TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ratapan 3:20-21

Konteks
3:20 Jiwaku selalu teringat akan hal itu dan tertekan p  dalam diriku. q  3:21 Tetapi hal-hal inilah yang kuperhatikan, oleh sebab itu aku akan berharap 1 :

Ratapan 4:13

Konteks
4:13 Hal itu terjadi oleh sebab dosa nabi-nabinya 2  dan kedurjanaan imam-imamnya u  yang di tengah-tengahnya mencurahkan darah v  orang yang tidak bersalah.

Ratapan 3:59

Konteks
3:59 Engkau telah melihat ketidakadilan terhadap aku, r  ya TUHAN; berikanlah keadilan! s 

Ratapan 5:1

Konteks
Doa untuk pemulihan
5:1 Ingatlah, ya TUHAN 3 , apa yang terjadi atas kami, pandanglah dan lihatlah akan kehinaan s  kami.

Ratapan 1:10

Konteks
1:10 Si lawan mengulurkan tangannya kepada segala harta bendanya; f  bahkan harus dilihatnya bagaimana bangsa-bangsa masuk ke dalam tempat kudusnya, g  padahal Engkau, ya TUHAN, telah melarang h  mereka untuk masuk jemaah-Mu.

Ratapan 2:15

Konteks
2:15 Sekalian orang yang lewat bertepuk tangan karena engkau. c  Mereka bersuit-suit d  dan menggelengkan kepalanya e  mengenai puteri Yerusalem: f  "Inikah kota yang disebut orang kota yang paling indah, g  kesukaan dunia h  semesta?"

Ratapan 3:10

Konteks
3:10 Laksana beruang Ia menghadang aku, laksana singa y  dalam tempat persembunyian. z 

Ratapan 3:42

Konteks
3:42 Kami telah mendurhaka dan memberontak, p  Engkau tidak mengampuni. q 

Ratapan 3:51

Konteks
3:51 Mataku terasa pedih oleh sebab keadaan puteri-puteri kotaku.

Ratapan 3:58

Konteks
3:58 "Ya Tuhan, Engkau telah memperjuangkan perkaraku, p  Engkau telah menyelamatkan hidupku. q 

Ratapan 1:8

Konteks
1:8 Yerusalem sangat berdosa, x  sehingga najis y  adanya; semua yang dahulu menghormatinya, sekarang menghinanya, karena melihat telanjangnya; z  dan dia sendiri berkeluh kesah, a  dan memalingkan mukanya.

Ratapan 1:17

Konteks
1:17 Sion mengulurkan tangannya, c  tetapi tak ada orang yang menghiburnya; terhadap Yakub dikerahkan TUHAN tetangga-tetangganya sebagai lawan. d  Yerusalem telah menjadi najis e  f  di tengah-tengah mereka.

Ratapan 4:20

Konteks
4:20 Orang yang diurapi k  TUHAN, nafas hidup kami, tertangkap dalam pelubang l  mereka, dia yang kami sangka: "Dalam naungannya m  kami akan hidup di antara bangsa-bangsa."

Ratapan 3:28

Konteks
3:28 Biarlah ia duduk sendirian dan berdiam diri z  kalau TUHAN membebankannya.

Ratapan 5:16

Konteks
5:16 Mahkota n  telah jatuh dari kepala o  kami. Wahai kami, karena kami telah berbuat dosa! p 

Ratapan 1:5

Konteks
1:5 Lawan-lawan menguasainya, seteru-seterunya berbahagia. Sungguh, TUHAN membuatnya merana, p  karena banyak pelanggarannya 4 ; q  kanak-kanaknya berjalan di depan lawan r  sebagai tawanan. s 

Ratapan 1:7

Konteks
1:7 Terkenanglah Yerusalem, pada hari-hari sengsara dan penderitaannya, akan segala harta benda yang dimilikinya dahulu kala; tatkala penduduknya jatuh ke tangan lawan, dan tak ada penolong baginya 5 , v  para lawan memandangnya, dan tertawa w  karena keruntuhannya.

Ratapan 2:17

Konteks
2:17 TUHAN telah menjalankan yang dirancangkan-Nya, Ia melaksanakan m  yang difirmankan-Nya, yang diperintahkan-Nya dahulu kala; n  Ia merusak tanpa belas kasihan, o  Ia menjadikan si seteru senang atas kamu, p  Ia meninggikan tanduk lawan-lawanmu. q 

Ratapan 1:12

Konteks
1:12 Acuh tak acuhkah kamu sekalian yang berlalu? k  Pandanglah dan lihatlah, apakah ada kesedihan 6  seperti kesedihan l  yang ditimpakan TUHAN kepadaku, untuk membuat aku merana tatkala murka-Nya m  menyala-nyala 7 !

Ratapan 2:14

Konteks
2:14 Nabi-nabimu melihat bagimu penglihatan yang dusta z  dan hampa. Mereka tidak menyatakan kesalahanmu 8 , guna memulihkan a  engkau kembali. Mereka mengeluarkan bagimu ramalan-ramalan yang dusta dan menyesatkan. b 

Ratapan 4:12

Konteks
4:12 Tidak percaya raja-raja di bumi, pun seluruh penduduk dunia, bahwa lawan dan seteru dapat masuk ke dalam gapura-gapura Yerusalem. t 

Ratapan 4:22

Konteks
4:22 Telah hapus q  kesalahanmu 9 , puteri Sion, tak akan lagi TUHAN membawa engkau ke dalam pembuangan, tetapi kesalahanmu, puteri Edom, akan dibalas-Nya, dan dosa-dosamu r  akan disingkapkan-Nya.

Ratapan 1:21

Konteks
1:21 Dengarlah bagaimana keluh kesahku, r  sedang tiada penghibur bagiku; s  seteru-seteruku mendengar tentang kecelakaanku, mereka gembira t  karena Engkau yang mendatangkannya! Datanglah kiranya hari u  yang telah Engkau umumkan itu, dan biarlah mereka menjadi seperti aku!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:21]  1 Full Life : OLEH SEBAB ITU AKU BERHARAP.

Nas : Rat 3:21-33

Yeremia ingin agar bangsa itu tahu bahwa masih ada harapan. Mereka masih dapat berharap karena alasan-alasan berikut:

  1. 1) Murka Tuhan hanya berlangsung untuk sesaat, tetapi kasih-Nya yang besar tidak pernah berakhir (ayat Rat 3:22). Allah tidak menolak Yehuda selaku umat perjanjian-Nya dan Dia masih mempunyai rencana bagi mereka.
  2. 2) Tuhan itu baik dan pemurah kepada mereka yang menantikan Dia dalam kerendahan hati dan penyesalan (ayat Rat 3:24-27).
  3. 3) Tuhan ingin menunjukkan belas kasihan-Nya kepada para penderita apabila maksud-Nya dalam menghukum mereka telah tercapai (ayat Rat 3:28-33;

    lihat cat. --> Rat 3:27 berikut).

    [atau ref. Rat 3:27]

[4:13]  2 Full Life : DOSA NABI-NABINYA.

Nas : Rat 4:13

Keadaan Yehuda yang tragis disebabkan oleh dosa-dosa mereka sendiri, yang oleh Yeremia dikelompokkan menjadi dua macam:

  1. (1) keburukan mereka yang menyatakan dirinya menjadi pemimpin rohani

    (lih. Yer 26:7-11,16; Yeh 22:26,28), dan

  2. (2) kepercayaan bangsa itu pada perserikatan manusiawi dan politik dan bukan pada Allah (ayat Rat 4:17).

[5:1]  3 Full Life : INGATLAH, YA TUHAN.

Nas : Rat 5:1-22

Pasal terakhir Kitab Ratapan ini menjadi sebuah doa syafaat yang dalamnya Yeremia mengakui bahwa sekalipun Allah bertanggung jawab atas penghukuman dan musibah Yerusalem, Dia masih akan mendengar seruan mereka, menerima pengakuan dosa mereka yang sungguh-sungguh, dan menanggapinya dengan pengampunan dan kemurahan.

[1:5]  4 Full Life : MEMBUATNYA MERANA ... BANYAK PELANGGARANNYA.

Nas : Rat 1:5

Musibah penderitaan, kerusakan, dan kehilangan dihubungkan dengan dosa bangsa itu (ayat Rat 1:8-9,14,18,20,22). Merekalah yang mendatangkan hukuman atas diri mereka sendiri. Terus-menerus berbuat dosa senantiasa mengakibatkan hukuman dari Allah (Rom 6:23).

[1:7]  5 Full Life : TAK ADA PENOLONG BAGINYA.

Nas : Rat 1:7

Mereka yang mengikuti jalannya sendiri dan mengabaikan Roh Kudus yang menginsyafkan hati mereka mungkin menemukan pada saat keperluan mereka bahwa tidak ada yang menolong mereka. Seorang dapat mencapai tingkat pemberontakan terhadap Allah ketika Ia akan menentukan malapetaka dan bukan berkat untuk mereka; akibat mengerikan seperti itu hanya dapat dielakkan dengan memelihara takut yang kudus akan Allah dan hukuman-Nya.

[1:12]  6 Full Life : KESEDIHAN.

Nas : Rat 1:12

Dalam sebelas ayat pertama Yeremia sendiri yang meratap; dalam ayat Rat 1:12-22 Yerusalem diwujudkan sebagai peratap.

[1:12]  7 Full Life : TATKALA MURKA-NYA MENYALA-NYALA.

Nas : Rat 1:12

Beberapa orang percaya menekankan kasih dan pengampunan Allah dan mengabaikan murka-Nya yang menyala-nyala terhadap semua orang yang menolak untuk memperhatikan panggilan-Nya kepada kebenaran. Pandangan bahwa Kristus membiarkan dosa dan kebejatan karena kasih-Nya tidak didukung oleh Alkitab

(lihat cat. --> Wahy 19:15;

lihat cat. --> Wahy 19:17).

[atau ref. Wahy 19:15-17]

Untuk memahami murka Allah yang akan datang, bacalah dan mempelajari Kitab Wahyu.

[2:14]  8 Full Life : TIDAK MENYATAKAN KESALAHANMU.

Nas : Rat 2:14

Salah satu ciri seorang nabi palsu ialah bahwa perkataan dan penglihatannya tidak menyingkapkan dosa yang dilakukan bangsa itu

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA).

Orang-orang dalam gereja yang tidak menegur dosa, dan dengan demikian menyalurkan karya Roh Kudus yang menginsyafkan (Yoh 16:8-11), membuktikan bahwa mereka adalah pendeta palsu; sebaliknya, orang yang hidup kudus dan dengan sungguh-sungguh mengecam keduniawian dan dosa di antara jemaat sebagaimana yang dilakukan Kristus (lih. pasal Wahy 2:1-3:22), membuktikan bahwa mereka adalah hamba yang setia kepada Tuhan.

[4:22]  9 Full Life : TELAH HAPUS KESALAHANMU.

Nas : Rat 4:22

Yeremia bernubuat bahwa pembuangan Yehuda akan berakhir ketika maksud Allah dalam penderitaan mereka sudah tercapai.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA