TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 1:6

Konteks
1:6 dan yang telah membuat kita menjadi suatu kerajaan, menjadi imam-imam r  bagi Allah, Bapa-Nya, s  --bagi Dialah kemuliaan dan kuasa sampai selama-lamanya. Amin. t 

Wahyu 5:12

Konteks
5:12 katanya dengan suara nyaring: "Anak Domba p  yang disembelih q  itu layak untuk menerima kuasa, dan kekayaan, dan hikmat, dan kekuatan, dan hormat, dan kemuliaan, dan puji-pujian! r "

Wahyu 7:17

Konteks
7:17 Sebab Anak Domba yang di tengah-tengah takhta itu, akan menggembalakan u  mereka dan akan menuntun mereka ke mata air kehidupan. v  Dan Allah akan menghapus segala air mata 1  dari mata mereka. w "

Wahyu 10:10

Konteks
10:10 Lalu aku mengambil kitab itu dari tangan malaikat itu, dan memakannya: di dalam mulutku p  ia terasa manis seperti madu, tetapi sesudah aku memakannya, perutku menjadi pahit rasanya.

Wahyu 12:5

Konteks
12:5 Maka ia melahirkan seorang Anak laki-laki 2 , yang akan menggembalakan semua bangsa dengan gada besi; d  tiba-tiba Anaknya itu dirampas e  dan dibawa lari kepada Allah dan ke takhta-Nya.

Wahyu 13:16

Konteks
13:16 Dan ia menyebabkan, sehingga kepada semua orang, kecil atau besar, s  kaya atau miskin, merdeka atau hamba, diberi tanda 3  pada tangan kanannya atau pada dahinya, t 

Wahyu 14:7

Konteks
14:7 dan ia berseru dengan suara nyaring: "Takutlah akan Allah t  dan muliakanlah u  Dia, karena telah tiba saat penghakiman-Nya, dan sembahlah Dia yang telah menjadikan v  langit dan bumi dan laut dan semua mata air. w "

Wahyu 14:19

Konteks
14:19 Lalu malaikat itu mengayunkan sabitnya ke atas bumi, dan memotong buah pohon anggur di bumi dan melemparkannya ke dalam kilangan besar 4 , yaitu murka x  Allah.

Wahyu 19:8

Konteks
19:8 Dan kepadanya dikaruniakan supaya memakai kain lenan halus t  yang berkilau-kilauan dan yang putih bersih!" (Lenan halus itu adalah perbuatan-perbuatan u  yang benar dari orang-orang kudus.)

Wahyu 20:8

Konteks
20:8 dan ia akan pergi menyesatkan bangsa-bangsa 5  l  pada keempat penjuru bumi, m  yaitu Gog dan Magog, n  dan mengumpulkan mereka untuk berperang o  dan jumlah mereka sama dengan banyaknya pasir di laut. p 

Wahyu 21:12

Konteks
21:12 Dan temboknya besar lagi tinggi dan pintu gerbangnya s  dua belas buah 6 ; dan di atas pintu-pintu gerbang itu ada dua belas malaikat dan di atasnya tertulis nama kedua belas suku Israel. t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:17]  1 Full Life : ALLAH AKAN MENGHAPUS SEGALA AIR MATA.

Nas : Wahy 7:17

Janji ini bisa menunjuk kepada penghilangan setiap ingatan yang bisa menyebabkan penderitaan, penyesalan atau kesedihan. Di sorga tidak lagi tertinggal sesuatu yang menyangkut kerugian, penderitaan atau dukacita (ayat Wahy 7:16).

[12:5]  2 Full Life : SEORANG ANAK LAKI-LAKI.

Nas : Wahy 12:5

Anak laki-laki ini adalah Yesus Kristus (Wahy 19:15) dan perampasan anak ini menunjuk kepada kenaikan-Nya ke sorga setelah kebangkitan-Nya (Luk 24:51; Kis 1:9-11).

[13:16]  3 Full Life : TANDA.

Nas : Wahy 13:16

Antikristus akan berusaha untuk memperoleh kuasa total atas dunia ekonomi. Semua orang harus menyembahnya dan menerima suatu tanda pada tangan atau dahi mereka agar dapat membeli atau menjual (ayat Wahy 13:16-17), dan menunjukkan para pengikut agama dunia yang diperkenalkan oleh antikristus itu. Mereka yang menolak tanda ini akan dikejar untuk dibunuh (ayat Wahy 13:15).

[14:19]  4 Full Life : KILANGAN BESAR.

Nas : Wahy 14:19

Pada masa Alkitab, buah anggur ditaruh dalam suatu bak dan diinjak-injak dengan kaki untuk mengeluarkan sari anggurnya (yaitu sari buah anggur itu). Tindakan menginjak-injak anggur itu dipakai dalam PL untuk menggambarkan jatuhnya murka ilahi atas orang-orang berdosa

(lihat cat. --> Yes 63:3;

[atau ref. Yes 63:3]

bd. Wahy 19:15). Pada kedatangan Kristus kembali setelah masa kesengsaraan itu, semua orang yang tidak percaya dalam dunia akan dihimpun dan dihakimi di Lembah Yosafat

(lihat cat. --> Mazm 110:6;

lihat cat. --> Yoel 3:2;

lihat cat. --> Mat 25:32)

[atau ref. Mazm 110:6; Yoel 3:2; Mat 25:32]

dan kemudian dibunuh (lih. Mat 13:40;

lihat cat. --> Luk 17:37;

[atau ref. Luk 17:37]

bd. Mazm 97:3-5; Ams 2:22; Yes 63:1-6; 66:15-17; Yer 25:30-33; Wahy 19:15).

[20:8]  5 Full Life : MENYESATKAN BANGSA-BANGSA.

Nas : Wahy 20:8

Ini merupakan pemberontakan terakhir dalam sejarah terhadap Allah. Banyak dari antara mereka yang lahir dalam kerajaan seribu tahun akhirnya memilih untuk menolak ketuhanan Kristus yang tampak dan sebagai gantinya memilih Iblis dan dustanya. Hukuman Allah adalah kebinasaan total (ayat Wahy 20:9).

[21:12]  6 Full Life : PINTU GERBANGNYA DUA BELAS BUAH.

Nas : Wahy 21:12-14

Tembok kota itu menunjukkan keamanan yang dimiliki oleh orang-orang yang telah diselamatkan dalam kota yang baru itu. Dua belas pintu gerbang itu melambangkan Israel (ayat Wahy 21:12) dan dua belas batu dasar itu melambangkan gereja (ayat Wahy 21:14). Hal ini menekankan kesatuan umat Allah dari zaman PL dan PB.



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA