TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 1:2

Konteks
1:2 Yohanes telah bersaksi tentang firman Allah e  dan tentang kesaksian yang diberikan oleh Yesus Kristus, f  yaitu segala sesuatu yang telah dilihatnya.

Wahyu 22:8

Konteks
22:8 Dan aku, Yohanes, akulah yang telah mendengar dan melihat semuanya itu. o  Dan setelah aku mendengar dan melihatnya, aku tersungkur di depan kaki p  malaikat, yang telah menunjukkan semuanya itu kepadaku, untuk menyembahnya.

Wahyu 1:1

Konteks
Judul
1:1 Inilah wahyu Yesus Kristus 1 , yang dikaruniakan a  Allah kepada-Nya, supaya ditunjukkan-Nya kepada hamba-hamba-Nya apa yang harus segera terjadi. b  Dan oleh malaikat-Nya c  yang diutus-Nya, Ia telah menyatakannya kepada hamba-Nya Yohanes. d 

Wahyu 1:4

Konteks
Salam kepada ketujuh jemaat
1:4 Dari Yohanes kepada ketujuh jemaat 2  i  yang di Asia Kecil: Kasih karunia dan damai sejahtera menyertai kamu, j  dari Dia, yang ada dan yang sudah ada dan yang akan datang, k  dan dari ketujuh roh l  yang ada di hadapan takhta-Nya,

Wahyu 1:9

Konteks
Penglihatan Yohanes di Patmos
1:9 Aku, Yohanes, a  saudara dan sekutumu dalam kesusahan, b  dalam Kerajaan c  dan dalam ketekunan d  menantikan Yesus, berada di pulau yang bernama Patmos 3  oleh karena firman Allah e  dan kesaksian yang diberikan oleh Yesus. f 

Wahyu 21:2

Konteks
21:2 Dan aku melihat kota yang kudus, p  Yerusalem yang baru 4 , turun dari sorga, dari Allah, q  yang berhias bagaikan pengantin perempuan r  yang berdandan untuk suaminya.

Wahyu 22:18

Konteks
Penutup
22:18 Aku bersaksi kepada setiap orang yang mendengar perkataan-perkataan nubuat dari kitab ini: r  "Jika seorang menambahkan sesuatu kepada perkataan-perkataan ini, s  maka Allah akan menambahkan kepadanya malapetaka-malapetaka yang tertulis di dalam kitab ini. t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:1]  1 Full Life : WAHYU YESUS KRISTUS.

Nas : Wahy 1:1

Kitab ini adalah suatu penyataan dari Yesus Kristus tentang diri-Nya sendiri. Ini begitu penting, sebab

  1. (1) kitab ini menyatakan penilaian Yesus tentang jemaat-jemaat-Nya 60-65 tahun setelah kebangkitan dan kenaikan-Nya, dan
  2. (2) kitab ini menyingkapkan peristiwa-peristiwa yang akan datang mengenai kesengsaraan, kemenangan Allah atas kejahatan, kedatangan Kristus kembali untuk memerintah di bumi dan kebahagiaan kerajaan Allah yang kekal.

[1:4]  2 Full Life : KEPADA KETUJUH JEMAAT.

Nas : Wahy 1:4

Kitab Wahyu dialamatkan kepada tujuh jemaat di Asia (yang berlokasi di sekitar daerah Turki barat yang sekarang). Setiap jemaat tertentu terdiri atas berbagai kumpulan jemaat. Barangkali jemaat-jemaat ini telah dipilih karena mereka mewakili keseluruhan jemaat pada masa itu, karena kata "tujuh" bermakna suatu keseluruhan yang lengkap. Apa yang telah difirmankan kepada mereka dimaksudkan untuk segenap jemaat. Dengan kata lain, "tujuh jemaat" itu mewakili semua jemaat sepanjang zaman gereja ini. Bisa jadi "tujuh roh" itu mewakili kesempurnaan dan pelayanan Roh Kudus kepada jemaat (bd. Wahy 4:5; 5:6; Yes 11:2-3).

[1:9]  3 Full Life : PULAU ... PATMOS.

Nas : Wahy 1:9

Patmos adalah sebuah pulau kecil di Laut Aegea, kira-kira 80 kilometer sebelah barat daya Efesus. Di sana Yohanes menjadi tawanan karena dengan setia ia telah memberitakan Injil dan tetap setia kepada Kristus dan Firman-Nya.

[21:2]  4 Full Life : YERUSALEM YANG BARU.

Nas : Wahy 21:2

Yerusalem Baru itu sudah ada di sorga (Gal 4:26); dalam waktu dekat kota itu akan datang ke bumi sebagai kota Allah yang dinanti-nantikan oleh Abraham dan umat Allah yang setia dan yang dirancang dan dibangun oleh Allah sendiri (Fili 3:20; Ibr 11:10,13,16;

lihat art. KOTA YERUSALEM).

Bumi yang baru akan menjadi pusat pemerintahan Allah, dan Ia akan diam bersama umat-Nya untuk selama-lamanya (bd. Im 26:11-12; Yer 31:33; Yeh 37:27; Za 8:8).



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA