahy 1:16; Wahy 2:12,16). Anak panah itu mungkin melambangkan hukuman Allah atas mereka yang tidak menerima firman-Nya.

[44:5]  2 Full Life : AKU KEPUNYAAN TUHAN.

Nas : Yes 44:5

Hasil penting dari pencurahan Roh Kudus atas kita adalah kesaksian kita bahwa kita ini milik Tuhan dan bahwa Dia itu Bapa sorgawi kita. Roh menciptakan di dalam diri kita keyakinan bahwa kita adalah milik Allah dan bahwa kita mempunyai segala hak dan wewenang selaku anak-Nya

(lihat cat. --> Rom 8:16;

lihat cat. --> Gal 4:6).

[atau ref. Rom 8:16; Gal 4:6]



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA