TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 2:8

Konteks
2:8 Kemudian kita berjalan terus, meninggalkan daerah saudara-saudara kita, bani Esau yang diam di Seir, meninggalkan i  jalan dari Araba-Yordan, j  yakni dari Elat dan Ezion-Geber. k  Sesudah itu kita belok dan berjalan terus ke arah padang gurun Moab. l 

Ulangan 2:14

Konteks
2:14 Lamanya kita berjalan sejak dari Kadesh-Barnea u  sampai kita ada di seberang sungai Zered, ada tiga puluh delapan tahun, v  sampai seluruh angkatan w  itu, yakni prajurit, habis binasa dari perkemahan, seperti yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada mereka; x 

Ulangan 6:10

Konteks
6:10 Maka apabila TUHAN, Allahmu, telah membawa engkau masuk ke negeri yang dijanjikan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu, yakni Abraham, Ishak dan Yakub, untuk memberikannya kepadamu--kota-kota yang besar dan baik, yang tidak kaudirikan; g 

Ulangan 7:1

Konteks
Sikap terhadap penduduk tanah Kanaan
7:1 "Apabila TUHAN, Allahmu, telah membawa engkau ke dalam negeri, ke mana engkau masuk untuk mendudukinya, b  dan Ia telah menghalau banyak bangsa c  dari depanmu, yakni orang Het, d  orang Girgasi, e  orang Amori, f  orang Kanaan, orang Feris, g  orang Hewi h  dan orang Yebus, i  tujuh bangsa, yang lebih banyak dan lebih kuat dari padamu,

Ulangan 7:19

Konteks
7:19 yakni cobaan-cobaan besar, yang kaulihat dengan matamu sendiri, tanda-tanda dan mujizat-mujizat, tangan d  yang kuat dan lengan yang teracung, yang dipakai TUHAN, Allahmu, untuk membawa engkau keluar. Demikianlah juga akan dilakukan TUHAN, Allahmu, terhadap segala bangsa yang engkau takuti. e 

Ulangan 8:2

Konteks
8:2 Ingatlah kepada seluruh perjalanan v  yang kaulakukan atas kehendak TUHAN, Allahmu, di padang gurun selama empat puluh tahun ini dengan maksud merendahkan hatimu dan mencobai w  engkau untuk mengetahui apa yang ada dalam hatimu, yakni, apakah engkau berpegang pada perintah-Nya atau tidak.

Ulangan 9:1

Konteks
Orang Israel diperingatkan supaya jangan membanggakan jasanya
9:1 "Dengarlah, hai orang Israel! Engkau akan menyeberangi sungai Yordan h  pada hari ini untuk memasuki serta menduduki daerah bangsa-bangsa yang lebih besar dan lebih kuat dari padamu, i  yakni kota-kota j  besar yang kubu-kubunya sampai ke langit k --

Ulangan 9:5

Konteks
9:5 Bukan karena jasa-jasamu s  atau karena kebenaran hatimu 1  engkau masuk menduduki negeri mereka, tetapi karena kefasikan t  bangsa-bangsa u  itulah, TUHAN, Allahmu, menghalau v  mereka dari hadapanmu, dan supaya TUHAN menepati janji yang diikrarkan-Nya dengan sumpah w  kepada nenek moyangmu, yakni Abraham, Ishak dan Yakub. x 

Ulangan 9:21

Konteks
9:21 Tetapi hasil perbuatanmu yang berdosa, yakni anak lembu itu, kuambil, kubakar, kuhancurkan dan kugiling baik-baik sampai halus, menjadi abu, y  lalu abunya kulemparkan ke dalam sungai yang mengalir turun dari gunung. z 

Ulangan 11:4

Konteks
11:4 juga apa yang dilakukan-Nya terhadap pasukan Mesir, dengan kuda-kudanya dan kereta-keretanya, n  yakni bagaimana Ia membuat air Laut Teberau o  meluap meliputi mereka, ketika mereka mengejar kamu, sehingga TUHAN membinasakan mereka untuk selamanya;

Ulangan 11:6

Konteks
11:6 pula apa yang dilakukan-Nya p  terhadap Datan dan Abiram, anak-anak Eliab, anak Ruben, yakni ketika tanah mengangakan q  mulutnya dan menelan mereka dengan seisi rumahnya, kemah-kemah dan segala yang mengikuti mereka, di tengah-tengah seluruh orang Israel.

Ulangan 12:2

Konteks
12:2 Kamu harus memusnahkan sama sekali segala tempat 2 , di mana bangsa-bangsa yang daerahnya kamu duduki itu beribadah kepada allah mereka, yakni di gunung-gunung r  yang tinggi, di bukit-bukit dan di bawah setiap pohon s  yang rimbun.

Ulangan 12:11

Konteks
12:11 maka ke tempat yang dipilih TUHAN, Allahmu, untuk membuat nama-Nya k  diam di sana, haruslah kamu bawa semuanya yang kuperintahkan kepadamu, yakni korban bakaran dan korban sembelihanmu, persembahan persepuluhanmu dan persembahan khususmu dan segala korban nazarmu yang terpilih, yang kamu nazarkan kepada TUHAN. l 

Ulangan 16:16

Konteks
16:16 Tiga kali setahun setiap orang laki-laki di antaramu harus menghadap v  hadirat TUHAN, Allahmu, ke tempat yang akan dipilih-Nya, yakni pada hari raya Roti Tidak Beragi, w  pada hari raya Tujuh Minggu dan pada hari raya Pondok Daun. x  Janganlah ia menghadap hadirat TUHAN dengan tangan hampa, y 

Ulangan 20:1

Konteks
Hukum perang
20:1 "Apabila engkau keluar berperang melawan musuhmu, dan engkau melihat kuda dan kereta, yakni tentara yang lebih banyak dari padamu, m  maka janganlah engkau takut n  kepadanya, o  sebab TUHAN, Allahmu, yang telah menuntun engkau keluar dari tanah Mesir, menyertai p  engkau.

Ulangan 28:12

Konteks
28:12 TUHAN akan membuka bagimu perbendaharaan-Nya z  yang melimpah, a  yakni langit, untuk memberi hujan b  bagi tanahmu pada masanya dan memberkati c  segala pekerjaanmu, sehingga engkau memberi pinjaman kepada banyak bangsa, tetapi engkau sendiri tidak meminta d  pinjaman.

Ulangan 28:64

Konteks
28:64 TUHAN akan menyerakkan u  engkau ke antara segala bangsa 3  v  dari ujung bumi ke ujung bumi; w  di sanalah engkau akan beribadah kepada allah lain yang tidak dikenal x  olehmu ataupun oleh nenek moyangmu, yakni kepada kayu dan batu.

Ulangan 29:13

Konteks
29:13 supaya Ia mengangkat engkau sebagai umat-Nya v  pada hari ini dan supaya Ia menjadi Allahmu, w  seperti yang difirmankan-Nya kepadamu dan seperti yang dijanjikan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu, yakni kepada Abraham, Ishak dan Yakub.

Ulangan 29:23

Konteks
29:23 seluruh tanahnya yang telah hangus l  oleh belerang dan garam, m  yang tidak ditaburi, tidak menumbuhkan apa-apa dan tidak ada tumbuh-tumbuhan apapun yang timbul dari padanya, seperti pada waktu ditunggangbalikkan-Nya Sodom, Gomora, n  Adma dan Zeboim, yakni yang ditunggangbalikkan TUHAN dalam murka dan kepanasan amarah-Nya o --

Ulangan 30:20

Konteks
30:20 dengan mengasihi h  TUHAN, Allahmu 4 , mendengarkan suara-Nya dan berpaut pada-Nya, sebab hal itu berarti hidupmu i  dan lanjut umurmu j  untuk tinggal di tanah k  yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyangmu, yakni kepada Abraham, Ishak dan Yakub, untuk memberikannya kepada mereka."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:5]  1 Full Life : BUKAN KARENA ... KEBENARAN HATIMU.

Nas : Ul 9:5

Israel memiliki tanah Kanaan bukan sebagai pahala atas kesetiaan mereka pada masa lalu. Sebaliknya, tanah itu menjadi milik mereka karena karunia Allah yang berlandaskan kasih dan kemurahan-Nya. Sekalipun demikian, Musa mengingatkan umat itu bahwa kesinambungan pemilikan tanah itu tergantung kepada ketekunan mereka dalam iman dan ketaatan kepada Allah; jikalau bangsa Israel hidup fasik seperti orang Kanaan, maka mereka juga akan diusir dari tanah (Ul 30:15-20). Dengan kata lain, kasih dan kemurahan Allah dalam mengaruniakan tanah itu bukan tanpa syarat; jikalau mereka meninggalkan Tuhan dan melupakan firman-Nya, mereka pasti akan binasa juga (Ul 8:11,14,19-20; bd. Ul 11:22-28).

[12:2]  2 Full Life : MEMUSNAHKAN SAMA SEKALI SEGALA TEMPAT.

Nas : Ul 12:2

Bangsa Israel diperintahkan untuk memusnahkan semua tempat penyembahan bangsa-bangsa kafir dan menyembah Allah saja di tempat yang telah Dia tentukan dan sesuai dengan cara yang diperintahkan oleh-Nya (ayat Ul 12:12-15). Membiarkan mezbah penyembahan kafir begitu saja akan menggoda bangsa Israel untuk melakukan penyembahan tersebut.

[28:64]  3 Full Life : MENYERAKKAN ENGKAU KE ANTARA SEGALA BANGSA.

Nas : Ul 28:64

Perserakan Israel terjadi beberapa kali sepanjang sejarah mereka -- ketika mereka di-tawan tentara Asyur (th. 722-721 SM; lih. 2Raj 17:6), tentara Babilon th. 586 SM; lih. 2Raj 25:21), tentara Yunani (ke Aleksandria di Mesir, abad ke-3 SM), dan tentara Romawi (th. 70; lih. Luk 21:20-24; juga

lihat cat. --> Ul 30:3

[atau ref. Ul 30:3]

mengenai pemulihan Israel).

[30:20]  4 Full Life : MENGASIHI TUHAN, ALLAHMU.

Nas : Ul 30:20

Bangsa Israel diperintahkan untuk memelihara hubungan mereka dengan Allah dengan cara mengasihi Dia dan mendengarkan suara-Nya

(lihat cat. --> Ul 6:5).

[atau ref. Ul 6:5]

Akan tetapi, dalam mengungkapkan ketaatan tersebut, mereka harus mengakui ketidakmampuan mereka untuk menggenapi seluruh hukum dan oleh karena itu mereka harus membawa korban pendamaian untuk kekurangan mereka

(lihat cat. --> Im 1:2;

[atau ref. Im 1:2]

lihat art. HARI PENDAMAIAN).

Hidup dan keselamatan tidak pernah dijanjikan sebagai upah untuk ketaatan sempurna; hukum Taurat telah menduga adanya ketidaksempurnaan iman dan ketaatan pada pihak umat Allah dan oleh karena itu menyediakan sistem korban yang mendamaikan dosa. Puncak pengharapan Israel terdiri dalam kemurahan dan kasih karunia Allah.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA