TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 24:10

Konteks
24:10 Susunlah banyak kayu, nyalakan api, biarlah dagingnya masak betul, buanglah kuahnya dan biarlah tulang-tulangnya hangus.

Yehezkiel 21:10

Konteks
21:10 Diasah untuk menumpahkan darah q  dan digosok supaya mengkilap seperti petir. Apakah kita akan bersukacita? --Tongkat anakku menghina segala macam kayu. r  --

Yehezkiel 46:23

Konteks
46:23 Mengelilingi keempat pelataran kecil itu ada tembok batu dan di bagian bawah tembok-tembok batu itu sekelilingnya diperbuat tempat-tempat memasak.

Yehezkiel 14:3

Konteks
14:3 "Hai anak manusia, orang-orang ini menjunjung berhala-berhala mereka dalam hatinya 1  z  dan menempatkan di hadapan mereka batu sandungan, a  yang menjatuhkan mereka ke dalam kesalahan. Apakah Aku mau mereka meminta petunjuk dari pada-Ku? b 

Yehezkiel 15:3

Konteks
15:3 Apakah orang mengambil kayunya untuk membuat sesuatu u  dari padanya ataukah membuat gantungan v  dari padanya untuk menggantungkan segala macam perkakas padanya?

Yehezkiel 33:26

Konteks
33:26 Kamu bersandar pada pedangmu, kamu melakukan kekejian j  dan masing-masing mencemari isteri k  sesamanya--apakah kamu akan tetap memiliki tanah ini?

Yehezkiel 18:23

Konteks
18:23 Apakah Aku berkenan w  kepada kematian orang fasik? demikianlah firman Tuhan ALLAH. Bukankah kepada pertobatannya supaya ia hidup? x 

Yehezkiel 22:14

Konteks
22:14 Apakah hatimu akan tetap teguh k  dan tanganmu l  merasa kuat pada masa Aku bertindak terhadap engkau? Aku, TUHAN, yang mengatakannya m  dan yang akan membuatnya. n 

Yehezkiel 33:25

Konteks
33:25 Oleh karena itu katakanlah kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Kamu makan g  daging dengan darahnya, h  kamu melihat juga kepada berhala-berhalamu dan kamu menumpahkan darah--apakah kamu akan tetap memiliki tanah i  ini?

Yehezkiel 38:14

Konteks
38:14 Sebab itu, bernubuatlah, hai anak manusia dan katakanlah kepada Gog: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Ketika umat-Ku Israel sedang diam dengan aman tenteram, b  pada waktu itulah engkau akan bergerak

Yehezkiel 16:21

Konteks
16:21 bahwa engkau menyembelih anak-anak-Ku dan menyerahkannya kepada mereka r  dengan mempersembahkannya sebagai korban dalam api?

Yehezkiel 17:15

Konteks
17:15 Tetapi orang itu memberontak k  kepadanya dengan menyuruh utusannya ke Mesir, l  supaya ia diberi kuda dan tentara m  yang besar. Apakah ia akan berhasil? Apakah orang yang berbuat demikian dapat luput? n  Apakah orang yang mengingkari perjanjian dapat luput?

Yehezkiel 33:27

Konteks
33:27 Katakanlah begini kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH. Demi Aku yang hidup, orang-orang yang tinggal pada reruntuhan-reruntuhan akan mati rebah oleh pedang, dan orang-orang yang di padang akan Kuberikan kepada binatang liar menjadi makanannya dan orang-orang yang di dalam kubu dan gua akan mati kena sampar. l 

Yehezkiel 3:6

Konteks
3:6 bukan kepada banyak bangsa-bangsa yang berbahasa asing dan yang berat lidah, yang engkau tidak mengerti bahasanya. Sekiranya aku mengutus engkau kepada bangsa yang demikian, mereka akan mendengarkan engkau. p 

Yehezkiel 15:4

Konteks
15:4 Sungguh, kayu itu dilemparkan ke dalam api untuk dibakar; kedua ujungnya habis dimakan api dan tengah-tengahnya sedang menyala, bergunakah lagi itu untuk membuat sesuatu? w 

Yehezkiel 16:48

Konteks
16:48 Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, m  sesungguh-sungguhnya Sodom, n  kakakmu yang termuda beserta anak-anaknya perempuan tidak berbuat seperti engkau lakukan o  beserta anak-anakmu perempuan.

Yehezkiel 18:3

Konteks
18:3 Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, kamu tidak akan mengucapkan kata sindiran m  ini lagi di Israel.

Yehezkiel 24:5

Konteks
24:5 Ambillah domba yang terpilih, w  dan susunlah juga kayu di bawahnya, biarlah masakan itu mendidih dan tulang-tulangnya turut empuk di dalamnya. x 

Yehezkiel 46:24

Konteks
46:24 Ia berkata kepadaku: "Inilah dapur tempat memasak, di mana petugas-petugas Bait Suci memasak korban sembelihan umat TUHAN."

Yehezkiel 5:11

Konteks
5:11 Sebab itu, demi Aku yang hidup, t  demikianlah firman Tuhan ALLAH, u  sesungguhnya, oleh karena engkau menajiskan tempat kudus-Ku 2  v  dengan segala dewamu w  yang menjijikkan dan dengan segala perbuatanmu x  yang keji, Aku sendiri akan meruntuhkan engkau; Aku tidak akan merasa sayang dan tidak akan kenal belas kasihan. y 

Yehezkiel 14:18

Konteks
14:18 dan biarpun di tengah-tengahnya berada ketiga orang tadi, demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, mereka tidak akan menyelamatkan baik anak-anak lelaki maupun anak-anak perempuan, tetapi hanya mereka sendiri akan diselamatkan.

Yehezkiel 15:5

Konteks
15:5 Lihat, sedangkan waktu ia masih utuh, tidak dipakai untuk sesuatu, apalagi sesudah dimakan api dan terbakar; apakah masih dapat lagi dipakai untuk sesuatu?

Yehezkiel 17:10

Konteks
17:10 Lihat, ia b  memang ditanam, tetapi apakah ia akan memberi hasil? Apakah ia tidak akan layu kering kalau ditimpa angin timur 3 ? Ia akan layu kering di bedeng tempat tumbuhnya c  itu."

Yehezkiel 17:19

Konteks
17:19 Oleh sebab itu, beginilah firman Tuhan ALLAH: Demi Aku yang hidup, Aku pasti menimpakan atas kepalanya sumpahnya kepada-Ku, yang dipandangnya ringan dan perjanjiannya di hadapan-Ku, yang diingkarinya. u 

Yehezkiel 18:2

Konteks
18:2 "Ada apa dengan kamu, sehingga kamu mengucapkan kata sindiran ini 4  di tanah Israel: Ayah-ayah makan buah mentah dan gigi anak-anaknya menjadi ngilu? l 

Yehezkiel 18:13

Konteks
18:13 memungut bunga uang dan mengambil riba, h  orang yang demikian tidak akan hidup. Segala kekejian ini dilakukannya, ia harus mati; darahnya tertimpa kepadanya sendiri. i 

Yehezkiel 18:25

Konteks
18:25 Tetapi kamu berkata: Tindakan Tuhan tidak tepat! b  Dengarlah dulu, hai kaum Israel, apakah tindakan-Ku yang tidak tepat ataukah tindakanmu yang tidak tepat? c 

Yehezkiel 20:33

Konteks
20:33 Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, Aku akan memerintah kamu dengan tangan yang kuat dan lengan j  yang teracung dan amarah k  yang tercurah.

Yehezkiel 24:3

Konteks
24:3 Ucapkanlah suatu perumpamaan s  kepada kaum pemberontak t  dan katakanlah kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Taruhlah kuali u  di atas api 5 , taruhlah, dan tuanglah juga air ke dalamnya;

Yehezkiel 28:9

Konteks
28:9 Apakah engkau masih akan mengatakan di hadapan pembunuhmu: j  Aku adalah Allah!? Padahal terhadap kuasa penikammu engkau adalah manusia, bukanlah Allah. k 

Yehezkiel 38:19

Konteks
38:19 dalam cemburu-Ku dan dalam api kemurkaan-Ku Aku akan berfirman: Pada hari itu pasti terjadi gempa bumi i  yang dahsyat di tanah Israel. j 

Yehezkiel 4:9

Konteks
4:9 Selanjutnya ambillah gandum, jelai, kacang merah besar, kacang merah kecil, jawan dan sekoi r  dan taruhlah dalam satu periuk dan masaklah itu menjadi roti 6  bagimu. Itulah makananmu selama engkau berbaring pada sisimu, yaitu tiga ratus sembilan puluh hari.

Yehezkiel 14:16

Konteks
14:16 dan biarpun di tengah-tengahnya berada ketiga orang tadi, demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, mereka tidak akan menyelamatkan baik anak-anak lelaki maupun anak-anak perempuan 7 ; hanya mereka sendiri akan diselamatkan, tetapi negeri itu akan menjadi sunyi sepi. c 

Yehezkiel 14:20

Konteks
14:20 dan biarpun Nuh, Daniel dan Ayub berada di tengah-tengahnya, demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, mereka tidak akan menyelamatkan baik anak laki-laki maupun anak perempuan, melainkan mereka akan menyelamatkan hanya nyawanya sendiri karena kebenaran i  mereka.

Yehezkiel 17:9

Konteks
17:9 Katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Apakah itu akan berhasil? Apakah orang tidak akan mencabut akar-akarnya dan menyentakkan buahnya, sehingga semua ulamnya yang baru menjadi kering? Tidak usah tangan yang kuat dan banyak orang untuk mencabut dia dengan akar-akarnya. a 

Yehezkiel 17:16

Konteks
17:16 Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, ia pasti mati o  di Babel, di tempat raja yang mengangkatnya menjadi raja. Karena ia memandang ringan kepada sumpah yang dimintakan raja itu dari padanya dan mengingkari p  perjanjian raja itu dengan dia.

Yehezkiel 18:24

Konteks
18:24 Jikalau orang benar berbalik 8  y  dari kebenarannya dan melakukan kecurangan seperti segala kekejian yang dilakukan oleh orang fasik--apakah ia akan hidup? Segala kebenaran yang dilakukannya tidak akan diingat-ingat lagi. Ia harus mati z  karena ia berobah setia a  dan karena dosa yang dilakukannya.

Yehezkiel 20:31

Konteks
20:31 Dalam membawa persembahan-persembahanmu, yaitu mempersembahkan anak-anakmu h  sebagai korban dalam api, kamu menajiskan dirimu dengan segala berhala-berhalamu sampai hari ini, apakah Aku masih mau kamu minta petunjuk dari pada-Ku, hai kaum Israel? Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, Aku tidak mau lagi kamu minta petunjuk dari pada-Ku. i 

Yehezkiel 33:11

Konteks
33:11 Katakanlah kepada mereka: Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, Aku tidak berkenan kepada kematian orang fasik 9 , melainkan Aku berkenan kepada pertobatan orang fasik itu dari kelakuannya supaya ia hidup. i  Bertobatlah, j  bertobatlah dari hidupmu yang jahat itu! Mengapakah kamu akan mati, hai kaum Israel? k 

Yehezkiel 36:5

Konteks
36:5 oleh karena itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku pasti berfirman dalam api y  cemburuan-Ku melawan sisa bangsa-bangsa dan melawan seluruh Edom, yang menentukan tanah-Ku menjadi miliknya dengan segala rasa sukacita dan rasa penghinaan, sehingga tanah-Ku z  itu dimilikinya dan dapat habis dijarah.

Yehezkiel 34:8

Konteks
34:8 Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, sesungguhnya oleh karena domba-domba-Ku menjadi mangsa g  dan menjadi makanan bagi segala binatang h  di hutan, lantaran yang menggembalakannya tidak ada, oleh sebab gembala-gembala-Ku tidak memperhatikan domba-domba-Ku, melainkan mereka itu menggembalakan dirinya sendiri, tetapi domba-domba-Ku i  tidak digembalakannya--
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:3]  1 Full Life : BERHALA-BERHALA MEREKA DALAM HATINYA.

Nas : Yeh 14:3

Para tua-tua Israel (ayat Yeh 14:1) bersalah karena menyembah berhala di dalam hati mereka, yaitu, mereka tidak setia kepada Allah dan firman-Nya. Mereka dengan angkuh menolak kehendak Allah dan mendambakan jalan hidup fasik; karena itu, Allah menolak untuk menuntun mereka dengan menjawab doa-doa mereka. Dengan cara yang sama, orang yang dewasa ini mengharapkan bimbingan dari Allah tidak akan memperoleh pertolongan Roh-Nya apabila hati mereka penuh dengan keinginan fasik akan hal-hal berdosa dari dunia ini

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

[5:11]  2 Full Life : ENGKAU MENAJISKAN TEMPAT KUDUS-KU.

Nas : Yeh 5:11

Salah satu alasan utama murka Allah ditujukan kepada Yerusalem adalah karena mereka menajiskan Bait Suci dengan penyembahan berhala (lih. pasal Yeh 8:1-11:25). PB memperingatkan orang percaya terhadap dosa dahsyat yang sama. Rasul Paulus menyatakan bahwa "jika ada orang yang membinasakan bait Allah, maka Allah akan membinasakan dia" (1Kor 3:17); di dalam nas ini, bait Allah mengacu kepada sebuah gereja lokal atau sekelompok gereja. Orang menajiskan gereja Allah dengan mengambil bagian dalam ibadahnya sambil hidup di dalam dosa dan kebejatan, atau dengan memajukan ajaran yang tidak alkitabiah.

[17:10]  3 Full Life : ANGIN TIMUR.

Nas : Yeh 17:10

"Angin timur" ini mengacu kepada pasukan Babel. Karena raja Yehuda terakhir, Zedekia, telah mengingkari sumpah kesetiaan yang diucapkannya dalam nama Tuhan kepada Nebukadnezar, dia akan di angkut tertawan ke Babel dan mati di sana (ayat Yeh 17:16-21; lih. 2Raj 25:7).

[18:2]  4 Full Life : KATA SINDIRAN INI.

Nas : Yeh 18:2-4

Kata sindiran ini mungkin berdasarkan pada Kel 20:5 dan Ul 5:9, yang keduanya mengajarkan bahwa anak-anak terpengaruh oleh dosa-dosa orang-tuanya; akan tetapi, Yehezkiel menjelaskan bahwa nas-nas ini tidak dimaksudkan untuk mengajarkan bahwa anak-anak akan dihukum karena dosa orang-tua. Semua orang bertanggung jawab atas dosanya sendiri dan ketidaksediaanya sendiri untuk percaya kepada Kristus sebagai Juruselamat dan menjalankan hidup yang benar (lih. ayat Yeh 18:4). Rasul Paulus menyatakan kembali prinsip ini dengan mengatakan, "Sebab upah dosa ialah maut; tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal dalam Kristus Yesus, Tuhan kita" (Rom 6:23).

[24:3]  5 Full Life : TARUHLAH KUALI DI ATAS API.

Nas : Yeh 24:3-12

Allah memberi suatu perumpamaan kepada Yehezkiel untuk diberitakan kepada umat-Nya yang memberontak. Yerusalem akan menjadi seperti sebuah kuali dan penduduknya akan seperti potongan daging dan tulang pilihan. Daging dan tulang akan dimakan pasukan Babel; setelah isi kuali itu habis, kuali itu akan dimurnikan selanjutnya dengan api hukuman hingga tembaganya menjadi merah, kotorannya hancur dan karatnya hilang (ayat Yeh 24:11).

[4:9]  6 Full Life : MASAKLAH ... ROTI.

Nas : Yeh 4:9-11

Tujuan dari makanan dan minuman yang sedikit itu ialah melambangkan sedikitnya persediaan makanan di Yerusalem selama pengepungan (ayat Yeh 4:16-17); kelaparan akan sangat berat.

[14:16]  7 Full Life : MEREKA TIDAK AKAN MENYELAMATKAN BAIK ANAK-ANAK LELAKI ... ANAK-ANAK PEREMPUAN.

Nas : Yeh 14:16

Suasana moral Yehuda telah menjadi demikian buruk sehingga doa-doa orang benar seperti Nuh, Daniel dan Ayub tidak akan memadai untuk menyelamatkan keturunan mereka pun. Orang percaya harus amat waspada mengenai lingkungan sosial dan pendidikan di mana mereka menempatkan anak-anaknya; lingkungan itu bisa demikian fasik sehingga baik kehidupan benar kita maupun doa kita yang sungguh-sungguh tidak akan mampu menuntun mereka untuk menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat mereka.

[18:24]  8 Full Life : ORANG BENAR BERBALIK.

Nas : Yeh 18:24

Orang benar yang mengandalkan Allah dan menaati Dia jangan mengira bahwa mereka aman secara kekal jikalau mereka kemudian tidak setia dan memberontak terhadap Allah. Orang semacam itu juga akan mati, sebagaimana halnya orang yang senantiasa hidup di dalam dosa. Paulus memperingatkan orang percaya, "jika kamu hidup menurut daging, kamu akan mati" (Rom 8:13; juga lih. Ibr 2:3; 3:6; 2Pet 2:20-22;

lihat art. KEMURTADAN PRIBADI).

[33:11]  9 Full Life : TIDAK BERKENAN KEPADA KEMATIAN ORANG FASIK.

Nas : Yeh 33:11

Allah menginginkan setiap orang berbalik kepada diri-Nya untuk selamat sehingga mereka tidak mati di dalam dosa-dosa mereka

(lihat cat. --> 2Pet 3:9).

[atau ref. 2Pet 3:9]

Orang percaya seharusnya ikut merasakan kerinduan Allah akan pertobatan orang fasik.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA