TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 20:28

Konteks
20:28 Kasih dan setia melindungi raja, dan dengan kasih y  ia menopang z  takhtanya.

Mazmur 85:10

Konteks
85:10 (85-11) Kasih dan kesetiaan f  akan bertemu, keadilan g  dan damai sejahtera akan bercium-ciuman.

Daniel 4:27

Konteks
4:27 Jadi, ya raja, biarlah nasihatku berkenan pada hati tuanku: lepaskanlah diri tuanku dari pada dosa dengan melakukan keadilan 1 , dan dari pada kesalahan dengan menunjukkan belas kasihan terhadap orang yang tertindas; b  dengan demikian kebahagiaan c  tuanku akan dilanjutkan! d "

Mikha 7:18-20

Konteks
7:18 Siapakah Allah v  seperti Engkau yang mengampuni dosa, w  dan yang memaafkan x  pelanggaran dari sisa-sisa y  milik-Nya z  sendiri; yang tidak bertahan dalam murka-Nya a  untuk seterusnya, melainkan berkenan kepada kasih setia? b  7:19 Biarlah Ia kembali menyayangi kita, menghapuskan kesalahan-kesalahan kita dan melemparkan c  segala dosa kita ke dalam tubir-tubir laut. d  7:20 Kiranya Engkau menunjukkan setia-Mu kepada Yakub dan kasih-Mu kepada Abraham e  seperti yang telah Kaujanjikan dengan bersumpah kepada nenek moyang f  kami sejak zaman purbakala! g 

Lukas 11:41

Konteks
11:41 Akan tetapi, berikanlah isinya sebagai sedekah h  dan sesungguhnya semuanya akan menjadi bersih bagimu. i 

Yohanes 15:2

Konteks
15:2 Setiap ranting 2  pada-Ku yang tidak berbuah, x  dipotong-Nya dan setiap ranting yang berbuah, y  dibersihkan-Nya, supaya ia lebih banyak berbuah.

Kisah Para Rasul 15:9

Konteks
15:9 dan Ia sama sekali tidak mengadakan perbedaan antara kita dengan mereka, a  sesudah Ia menyucikan hati mereka oleh iman. b 

Kisah Para Rasul 15:1

Konteks
Sidang di Yerusalem
15:1 Beberapa orang l  datang dari Yudea ke Antiokhia dan mengajarkan kepada saudara-saudara m  di situ: "Jikalau kamu tidak disunat n  menurut adat istiadat yang diwariskan oleh Musa, o  kamu tidak dapat diselamatkan."

Pengkhotbah 1:1

Konteks
Segala sesuatu sia-sia
1:1 Inilah perkataan Pengkhotbah, a  anak Daud, raja di Yerusalem. b 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:27]  1 Full Life : LEPASKANLAH DIRI TUANKU DARIPADA DOSA DENGAN MELAKUKAN KEADILAN.

Nas : Dan 4:27

Kenyataan bahwa Daniel meminta raja untuk bertobat menunjukkan bahwa hukuman Allah yang hebat itu dapat dielakkan. Jikalau Nebukadnezar meninggalkan dosanya dan berpaling kepada gaya hidup yang benar, berbaik hati kepada orang miskin dan melarat yang ditindasnya, Allah tidak akan melaksanakan apa yang dinyatakan-Nya di dalam mimpi itu.

[15:2]  2 Full Life : SETIAP RANTING.

Nas : Yoh 15:2

Yesus berbicara tentang dua macam ranting: yang berbuah dan yang tidak berbuah.

  1. 1) Ranting yang tidak berbuah adalah orang-orang yang tidak lagi memiliki hidup yang datang dari iman dan kasih yang langgeng kepada Kristus. "Ranting-ranting" ini dipotong oleh Bapa, yaitu dipisahkan dari hubungan yang vital dengan Kristus (bd. Mat 3:10). Bila mereka tidak lagi tinggal dalam Kristus, Allah menghakimi dan menolak mereka (ayat Yoh 15:6).
  2. 2) Ranting-ranting yang berbuah adalah orang-orang yang memiliki hidup di dalamnya karena iman dan kasih yang langgeng kepada Kristus

    (lihat art. PERBUATAN-PERBUATAN DOSA DAN BUAH ROH)

    "Ranting-ranting" ini Bapa bersihkan supaya menjadi makin lebat buahnya, yaitu Bapa menyingkirkan segala sesuatu dari kehidupan mereka yang mempersulit mengalirnya hidup yang vital dari Kristus. Buah adalah kualitas tabiat Kristen yang memuliakan Allah melalui hidup dan kesaksian (lih. Mat 3:8; 7:20; Rom 6:22; Gal 5:22-23; Ef 5:9; Fili 1:11).



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA