TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 23:5-8

Konteks
23:5 Sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan menumbuhkan Tunas h  adil 1  bagi Daud. Ia akan memerintah i  sebagai raja j  yang bijaksana dan akan melakukan keadilan dan kebenaran k  di negeri. 23:6 Dalam zamannya Yehuda akan dibebaskan, dan Israel akan hidup dengan tenteram; l  dan inilah namanya m  yang diberikan orang kepadanya: TUHAN--keadilan kita. n  23:7 Sebab itu, demikianlah firman TUHAN, sesungguhnya, waktunya akan datang, o  bahwa orang tidak lagi mengatakan: Demi TUHAN yang hidup yang menuntun orang Israel keluar dari tanah Mesir!, p  23:8 melainkan: Demi TUHAN yang hidup yang menuntun dan membawa pulang keturunan kaum Israel keluar dari tanah utara dan dari segala negeri ke mana Ia telah menceraiberaikan mereka!, maka mereka akan tinggal di tanahnya sendiri. q "

Yeremia 33:15-26

Konteks
33:15 Pada waktu itu dan pada masa itu Aku akan menumbuhkan Tunas r  keadilan 2  s  bagi Daud. t  Ia akan melaksanakan keadilan dan kebenaran di negeri. 33:16 Pada waktu itu Yehuda akan dibebaskan, u  dan Yerusalem akan hidup dengan tenteram. v  Dan dengan nama inilah mereka akan dipanggil: w  TUHAN keadilan x  kita! 33:17 Sebab beginilah firman TUHAN: Keturunan Daud tidak akan terputus y  duduk di atas takhta kerajaan kaum Israel 3 ! 33:18 Dan keturunan imam-imam z  orang Lewi 4  a  tidak akan terputus mempersembahkan korban bakaran di hadapan-Ku dan membakar korban sajian dan mengorbankan korban sembelihan b  sepanjang masa." 33:19 Firman TUHAN datang kepada Yeremia, bunyinya: 33:20 "Beginilah firman TUHAN: Jika kamu dapat mengingkari perjanjian-Ku dengan siang c  dan perjanjian-Ku dengan malam, sehingga siang dan malam tidak datang lagi pada waktunya, d  33:21 maka juga perjanjian-Ku e  dengan hamba-Ku Daud dapat diingkari, sehingga ia tidak mempunyai anak lagi yang memerintah di atas takhtanya; f  begitu juga perjanjian-Ku dengan orang-orang Lewi, g  yakni imam-imam yang menjadi pelayan-Ku. 33:22 Seperti tentara langit 5  tidak terbilang h  dan seperti pasir laut tidak tertakar, demikianlah Aku akan membuat banyak keturunan hamba-Ku Daud dan orang-orang Lewi yang melayani Aku." 33:23 Firman TUHAN datang kepada Yeremia, bunyinya: 33:24 "Tidakkah kauperhatikan apa yang dikatakan orang-orang ini: Kedua kaum keluarga i  yang dipilih TUHAN itu telah ditolak-Nya? Dengan demikian mereka menghina j  umat-Ku, dianggapnya bukan suatu bangsa k  lagi. 33:25 Beginilah firman TUHAN: Jika Aku tidak menetapkan perjanjian-Ku dengan siang dan malam l  dan aturan m  langit dan bumi, n  33:26 maka juga Aku pasti akan menolak o  keturunan Yakub p  dan hamba-Ku Daud, sehingga berhenti mengangkat dari keturunannya orang-orang yang memerintah atas keturunan Abraham, Ishak dan Yakub. Sebab Aku akan memulihkan keadaan q  mereka dan menyayangi r  mereka."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[23:5]  1 Full Life : TUNAS ADIL.

Nas : Yer 23:5-6

Tunas (yaitu keturunan raja) Daud dipotong ketika Allah membinasakan kerajaan Daud pada tahun 586 SM.

  1. 1) Tetapi, Allah berjanji untuk membangkitkan seorang raja dari keturunan Daud yang akan menjadi Tunas adil; raja ini akhirnya dan sepenuhnya akan melakukan apa yang benar dan adil (bd. Za 3:8). Nubuat ini menunjuk kepada Mesias, Yesus Kristus.
  2. 2) Pelaksanaan hukuman sepenuhnya akan terjadi setelah kedatangan-Nya yang kedua dan sebelum pemerintahan-Nya seribu tahun di dunia.
  3. 3) Ia akan disebut "Tuhan keadilan kita" (ayat Yer 23:6). Kaum sisa yang percaya akan "berada dalam Dia bukan dengan kebenaran (mereka) sendiri karena menaati hukum Taurat, melainkan dengan kebenaran karena kepercayaan kepada Kristus, yaitu kebenaran yang Allah anugerahkan berdasarkan kepercayaan" (Fili 3:9).

[33:15]  2 Full Life : TUNAS KEADILAN.

Nas : Yer 33:15

"Tunas" ini mengacu kepada Yesus Kristus yang akan datang dari garis keturunan Daud

(lihat cat. --> Yer 33:17 berikut).

[atau ref. Yer 33:17]

Penggenapan pertama nubuat ini terjadi ketika Ia datang pertama kali. Melalui kematian dan kebangkitan-Nya, Ia menjadi Raja atas seluruh umat Allah di bumi. Penggenapan terakhir akan terjadi ketika Ia kembali untuk kedua kalinya untuk "melaksanakan keadilan dan kebenaran" di seluruh bumi (bd. pasal Wahy 19:1-21;

lihat cat. --> Yer 23:5-6).

[atau ref. Yer 23:5-6]

[33:17]  3 Full Life : TAKHTA KERAJAAN KAUM ISRAEL.

Nas : Yer 33:17

Melalui garis keturunan yang tidak terputus dari Daud akan datang Tunas keadilan, yang akan memerintah selaku Raja atas umat Allah (bd. Luk 1:31-33). Yesus Kristus menggenapi janji ini; garis keturunan-Nya menurut hukum dapat ditelusuri melalui Yusuf ke Daud (Mat 1:1-16), dan garis jasmaniah-Nya dari Maria hingga Daud (Luk 3:23-31). Pemerintahan Kristus akan berlangsung untuk selama-lamanya.

[33:18]  4 Full Life : IMAM-IMAM ORANG LEWI.

Nas : Yer 33:18

Yeremia mengantisipasi suatu keimaman abadi yang olehnya umat Allah akan dapat masuk ke hadapan-Nya dan bersekutu dengan Dia (bd. Bil 25:13). Nubuat ini digenapi di dalam Yesus Kristus yang selaku "imam untuk selama-lamanya ... sanggup juga menyelamatkan dengan sempurna semua orang yang oleh Dia datang kepada Allah" (Ibr 7:21-25; bd. Mazm 110:4; Ibr 5:6-10; 6:19-20; 7:11-28).

[33:22]  5 Full Life : SEPERTI TENTARA LANGIT.

Nas : Yer 33:22

Yeremia membayangkan rombongan besar yang tak terkira banyaknya dari keluarga Raja Daud dan keturunan imam suku Lewi; nubuat ini akan digenapi di dalam orang-orang yang akan memerintah bersama Kristus dalam kerajaan-Nya kelak (Rom 8:17; 1Kor 6:3; 2Tim 2:12; Wahy 3:21; 5:10; Wahy 19:6-16; 20:5-6; 22:5) dan dalam mereka yang di dalam Kristus telah dijadikan "imamat yang kudus, untuk mempersembahkan persembahan rohani" (1Pet 2:5,9; bd. Wahy 5:10).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA