TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 20:11

Konteks
20:11 Tetapi TUHAN b  menyertai aku seperti pahlawan yang gagah, sebab itu orang-orang yang mengejar c  aku akan tersandung jatuh dan mereka tidak dapat berbuat d  apa-apa. Mereka akan menjadi malu e  sekali, sebab mereka tidak berhasil, suatu noda yang selama-lamanya tidak terlupakan!

Yeremia 46:13

Konteks
46:13 Firman yang disampaikan TUHAN kepada nabi Yeremia tentang datangnya Nebukadnezar, raja Babel, y  untuk memukul kalah tanah Mesir 1 : z 

Yeremia 1:19

Konteks
1:19 Mereka akan memerangi engkau 2 , tetapi tidak akan mengalahkan k  engkau, sebab Aku menyertai engkau l  untuk melepaskan m  engkau, demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 37:8

Konteks
37:8 Tetapi orang-orang Kasdim akan datang kembali memerangi kota ini, merebutnya i  dan menghanguskannya j  dengan api.

Yeremia 37:10

Konteks
37:10 Dan seandainya kamu memukul kalah segenap tentara orang Kasdim yang telah memerangi kamu itu, sehingga di antara mereka hanya tinggal orang-orang yang luka parah, masing-masing di kemahnya mereka akan bangun dan menghanguskan l  kota ini dengan api."

Yeremia 46:2

Konteks
Mengenai Mesir
46:2 Mengenai Mesir. v  Terhadap tentara Firaun Nekho, w  raja Mesir, yang berkemah di tepi sungai Efrat x  dekat Karkemis 3  y  dan yang dipukul kalah oleh Nebukadnezar, raja Babel, dalam tahun yang keempat pemerintahan Yoyakim z  bin Yosia, raja Yehuda:

Yeremia 46:5

Konteks
46:5 Mengapa kulihat mereka terkejut, mundur ke belakang? Pahlawan-pahlawan mereka terpukul kalah, lari d  kocar-kacir, tanpa menoleh; kedahsyatan e  dari segala jurusan!, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 48:7

Konteks
48:7 Sungguh, oleh karena engkau percaya kepada bentengmu dan perbendaharaanmu 4 , n  maka engkaupun akan direbut; Kamos 5  o  akan pergi ke dalam pembuangan, p  bersama-sama dengan para imam dan pemukanya. q 

Yeremia 38:3

Konteks
38:3 Beginilah firman TUHAN: Kota ini akan pasti diserahkan ke dalam tangan tentara raja Babel yang akan merebutnya. i "

Yeremia 38:28

Konteks
38:28 Demikianlah Yeremia tinggal di pelataran penjagaan y  itu sampai kepada hari Yerusalem direbut.

Yeremia 46:24

Konteks
46:24 Puteri Mesir menjadi malu, diserahkan ke dalam tangan bangsa dari utara. y "

Yeremia 15:20

Konteks
15:20 Terhadap bangsa ini Aku akan membuat engkau sebagai tembok f  berkubu dari tembaga; mereka akan memerangi engkau, tetapi tidak akan mengalahkan g  engkau, sebab Aku menyertai engkau untuk menyelamatkan dan melepaskan engkau, h  demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 20:10

Konteks
20:10 Aku telah mendengar bisikan banyak orang: "Kegentaran v  datang dari segala jurusan! Adukanlah w  dia! Kita mau mengadukan dia!" Semua orang sahabat karibku x  mengintai apakah aku tersandung jatuh: y  "Barangkali ia membiarkan dirinya dibujuk, sehingga kita dapat mengalahkan z  dia dan dapat melakukan pembalasan a  kita terhadap dia!"

Yeremia 32:28

Konteks
32:28 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku berikan kota ini ke dalam tangan orang-orang Kasdim dan ke dalam tangan Nebukadnezar, k  raja Babel, dan ia akan merebutnya. l 

Yeremia 46:15

Konteks
46:15 Mengapa Apis melarikan diri, tidakkah sanggup sapi jantanmu bertahan? Sungguh, TUHAN telah menundukkan d  dia!

Yeremia 47:1

Konteks
Mengenai orang Filistin
47:1 Firman TUHAN yang datang kepada nabi Yeremia mengenai orang Filistin 6 , m  sebelum Firaun mengalahkan Gaza. n 

Yeremia 48:41

Konteks
48:41 Kota-kota q  direbut, kubu-kubu pertahanan dirampas. Hati para pahlawan r  Moab pada waktu itu akan seperti hati perempuan yang sakit beranak. s 

Yeremia 51:31

Konteks
51:31 Pesuruh-pesuruh f  cepat berlari susul-menyusul, pembawa-pembawa kabar susul-menyusul, untuk mengabarkan kepada raja Babel, bahwa kotanya telah direbut g  dari segala penjuru,

Yeremia 51:41

Konteks
51:41 Betapa Sesakh e  direbut, f  dan negeri pujian seluruh bumi diduduki! Betapa Babel menjadi kengerian g  di antara bangsa-bangsa!

Yeremia 1:18

Konteks
1:18 Mengenai Aku, sesungguhnya pada hari ini Aku membuat engkau j  menjadi kota yang berkubu, menjadi tiang besi 7  dan menjadi tembok tembaga melawan seluruh negeri ini, menentang raja-raja Yehuda dan pemuka-pemukanya, menentang para imamnya dan rakyat negeri ini.

Yeremia 38:22

Konteks
38:22 Sungguh, semua perempuan o  yang masih tinggal di istana raja Yehuda digiring ke luar ke hadapan para perwira raja Babel sambil berseru: Engkau diperdayakan, dikalahkan oleh sahabat-sahabatmu. p  Tetapi baru saja kakimu terperosok ke dalam lumpur, q  mereka sudah berpaling pulang.

Yeremia 43:11

Konteks
43:11 Dan apabila ia datang, ia akan memukul tanah Mesir: k  Yang ke maut, l  ke mautlah! m  Yang ke tawanan, ke tawananlah! n  Yang ke pedang, ke pedanglah! o 

Yeremia 50:9

Konteks
50:9 Sebab sesungguhnya, Aku menggerakkan v  dan membangkitkan terhadap Babel sekumpulan bangsa-bangsa w  yang besar 8  dari utara; x  mereka akan mengatur barisan untuk melawannya, dari sanalah kota itu akan direbut. y  Panah-panah z  mereka adalah seperti pahlawan yang mujur, yang tidak pernah kembali dengan tangan hampa.

Yeremia 13:21

Konteks
13:21 Apakah yang kaukatakan, apabila diangkat menjadi kepalamu orang-orang yang kauperlakukan sebagai pacar? d  Bukankah kesakitan akan menyergap engkau seperti halnya seorang perempuan yang melahirkan? e 

Yeremia 21:4

Konteks
21:4 Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku akan membalikkan z  senjata perang yang kamu pegang, yang kamu pakai berperang melawan raja Babel dan melawan orang-orang Kasdim yang mengepung a  kamu dari luar tembok; Aku akan mengumpulkannya ke dalam kota ini.

Yeremia 22:20

Konteks
Nubuat melawan raja Konya
22:20 Naiklah ke gunung Libanon dan berteriaklah! u  Perdengarkanlah suaramu di pegunungan Basan! v  Berteriaklah dari pegunungan Abarim, w  sebab semua kekasihmu x  sudah hancur!

Yeremia 32:3

Konteks
32:3 Sebab Zedekia, raja Yehuda, telah menahan dia di sana dengan tuduhan: "Mengapa engkau bernubuat: m  Beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku menyerahkan kota ini ke dalam tangan raja Babel, supaya ia mendudukinya; n 

Yeremia 39:1

Konteks
Jatuhnya kota Yerusalem
39:1 Ketika Yerusalem z  direbut--dalam tahun yang kesembilan pemerintahan Zedekia, a  raja Yehuda, dalam bulan yang kesepuluh 9 , telah datang Nebukadnezar, b  raja Babel, beserta segenap tentaranya untuk mengepung c  Yerusalem;

Yeremia 46:12

Konteks
46:12 Bangsa-bangsa telah mendengar tentang celamu, bumi telah penuh dengan teriakmu, sebab pahlawan yang satu tersandung kepada pahlawan yang lain, keduanya rebah x  bersama-sama."

Yeremia 48:1

Konteks
Mengenai Moab
48:1 Mengenai Moab 10 . c  Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: "Celakalah Nebo, d  sebab kota itu sudah dibinasakan! Kiryataim e  telah menjadi malu dan direbut! Kota benteng itu menjadi malu dan terkejut:

Yeremia 49:28

Konteks
Mengenai suku-suku bangsa Arab
49:28 Mengenai Kedar u  dan mengenai kerajaan-kerajaan Hazor 11  v  yang dipukul kalah oleh Nebukadnezar, w  raja Babel. Beginilah firman TUHAN: "Bersiaplah, majulah melawan Kedar, binasakanlah orang-orang di sebelah timur! x 

Yeremia 50:2

Konteks
50:2 "Beritahukanlah di antara bangsa-bangsa dan kabarkanlah, v  naikkanlah panji-panji w  dan kabarkanlah, janganlah sembunyikan, katakanlah: Babel telah direbut, x  dewa Bel y  menjadi malu, z  Merodakh a  telah terkejut! Berhala-berhalanya menjadi malu, dewa-dewanya b  yang keji telah terkejut!

Yeremia 51:33

Konteks
51:33 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Puteri Babel j  adalah seperti tempat pengirikan k  pada waktu orang menginjak-injaknya! Sedikit waktu lagi akan datang l  waktu panen m  baginya 12 .

Yeremia 18:18

Konteks
Doa Yeremia minta pembalasan terhadap musuhnya
18:18 Berkatalah mereka: "Marilah kita mengadakan persepakatan v  terhadap Yeremia, sebab imam w  tidak akan kehabisan pengajaran, orang bijaksana x  tidak akan kehabisan nasihat dan nabi y  tidak akan kehabisan firman. Marilah kita memukul dia dengan bahasanya z  sendiri dan jangan memperhatikan setiap perkataannya!"

Yeremia 19:7

Konteks
19:7 Aku akan menggagalkan rancangan e  Yehuda dan Yerusalem di tempat ini dan Aku akan membuat mereka rebah oleh pedang di depan musuh f  mereka dan oleh tangan orang-orang yang ingin mencabut nyawa mereka. Aku akan membiarkan mayat-mayat g  mereka dimakan h  oleh burung-burung di udara dan oleh binatang-binatang di bumi.

Yeremia 23:9

Konteks
Menentang nabi-nabi palsu
23:9 Mengenai nabi-nabi 13 . Hatiku r  hancur dalam dadaku, segala tulangku goyah. s  Keadaanku seperti orang mabuk, seperti laki-laki yang terlalu banyak minum anggur, oleh karena TUHAN dan oleh karena firman-Nya t  yang kudus.

Yeremia 32:24

Konteks
32:24 Sesungguhnya, tembok-tembok pengepungan c  yang dipakai untuk merebut kota telah sampai mendekatinya; oleh karena pedang, kelaparan dan penyakit sampar d  maka kota itu telah diserahkan kepada orang-orang Kasdim yang memeranginya. Maka apa yang Kaufirmankan e  itu telah terjadi; f  sungguh, Engkau sendiri melihatnya.

Yeremia 37:7

Konteks
37:7 "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel. Kepada raja Yehuda, yang menyuruh kamu kepada-Ku untuk meminta petunjuk, f  harus kamu katakan begini: Lihat, tentara Firaun yang telah berangkat g  keluar untuk membantu kamu akan kembali ke negerinya, ke Mesir. h 

Yeremia 37:17

Konteks
Zedekia memindahkan tempat Yeremia dikurung
37:17 Pada suatu kali raja Zedekia menyuruh orang mengambil u  dia. Lalu dengan diam-diam v  bertanyalah w  raja di istananya kepadanya: "Adakah datang firman dari TUHAN 14 ?" Jawab Yeremia: "Ada!" Lagi katanya: "Bunyinya: Engkau akan diserahkan x  ke dalam tangan raja Babel!"

Yeremia 38:1

Konteks
Yeremia dimasukkan ke dalam perigi; ia tertolong oleh Ebed-Melekh
38:1 Tetapi Sefaca bin Matan, Gedalya bin Pasyhur, e  Yukhal f  bin Selemya dan Pasyhur bin Malkia mendengar perkataan yang tidak henti-henti diucapkan oleh Yeremia kepada segenap orang banyak itu:
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[46:13]  1 Full Life : MEMUKUL KALAH TANAH MESIR.

Nas : Yer 46:13

Yeremia bernubuat bahwa bukan saja pasukan Babel akan mengalahkan Mesir di Karkemis, melainkan akan mengalahkan pasukan Mesir di negeri mereka sendiri (568-567 SM). Allah akan menunjukkan dengan jelas sekali bahwa dewa-dewa Mesir tidak dapat menyelamatkan mereka dari kekalahan (ayat Yer 46:25-26).

[1:19]  2 Full Life : MEREKA AKAN MEMERANGI ENGKAU.

Nas : Yer 1:19

Yeremia diberi tahu bahwa para raja, pejabat, imam, dan bahkan bangsa Yehuda sendiri akan menentang dirinya dan berita yang harus disampaikannya (ayat Yer 1:18). Tetapi sang nabi didorong untuk berbicara dengan tegas dan tetap tabah dalam keyakinannya, karena Allah berjanji akan menyertai dia; Allah meyakinkan dia bahwa musush-musuhnya tidak akan dapat mengalahkan dia. Allah senantiasa berpihak kepada para hamba-Nya yang setia memberitakan kebenaran kepada orang-orang yang sudah meninggalkan firman-Nya dan menyesuaikan diri dengan dunia.

[46:2]  3 Full Life : MESIR ... KARKEMIS.

Nas : Yer 46:2

Karkemis, yang terletak di Siria sekitar 480 km di utara Yerusalem, adalah tempat pasukan Babel mengalahkan pasukan Mesir pada tahun 605 SM. Ketika itu Babel menjadi negara besar yang berkuasa.

[48:7]  4 Full Life : PERCAYA KEPADA BENTENGMU DAN PERBENDAHARAANMU.

Nas : Yer 48:7

Kecenderungan bangsa-bangsa di dunia ialah mengandalkan teknologi, kekuatan militer, keberhasilan, dan kekayaan; kepercayaan yang salah ini, bersama dengan perilaku fasik bangsa itu, akan menyebabkan kejatuhan mereka. Sebagaimana Allah membinasakan Moab, akan tiba suatu hari ketika Dia akan menggulingkan semua bangsa di dunia -- hari itu dinamakan "hari Tuhan"

(lihat cat. --> 1Tes 5:2;

lihat cat. --> 1Tes 5:3;

lihat cat. --> 1Tes 5:4).

[atau ref. 1Tes 5:2-4]

[48:7]  5 Full Life : KAMOS.

Nas : Yer 48:7

Kamos adalah dewa Moab yang tertinggi (lih. 1Raj 11:7,33; 2Raj 23:13).

[47:1]  6 Full Life : ORANG FILISTIN.

Nas : Yer 47:1-7

Orang Filistin menguasai wilayah pantai Yehuda. Permusuhan sering terjadi di antara mereka dengan umat Allah. Nubuat lainnya tentang orang Filistin terdapat dalam Yes 14:28-31; Yeh 25:15-17; Am 1:6-8; Zef 2:4-7.

[1:18]  7 Full Life : KOTA YANG BERKUBU ... TIANG BESI.

Nas : Yer 1:18

Walaupun Yeremia itu seorang pemuda yang peka, Allah memberi dia kekuatan rohani sehingga memungkinkan dia menjadi yang paling kuat, tegas, dan berani dari semua nabi. Allah dapat memakai kita dengan cara-cara yang jauh melampaui kecenderungan dan kemampuan alami kita.

[50:9]  8 Full Life : SEKUMPULAN BANGSA-BANGSA YANG BESAR.

Nas : Yer 50:9

Bangsa-bangsa tersebut terdaftar dalam Yer 51:27-28.

[39:1]  9 Full Life : TAHUN YANG KESEMBILAN ... ZEDEKIA ... BULAN YANG KESEPULUH.

Nas : Yer 39:1

Pengepungan Yerusalem berlangsung selama sekitar delapan belas bulan. Sepanjang masa itu kota tersebut terputus dari semua pertolongan dan bantuan dari luar; setelah beberapa waktu, kelaparan hebat mulai terasa. Kejatuhan Yerusalem dijelaskan secara terinci dalam Pasal Yer 52:1-34 (bd. pasal 2Raj 25:1-30; 2Taw 36:1-23); kekalahan Yerusalem menggenapi nubuat-nubuat Yeremia tentang hukuman Allah atas umat yang murtad.

[48:1]  10 Full Life : MOAB.

Nas : Yer 48:1

Negeri Moab ada di pantai timur Laut Mati. Orang Moab adalah keturunan Lot, keponakan Abraham (Kej 19:30-37), dan sering berselisih dengan Israel. Pada zaman Yeremia berbagai gerombolan Moab menyerang wilayah-wilayah Yehuda setelah Nebukadnezar menyerbu Palestina (2Raj 24:2). Yeremia menyebutkan sejumlah kota Moab yang akan dihancurkan; Moab ditaklukkan oleh pasukan Babel dan kemudian menghilang sebagai bangsa

(lihat cat. --> Yer 48:47).

[atau ref. Yer 48:47]

Nubuat lainnya tentang Moab terdapat di Yes 15:1-16:14; Yer 9:25-26; Yer 25:14-21; 27:2-3; Yeh 25:8-11; Am 2:1-3; Zef 2:8-11.

[49:28]  11 Full Life : KEDAR ... HAZOR.

Nas : Yer 49:28-33

Bagian ini berisi nubuat terhadap suku-suku Arab. Penduduk Kedar adalah keturunan Ismael, putra Abraham dari Hagar (Kej 25:13; bd. Yes 21:13,16).

[51:33]  12 Full Life : SEDIKIT WAKTU LAGI AKAN DATANG WAKTU PANEN BAGINYA.

Nas : Yer 51:33

Babel telah menabur benih-benih kekejaman, penyembahan berhala dan kebejatan; kini dia akan menuai panen hukuman Allah. Kita harus ingat bahwa dosa merupakan benih yang akhirnya akan menghasilkan panen besar yang dahsyat. "Jangan sesat! Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan. Karena apa yang ditabur orang, itu juga yang akan dituainya" (Gal 6:7).

[23:9]  13 Full Life : MENGENAI NABI-NABI.

Nas : Yer 23:9-40

Yeremia mencela dosa-dosa para nabi palsu yang mencemooh berita malapetakanya (Yer 6:13-14; 14:14-16; 29:8-9) dan hanya mengumumkan damai sejahtera dan kemakmuran

(lihat cat. --> Yer 6:14).

[atau ref. Yer 6:14]

Yeremia meletakkan tanggung jawab keadaan moral Yehuda yang menyedihkan itu atas para nabi fasik ini.

[37:17]  14 Full Life : ADAKAH DATANG FIRMAN DARI TUHAN?

Nas : Yer 37:17

Karena mengetahui bahwa Yeremia seorang nabi Tuhan yang sejati, Zedekia mengharapkan berita yang lebih menggembirakan dari Allah. Tetapi perkataan Yeremia tetap sama -- Yerusalem akan jatuh dan Zedekia akan diserahkan kepada raja Babel. Nabi itu tidak akan mengurangi kebenaran bahkan di dalam situasi separah itu.



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA