TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 15:3

Konteks
15:3 Apakah orang mengambil kayunya untuk membuat sesuatu u  dari padanya ataukah membuat gantungan v  dari padanya untuk menggantungkan segala macam perkakas padanya?

Yehezkiel 5:4

Konteks
5:4 Dan sekali lagi engkau harus mengambil dari padanya, buangkan ke dalam api l  dan hanguskan dia di sana; dari sana akan keluar api untuk memakan seluruh kaum Israel. Dan berkatalah kepada mereka:

Yehezkiel 46:18

Konteks
46:18 Dan janganlah raja itu mengambil v  sesuatu dari milik pusaka w  rakyat, sehingga mereka terdesak dari miliknya; hanya dari miliknya boleh ia mewariskan kepada anak-anaknya supaya jangan seorangpun dari umat-Ku didesak dari miliknya."

Yehezkiel 4:3

Konteks
4:3 Lalu ambillah sebidang besi j  dan dirikanlah itu di antaramu dengan kota itu menjadi dinding besi, kemudian tujukanlah wajahmu ke arah k  kota itu, sehingga kota itu dalam keadaan terkepung, dan engkaulah yang mengepung dia. Inilah menjadi lambang l  bagi kaum Israel. m 

Yehezkiel 5:3

Konteks
5:3 Engkau harus mengambil sedikit dari rambut itu 1  dan bungkus di dalam punca kainmu. k 

Yehezkiel 5:1

Konteks
5:1 Dan engkau, anak manusia, ambillah sebilah pedang yang tajam 2  dan pakailah itu sebagai pisau d  cukur tukang pangkas; cukurlah e  rambutmu dan janggutmu f  dengan itu; lalu ambillah sebuah timbangan dan bagi-bagilah rambutmu.

Yehezkiel 44:22

Konteks
44:22 Janda atau seorang perempuan yang telah diceraikan oleh suaminya jangan mereka ambil menjadi isteri, tetapi hanya seorang perawan dari keturunan kaum Israel, atau seorang janda imam r  boleh mereka ambil.

Yehezkiel 37:16

Konteks
37:16 "Hai engkau anak manusia, ambillah sepotong papan 3  dan tulis di atasnya: Untuk Yehuda dan orang-orang Israel z  yang bersekutu dengan dia. a  Kemudian ambillah papan yang lain dan tulis di atasnya: Untuk Yusuf--papan Efraim--dan seluruh kaum Israel yang bersekutu dengan dia.

Yehezkiel 17:13

Konteks
17:13 Lalu ia mengambil seorang yang berasal dari keturunan raja dan mengadakan perjanjian g  dengan dia sambil menyuruh dia bersumpah. h  Ia mengambil juga orang-orang berkuasa i  negeri itu,

Yehezkiel 27:5

Konteks
27:5 Seluruh badanmu mereka buat dari kayu sanobar Senir, d  mereka mengambil aras Libanon e  membuat bagimu tiang layar.

Yehezkiel 19:5

Konteks
19:5 Sesudah induk singa menyadari bahwa usahanya gagal dan pengharapannya hilang lenyap, ia mengambil anaknya t  yang lain 4  dan membesarkannya menjadi singa muda. u 

Yehezkiel 16:16

Konteks
16:16 Engkau mengambil dari pakaian-pakaianmu untuk membuat bukit-bukit pengorbananmu j  berwarna-warni dan engkau bersundal k  di situ; seperti itu belum pernah terjadi dan tidak akan ada lagi.

Yehezkiel 4:1

Konteks
Lambang pengepungan kota Yerusalem
4:1 "Engkau, anak manusia, ambillah sebuah batu bata 5 , letakkan di hadapanmu dan ukirlah di atasnya sebuah kota, yaitu Yerusalem.

Yehezkiel 43:21

Konteks
43:21 Ambillah lembu jantan untuk korban penghapus dosa itu dan orang harus membakarnya di tempat yang sudah ditentukan sekitar Bait Suci, di luar tempat kudus. x 

Yehezkiel 16:18

Konteks
16:18 Engkau mengambil dari pakaianmu yang berwarna-warni untuk menutupi mereka dan engkau mempersembahkan kepada mereka minyak-Ku dan ukupan-Ku. m 

Yehezkiel 24:5

Konteks
24:5 Ambillah domba yang terpilih, w  dan susunlah juga kayu di bawahnya, biarlah masakan itu mendidih dan tulang-tulangnya turut empuk di dalamnya. x 

Yehezkiel 17:5

Konteks
17:5 Ia mengambil sebuah dari taruk-taruk tanah itu dan menanamnya di ladang yang sudah sedia ditaburi; ia menempatkannya dekat air v  yang berlimpah-limpah seperti pohon gandarusa

Yehezkiel 16:17

Konteks
16:17 Engkau mengambil juga perhiasan-perhiasanmu yang dibuat dari emas-Ku dan perak-Ku, yang Kuberikan kepadamu, dan engkau membuat bagimu patung-patung lelaki dan engkau bersundal 6  dengan mereka. l 

Yehezkiel 16:20

Konteks
16:20 Bahkan, engkau mengambil anak-anakmu lelaki dan perempuan o  yang engkau lahirkan bagi-Ku p  dan mempersembahkannya 7  kepada mereka menjadi makanan mereka. Apakah persundalanmu ini masih perkara enteng q 

Yehezkiel 24:16

Konteks
24:16 "Hai anak manusia, lihat, Aku hendak mengambil dari padamu dia yang sangat kaucintai 8  m  seperti yang kena tulah, n  tetapi janganlah meratap ataupun menangis dan janganlah mengeluarkan air mata. o 

Yehezkiel 36:24

Konteks
36:24 Aku akan menjemput kamu dari antara bangsa-bangsa dan mengumpulkan kamu dari semua negeri dan akan membawa kamu kembali ke tanahmu. e 

Yehezkiel 24:25

Konteks
24:25 Dan engkau, anak manusia, bukankah begini akan terjadi? Pada hari Aku mengambil dari mereka benteng mereka, perhiasannya yang menggirangkan hatinya, kenikmatan matanya k  dan yang dirindukan l  jiwanya, anak-anak mereka lelaki dan perempuan, m 

Yehezkiel 43:20

Konteks
43:20 Dan ambillah sedikit dari darah itu dan bubuhlah itu pada keempat tanduk mezbah u  itu dan pada keempat sudut jalur v  keliling itu dan pada tepinya sekeliling; dengan demikian engkau menyucikan mezbah w  itu dan mengadakan pendamaian baginya.

Yehezkiel 45:19

Konteks
45:19 Imam harus mengambil sedikit dari darah korban penghapus dosa dan membubuhnya pada tiang-tiang Bait Suci dan pada keempat sudut jalur i  keliling yang ada pada mezbah j  dan pada tiang-tiang pintu gerbang pelataran dalam.

Yehezkiel 45:18

Konteks
Persembahan-persembahan dalam hari-hari raya
45:18 Beginilah firman Tuhan ALLAH: "Pada bulan f  yang pertama, pada tanggal satu bulan itu ambillah seekor lembu jantan muda yang tidak bercela g  dan sucikanlah tempat kudus h  itu.

Yehezkiel 10:6

Konteks
10:6 Ia memerintahkan kepada orang yang berpakaian lenan itu: "Ambillah api dari tengah-tengah roda-rodanya, n  dari tengah-tengah kerub itu!" Maka yang berpakaian lenan ini pergi berdiri di samping salah satu dari roda-roda itu.

Yehezkiel 4:9

Konteks
4:9 Selanjutnya ambillah gandum, jelai, kacang merah besar, kacang merah kecil, jawan dan sekoi r  dan taruhlah dalam satu periuk dan masaklah itu menjadi roti 9  bagimu. Itulah makananmu selama engkau berbaring pada sisimu, yaitu tiga ratus sembilan puluh hari.

Yehezkiel 17:12

Konteks
17:12 "Katakanlah kepada kaum pemberontak: Tidakkah kamu mengetahui apa artinya d  ini? Katakan: Lihat, raja Babel datang ke Yerusalem dan ia mengambil rajanya dan pemuka-pemukanya e  dan membawa mereka ke Babel f  baginya.

Yehezkiel 5:2

Konteks
5:2 Sepertiga g  harus kaubakar dengan api h  di tengah-tengah kota itu sesudah berakhir waktu pengepungannya; sepertiga harus kauambil dan tetaklah dengan pedang itu sekelilingnya; dan sepertiga lagi hamburkanlah ke dalam angin, i  dan Aku akan menghunus pedang j  dari belakang mereka.

Yehezkiel 17:3

Konteks
17:3 Katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Seekor burung rajawali s  yang besar 10  dengan sayapnya yang besar dan panjang, penuh dengan bulu yang berwarna-warna datang ke gunung Libanon t  dan ia mengambil puncak pohon aras.

Yehezkiel 17:22

Konteks
17:22 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku sendiri akan mengambil sebuah carang c  dari puncak 11  pohon aras yang tinggi dan menanamnya; Aku mematahkannya dari pucuk yang paling ujung dan yang masih muda dan Aku sendiri akan menanamnya di atas sebuah gunung d  yang menjulang tinggi ke atas;

Yehezkiel 37:21

Konteks
37:21 katakanlah kepadanya: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Sungguh, Aku menjemput orang Israel dari tengah bangsa-bangsa, ke mana mereka pergi; Aku akan mengumpulkan mereka dari segala penjuru dan akan membawa mereka ke tanah e  mereka.

Yehezkiel 38:13

Konteks
38:13 Negeri Syeba x  dan Dedan y  beserta pembeli-pembeli barangnya, negeri Tarsis z  beserta pedagang-pedagangnya akan berkata kepadamu: Apakah engkau datang untuk merampas dan mengumpulkan sekutumu untuk menjarah, untuk mengangkut perak dan emas, untuk melarikan ternak dan harta benda dan untuk melakukan perampasan a  yang hebat sekali?

Yehezkiel 16:61

Konteks
16:61 Barulah engkau teringat kepada kelakuanmu dan engkau merasa malu, j  pada waktu Aku mengambil kakak-kakakmu, baik yang tertua maupun yang termuda, dan memberikan mereka kepadamu menjadi anakmu, k  tetapi bukan berdasarkan engkau memegang perjanjian.

Yehezkiel 37:19

Konteks
37:19 katakanlah kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku mengambil papan Yusuf--yang dalam tangan Efraim--beserta suku-suku Israel yang bersekutu dengan dia dan menggabungkannya dengan papan Yehuda dan Aku akan menjadikan mereka satu papan, sehingga mereka menjadi satu dalam tangan-Ku. d 

Yehezkiel 23:25

Konteks
23:25 Aku akan membalaskan cemburuan-Ku p  kepadamu, sehingga mereka memperlakukan engkau dengan kemurkaan, hidung dan telingamu akan dikerat dan sisamu akan mati rebah oleh pedang. Mereka akan menangkap anak-anakmu lelaki dan perempuan q  dan sisamu akan dimakan api. r 

Yehezkiel 43:10

Konteks
43:10 Maka engkau, hai anak manusia, terangkanlah kepada kaum Israel tentang Bait Suci ini, agar mereka menjadi malu e  melihat kesalahan-kesalahan mereka, juga bagaimana Bait Suci itu kelihatan dan rancangannya.

Yehezkiel 29:19

Konteks
29:19 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku memberikan tanah Mesir kepada Nebukadnezar, raja f  Babel, dan ia akan mengangkut kekayaannya; ia akan melakukan perampasan dan penjarahan g  dan itulah upah bagi tentaranya. h 

Yehezkiel 21:22

Konteks
21:22 Ke dalam tangan kanannya terjatuh panah tenungan mengenai Yerusalem: supaya diperdengarkannya suara orang yang membunuh dan menyerukan pekik h  pertempuran, supaya menyusun alat-alat pendobrak pintu gerbang dan menimbun tanah menjadi tembok pengepungan i  dan mendirikan benteng pengepungan. j 

Yehezkiel 34:10

Konteks
34:10 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku sendiri akan menjadi lawan j  gembala-gembala itu dan Aku akan menuntut kembali domba-domba-Ku dari mereka dan akan memberhentikan mereka menggembalakan domba-domba-Ku. Gembala-gembala itu tidak akan terus lagi menggembalakan dirinya sendiri; Aku akan melepaskan k  domba-domba-Ku dari mulut mereka, sehingga tidak terus lagi menjadi makanannya. l 

Yehezkiel 23:26

Konteks
23:26 Mereka akan menelanjangi s  engkau dan merampas perhiasan-perhiasanmu. t 

Yehezkiel 16:32

Konteks
16:32 Hai isteri yang berzinah, yang memeluk orang-orang lain ganti suaminya sendiri.

Yehezkiel 16:39

Konteks
16:39 Aku akan menyerahkan v  engkau di dalam tangan mereka dan mereka akan meruntuhkan tempatmu yang tinggi dan merusakkan bukit-bukitmu, mereka akan menelanjangi engkau, akan merampas perhiasan-perhiasanmu dan membiarkan engkau telanjang bugil. w 

Yehezkiel 23:10

Konteks
23:10 Mereka menyingkapkan o  auratnya, anak-anaknya lelaki dan perempuan ditangkap dan ia sendiri dibunuh dengan pedang. Dengan demikian namanya dipercakapkan di antara kaum perempuan p  sebab hukuman telah dijatuhkan q  atasnya. r 

Yehezkiel 23:29

Konteks
23:29 Mereka akan memperlakukan engkau dengan kebencian dan akan merampas segala hasil jerih payahmu dan meninggalkan engkau telanjang bugil, w  sehingga aurat persundalanmu kelihatan. x  Kemesumanmu y  dan persundalanmu z 

Yehezkiel 30:4

Konteks
30:4 Pedang datang atas Mesir q  dan Etiopia r  akan gemetar pada saat berebahan orang-orang yang mati terbunuh di Mesir dan kekayaannya dilarikan dan dasar-dasarnya terbongkar. s 

Yehezkiel 45:9

Konteks
Tugas umat TUHAN dan tanggung jawab raja
45:9 Beginilah firman Tuhan ALLAH: "Cukuplah itu, hai raja-raja Israel, jauhkanlah kekerasan 12  dan aniaya, u  tetapi lakukanlah keadilan dan kebenaran; v  hentikanlah kekerasanmu yang mengusir umat-Ku dari tanah miliknya, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 18:8

Konteks
18:8 tidak memungut bunga uang atau mengambil riba, x  menjauhkan diri dari kecurangan, melakukan hukum yang benar y  di antara manusia dengan manusia,

Yehezkiel 10:7

Konteks
10:7 Lalu seorang kerub itu mengulurkan tangannya dari tengah kerub-kerub ke api o  yang ada di tengah-tengah mereka, diambilnya sedikit dan ditaruhnya di dalam tangan orang yang berpakaian lenan. Orang ini menerimanya dan pergi.

Yehezkiel 39:10

Konteks
39:10 Mereka tidak akan mengambil kayu dari hutan belukar atau membelah kayu api di hutan-hutan, sebab mereka akan menyalakan api itu dengan perlengkapan senjata itu. Mereka akan merampas q  orang-orang yang merampas mereka dan menjarah orang-orang yang menjarah mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH. r 

Yehezkiel 22:12

Konteks
22:12 Padamu orang menerima suap b  untuk mencurahkan darah, engkau memungut bunga uang atau mengambil riba c  dan merugikan sesamamu d  dengan pemerasan, tetapi Aku kaulupakan, e  demikianlah firman Tuhan ALLAH. f 

Yehezkiel 7:23

Konteks
7:23 serta memusnahkannya. Sebab negeri itu penuh hutang darah m  dan kota itu penuh kekerasan. n 

Yehezkiel 16:21

Konteks
16:21 bahwa engkau menyembelih anak-anak-Ku dan menyerahkannya kepada mereka r  dengan mempersembahkannya sebagai korban dalam api?

Yehezkiel 47:11

Konteks
47:11 Tetapi rawa-rawanya dan paya-payanya tidak menjadi tawar, itu menjadi tempat mengambil garam. q 

Yehezkiel 48:19

Konteks
48:19 Pekerja-pekerja ini, yang datang dari semua suku Israel, akan mengerjakannya.

Yehezkiel 22:7

Konteks
22:7 Padamu ayah dan ibu dihina m  dan di tengah-tengahmu orang melakukan pemerasan terhadap orang asing, n  padamu anak yatim dan janda o  ditindas.

Yehezkiel 22:29

Konteks
22:29 Penduduk negeri melakukan pemerasan dan perampasan, s  menindas orang sengsara dan miskin dan mereka melakukan pemerasan terhadap orang asing t  bertentangan dengan hukum. u 

Yehezkiel 34:3

Konteks
34:3 Kamu menikmati susunya, dari bulunya kamu buat pakaian, yang gemuk kamu sembelih, tetapi domba-domba x  itu sendiri tidak kamu gembalakan.

Yehezkiel 37:18

Konteks
37:18 Maka kalau teman-teman sebangsamu bertanya kepadamu: Tidakkah engkau bersedia memberitahukan kepada kami, apa artinya ini c --

Yehezkiel 10:2

Konteks
10:2 Maka Ia berkata kepada orang yang berpakaian lenan g  itu: "Masuklah ke bawah kerub dari antara roda-rodanya h  dan penuhilah i  rangkup tanganmu dengan bara api 13  j  dari tengah-tengah kerub itu dan hamburkan ke atas kota itu." Lalu aku melihat dia masuk.

Yehezkiel 24:6

Konteks
24:6 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Celakalah y  kota yang penuh hutang darah, z  kuali yang berkarat di dalamnya dan karatnya tidak hilang dari padanya! Keluarkan potong demi potong dari dalamnya tanpa memilih-milih. a  b 

Yehezkiel 34:18

Konteks
34:18 Apakah belum cukup h  bagimu bahwa kamu menghabiskan padang rumput yang terbaik? Mesti pulakah kamu injak-injak padang rumput yang lain-lain dengan kakimu? i  Belum cukup bahwa kamu minum air yang jernih? Mesti pulakah yang tinggal itu kamu keruhkan dengan kakimu?

Yehezkiel 4:12

Konteks
4:12 Makanlah roti itu seperti roti jelai yang bundar dan engkau harus membakarnya di atas kotoran u  manusia yang sudah kering di hadapan mereka."

Yehezkiel 7:24

Konteks
7:24 Aku akan membiarkan datang bangsa-bangsa yang paling kejam dan bangsa-bangsa ini akan mengambil rumah-rumah mereka menjadi miliknya; Aku akan mengakhiri kecongkakan mereka, yang ditimbulkan kekuatan mereka itu, dan tempat-tempat kudus o  mereka akan dinajiskan. p 

Yehezkiel 11:19

Konteks
11:19 Aku akan memberikan mereka hati k  yang lain dan roh yang baru 14  di dalam batin mereka; juga Aku akan menjauhkan dari tubuh mereka hati yang keras l  dan memberikan mereka hati yang taat, m 

Yehezkiel 15:6

Konteks
15:6 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Seperti kayu anggur di antara kayu-kayu di hutan, yang Kulemparkan ke dalam api untuk dibakar, begitulah Aku lakukan terhadap penduduk Yerusalem.

Yehezkiel 18:13

Konteks
18:13 memungut bunga uang dan mengambil riba, h  orang yang demikian tidak akan hidup. Segala kekejian ini dilakukannya, ia harus mati; darahnya tertimpa kepadanya sendiri. i 

Yehezkiel 18:16

Konteks
18:16 tidak menindas orang lain, tidak mau meminta gadai, tidak merampas apa-apa, memberi makan orang lapar, m  memberi pakaian kepada orang telanjang, n 

Yehezkiel 21:14

Konteks
21:14 Dan engkau anak manusia, bernubuatlah dan tepuklah tanganmu, u  biarlah pedang itu menjadi dua kali lipat, tiga kali lipat. Itu pedang pembunuh, pedang untuk pembunuhan besar-besaran, yang berkeliling v  menghabiskan mereka.

Yehezkiel 23:42

Konteks
23:42 Lalu kedengaranlah suara keramaian hidup bersenang-senang z  padanya dan kepada orang-orang dari orang banyak ditambahkan lagi pemabuk-pemabuk a  dari padang gurun. Mereka mengenakan gelang b  pada tangannya dan mahkota kemuliaan di atas kepalanya. c 

Yehezkiel 26:12

Konteks
26:12 Mereka akan merampas kekayaanmu dan menjarah barang-barang perniagaanmu; mereka akan meruntuhkan tembok-tembokmu dan merobohkan rumah-rumahmu yang indah; batumu, kayumu dan tanahmu akan dibuang ke dalam air. a 

Yehezkiel 30:18

Konteks
30:18 Di Tahpanhes u  hari akan menjadi gelap pada saat Aku mematahkan kekuasaan Mesir v  di sana dan kecongkakannya, yang ditimbulkan kekuatannya, berakhir. Kota itu akan ditutupi oleh awan dan anak-anaknya perempuan akan diangkut tertawan. w 

Yehezkiel 33:2

Konteks
33:2 "Hai anak manusia, berbicaralah kepada teman-temanmu sebangsa dan katakanlah kepada mereka: Kalau Aku mendatangkan pedang s  atas sesuatu negeri dan bangsa negeri itu mengambil seorang dari antara mereka dan menetapkan dia menjadi penjaganya t 

Yehezkiel 42:5

Konteks
42:5 Bilik-bilik di tingkat atas adalah lebih kecil dari bilik-bilik di tingkat bawah dan tingkat menengah dari bangunan itu oleh karena serambi-serambi itu memakan lebih banyak tempat dari bilik-bilik itu.

Yehezkiel 43:23

Konteks
43:23 Sesudah upacara penyucian itu engkau selesaikan, engkau harus mempersembahkan seekor lembu jantan muda yang tidak bercela dan seekor domba jantan dari antara domba-domba, yang tidak bercela. y 

Yehezkiel 47:14

Konteks
47:14 Tanah itu harus kamu bagi rata, yaitu tanah yang dengan sumpah Kujanjikan memberikannya kepada nenek moyangmu dan dengan demikian tanah ini menjadi milik pusakamu. x 

Yehezkiel 16:7

Konteks
16:7 dan jadilah besar l  seperti tumbuh-tumbuhan di ladang! Engkau menjadi besar dan sudah cukup umur, bahkan sudah sampai pada masa mudamu. Maka buah dadamu sudah montok, rambutmu sudah tumbuh, tetapi engkau dalam keadaan telanjang bugil. m 

Yehezkiel 16:27

Konteks
16:27 Lihat, Aku telah melawan e  engkau dan telah mengurangi bagianmu dan menyerahkan f  engkau kepada kesewenang-wenangan orang-orang yang membenci engkau, yaitu perempuan-perempuan Filistin, g  yang merasa malu melihat tingkah lakumu yang mesum itu.

Yehezkiel 18:17

Konteks
18:17 menjauhkan diri dari kecurangan, tidak mengambil bunga uang atau riba, melakukan peraturan-Ku o  dan hidup menurut ketetapan-Ku--orang yang demikian tidak akan mati karena kesalahan ayahnya, ia pasti hidup.

Yehezkiel 39:9

Konteks
39:9 Dan yang diam di kota-kota Israel akan keluar dan menyalakan api serta membakar semua perlengkapan senjata Gog, yaitu perisai kecil dan besar, busur dan panah, o  tongkat pemukul dan tombak, dan mereka membakarnya p  selama tujuh tahun 15 .

Yehezkiel 45:1

Konteks
Persembahan khusus -- Bagian kota Bagian raja
45:1 "Pada waktu kamu membagi-bagi negeri itu menjadi milik pusakamu 16  l  dengan jalan mengundi, kamu harus mengkhususkan sebidang dari tanah itu menjadi persembahan khusus yang kudus bagi TUHAN, panjangnya dua puluh lima ribu hasta dan lebarnya dua puluh ribu hasta. Seluruh tanah yang di dalam batas ini adalah kudus. m 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:3]  1 Full Life : SEDIKIT DARI RAMBUT ITU.

Nas : Yeh 5:3

Sedikit rambut yang dimasukkan ke dalam jubah Yehezkiel melambangkan kaum sisa yang akan dilindungi Allah; akan tetapi sebagian ini juga akan dibakar dan mengalami hukuman Allah (ayat Yeh 5:4).

[5:1]  2 Full Life : AMBILLAH SEBILAH PEDANG YANG TAJAM.

Nas : Yeh 5:1-2

Rambut dan jenggot Yehezkiel yang dicukur, terbagi menjadi tiga bagian, melambangkan nasib yang akan dialami penduduk Yerusalem. Sepertiga pertama yang dibakar melambangkan mereka yang akan mati kena sampar atau kelaparan; sepertiga yang kedua akan mati oleh pedang; dan sepertiga yang lain akan tersebar dalam pembuangan (ayat Yeh 5:12).

[37:16]  3 Full Life : AMBILLAH SEPOTONG PAPAN.

Nas : Yeh 37:16-23

Setelah kematian Salomo, umat Allah terbagi menjadi dua kerajaan (lih. pasal 1Raj 12:1-33) -- satu disebut Yehuda dan satunya Israel (atau kadang-kadang Efraim). Allah kini berjanji bahwa kedua kerajaan itu akan dipersatukan kembali dengan seorang Raja yang memerintah atas mereka.

[19:5]  4 Full Life : ANAKNYA YANG LAIN.

Nas : Yeh 19:5-9

Sebutan ini mengacu kepada Yoyakhin atau Zedekia; keduanya dibawa tertawan ke Babel (lih. 1Raj 24:8-25:7).

[4:1]  5 Full Life : AMBILLAH SEBUAH BATU BATA.

Nas : Yeh 4:1

Yehezkiel diperintahkan untuk melambangkan pengepungan Yerusalem dan pembuangan yang diakibatkan olehnya dengan tindakan khusus. Peristiwa-peristiwa ini dilukiskan Yehezkiel dengan membuat sebuah model pengepungan yang kecil. Sebidang besi (ayat Yeh 4:3) mungkin melambangkan kekuatan pasukan Babel yang tidak dapat terkalahkan. Melalui tindakan ini Yehezkiel menegaskan kepada bangsa itu bahwa Allah sendiri akan membawa pasukan Babel menyerbu Yerusalem.

[16:17]  6 Full Life : ENGKAU BERSUNDAL.

Nas : Yeh 16:17

Penduduk Yerusalem bukan hanya melakukan perzinaan rohani, tetapi mereka juga terlibat di dalam kebejatan jasmaniah dalam upacara kesuburan agama-agama Kanaan.

[16:20]  7 Full Life : ANAK-ANAKMU LELAKI DAN PEREMPUAN ... MEMPERSEMBAHKANYA.

Nas : Yeh 16:20

Akhirnya kemurtadan Yerusalem mengakibatkan keterlibatan dalam persembahan anak (bd. 2Raj 16:3; 21:6) dan semua bentuk kebiasaan kafir yang keji (ayat Yeh 16:21-25).

[24:16]  8 Full Life : YANG SANGAT KAUCINTAI.

Nas : Yeh 24:16

Allah mengatakan kepada Yehezkiel bahwa dia akan kehilangan istrinya, yang amat dicintainya, namun dia tidak boleh meratapi kematiannya itu di hadapan umum atau mengadakan upacara perkabungan yang biasa diadakan. Akan tetapi, dengan perintah ini Allah tidak melarang Yehezkiel untuk bersedih hati secara pribadi atas kematian istrinya. Tidak menunjukkan perasaan sedih secara lahiriah dimaksudkan menjadi tanda untuk para buangan bahwa kejatuhan Yerusalem dan Bait Suci akan demikian hebat sehingga penduduknya tidak sempat menyatakan kesedihan mereka.

[4:9]  9 Full Life : MASAKLAH ... ROTI.

Nas : Yeh 4:9-11

Tujuan dari makanan dan minuman yang sedikit itu ialah melambangkan sedikitnya persediaan makanan di Yerusalem selama pengepungan (ayat Yeh 4:16-17); kelaparan akan sangat berat.

[17:3]  10 Full Life : BURUNG RAJAWALI YANG BESAR.

Nas : Yeh 17:3

Yehezkiel mengungkapkan berita Allah di dalam suatu perumpamaan. Rajawali besar mengacu kepada raja Nebukadnezar dari Babel (lih. ayat Yeh 17:12); "Libanon" mengacu kepada Yerusalem (lih. ayat Yeh 17:12).

[17:22]  11 Full Life : SEBUAH CARANG DARI PUNCAK.

Nas : Yeh 17:22

Allah sendiri akan menanam sebuah tunas, sang Mesias, Yesus Kristus; kerajaan-Nya akan ditetapkan di seluruh bumi

(lihat cat. --> Yeh 34:23;

lihat cat. --> Yes 11:1;

lihat cat. --> Yer 23:5-6).

[atau ref. Yeh 34:23; Yes 11:1; Yer 23:5-6]

[45:9]  12 Full Life : JAUHKANLAH KEKERASAN.

Nas : Yeh 45:9-12

Yehezkiel menasihati para pemimpin untuk berhenti menindas dan menganiaya, dan sebagai gantinya melakukan yang benar dan jujur.

[10:2]  13 Full Life : BARA API.

Nas : Yeh 10:2

Bara api yang tersebar di seluruh kota melambangkan hukuman dan kebinasaan. Orang Babel memusnahkan Yerusalem dengan api tidak lama sesudah penglihatan ini (2Taw 36:19; 2Raj 25:8-9).

[11:19]  14 Full Life : AKU AKAN MEMBERIKAN ... ROH YANG BARU.

Nas : Yeh 11:19

Nubuat ini pada awalnya digenapi pada saat kebangkitan Yesus

(lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID),

dan pencurahan Roh Kudus pada hari Pentakosta

(lihat cat. --> Kis 2:4;

[atau ref. Kis 2:4]

bd. Yoel 2:28-29). Yehezkiel bernubuat bahwa mereka akan diberi kuasa oleh Roh Kudus supaya hidup sesuai dengan kehendak dan hukum Allah. Roh Kudus Allah, dengan segenap karunia dan karya-Nya, kini tersedia untuk semua orang yang beriman pada Yesus Kristus.

[39:9]  15 Full Life : TUJUH TAHUN.

Nas : Yeh 39:9

"Tujuh tahun" di sini (juga lih. ayat Yeh 39:12) mungkin tujuh tahun yang sungguhan, atau mungkin sebuah angka simbolik yang menunjukkan kesempurnaan kebinasaan musuh. Bagaimanapun juga, berita pasal ini jelas: umat Allah pada akhirnya akan menang, dan semua kejahatan serta penderitaan akan dihapuskan.

[45:1]  16 Full Life : NEGERI ITU MENJADI MILIK PUSAKAMU.

Nas : Yeh 45:1-8

Ayat-ayat ini berbicara tentang negeri yang dipisahkan untuk menjadi milik pusaka para imam yang melayani Tuhan di dalam Bait Suci-Nya yang kudus. Para imam ini tidak akan memeras keuangan rakyat itu lagi, tetapi akan puas dengan "bagian yang kudus" mereka (ayat Yeh 45:4).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA