TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 3:1

Konteks
Nyanyian pagi dalam menghadapi musuh
3:1 Mazmur Daud, ketika ia lari dari Absalom, a  anaknya. (3-2) Ya TUHAN, betapa banyaknya lawanku 1 ! Banyak orang yang bangkit menyerang aku;

Mazmur 31:1

Konteks
Aman dalam tangan TUHAN
31:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. (31-2) Pada-Mu, TUHAN, aku berlindung, y  janganlah sekali-kali aku mendapat malu. Luputkanlah aku 2  oleh karena keadilan-Mu, z 

Mazmur 35:26

Konteks
35:26 Biarlah bersama-sama mendapat malu l  dan tersipu-sipu orang-orang yang bersukacita m  atas kemalanganku; n  biarlah berpakaian malu dan noda orang-orang yang membesarkan dirinya terhadap aku! o 

Mazmur 40:2

Konteks
40:2 (40-3) Ia mengangkat aku dari lobang h  kebinasaan, dari lumpur i  rawa; j  Ia menempatkan kakiku k  di atas bukit batu, l  menetapkan langkahku,

Mazmur 54:3

Konteks
54:3 (54-5) Sebab orang-orang yang angkuh bangkit menyerang m  aku, orang-orang n  yang sombong ingin mencabut nyawaku; o  mereka tidak mempedulikan Allah. p  Sela

Mazmur 55:19

Konteks
55:19 (55-20) Allah akan mendengar a  dan merendahkan mereka, --Dia yang bersemayam sejak purbakala. b  Sela Karena mereka tidak berubah dan mereka tidak takut akan Allah. c 

Mazmur 69:2

Konteks
69:2 (69-3) Aku tenggelam ke dalam rawa yang dalam, a  tidak ada tempat bertumpu; aku telah terperosok ke air yang dalam, gelombang pasang menghanyutkan aku.

Mazmur 71:20

Konteks
71:20 Engkau yang telah membuat aku mengalami banyak kesusahan g  dan malapetaka, Engkau akan menghidupkan h  aku kembali, dan dari samudera raya bumi i  Engkau akan menaikkan aku kembali.

Mazmur 77:1

Konteks
Perbuatan Allah di masa lampau
77:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut: Yedutun. Mazmur Asaf. (77-2) Aku mau berseru-seru dengan nyaring kepada Allah, d  dengan nyaring kepada Allah 3 , supaya Ia mendengarkan aku.

Mazmur 86:14

Konteks
86:14 Ya Allah, orang-orang yang angkuh telah bangkit menyerang aku, dan gerombolan orang-orang yang sombong ingin mencabut nyawaku, dan tidak mempedulikan Engkau. j 

Mazmur 143:8

Konteks
143:8 Perdengarkanlah kasih setia-Mu b  kepadaku pada waktu pagi, sebab kepada-Mulah aku percaya! Beritahukanlah aku jalan c  yang harus kutempuh, sebab kepada-Mulah kuangkat jiwaku. d 

Mazmur 143:10

Konteks
143:10 Ajarlah g  aku melakukan kehendak-Mu, sebab Engkaulah Allahku! h  Kiranya Roh-Mu yang baik itu menuntun i  aku di tanah j  yang rata!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:1]  1 Full Life : BETAPA BANYAKNYA LAWANKU.

Nas : Mazm 3:2-9

Mazmur ini merupakan ratapan kepada Allah. Hampir sepertiga mazmur dalam kitab ini masuk kategori ini.

  1. 1) Struktur dasar dari mazmur ratapan terdiri atas seruan keras kepada Allah (ayat Mazm 3:2), suatu gambaran mengenai kesulitan, penderitaan, atau ketidakadilan yang dialami orang percaya (ayat Mazm 3:2-3), suatu pengakuan kepercayaan akan Allah (ayat Mazm 3:4-7), suatu permohonan untuk pertolongan (ayat Mazm 3:8), dan suatu ungkapan pujian atau ucapan syukur (ayat Mazm 3:9).
  2. 2) Jumlah mazmur ratapan yang begitu banyak dalam Alkitab menunjukkan bahwa Allah menginginkan agar umat-Nya berseru kepada-Nya pada waktu keperluan dan kesusahan (lih. Ibr 4:16).

[31:1]  2 Full Life : LUPUTKANLAH AKU.

Nas : Mazm 31:2-25

Mazmur ini adalah doa yang amat pribadi yang mengungkapkan kesusahan dan ratapan karena musuh (ayat Mazm 31:5,9), penyakit (ayat Mazm 31:10-11), dan ditinggalkan teman-teman (ayat Mazm 31:12-14). Yeremia menggunakan anak kalimat dari mazmur ini (ayat Mazm 31:14) untuk mengungkapkan kesedihan dan ketakutannya (bd. Yer 6:25; 20:10); Yesus juga mengutipnya (kata-kata pembukaan ayat Mazm 31:6) ketika di salib (Luk 23:46). Doa ini mengungkapkan jeritan hati semua orang percaya yang menderita kesengsaraan karena penyakit, kesulitan atau penindasan dari dunia atau musuh kebenaran; doa ini menyatakan bahwa pada saat kesukaran hebat kita dapat bersembunyi "dalam naungan wajah-Mu" (ayat Mazm 31:21)

[77:1]  3 Full Life : AKU MAU BERSERU-SERU ... KEPADA ALLAH.

Nas : Mazm 77:2-21

Mazmur ini melukiskan seorang dalam kesulitan besar yang berseru kepada Allah, tetapi tidak dapat menemukan bukti bahwa Dia memberikan tanggapan (ayat Mazm 77:8-10). Orang percaya yang setia kadang-kadang mendapati dirinya dalam situasi yang sama. Apabila demikian, mereka harus bertindak seperti pemazmur: tetap berseru kepada Allah siang dan malam (ayat Mazm 77:2-3) sambil mengingat perbuatan-perbuatan kasih-Nya pada masa lalu. Dalam kelimpahan penyataan Allah dalam diri Anak-Nya, kita diyakinkan bahwa "Ia, yang tidak menyayangkan Anak-Nya sendiri, tetapi yang menyerahkan-Nya bagi kita semua, bagaimanakah mungkin Ia tidak mengaruniakan segala sesuatu kepada kita bersama-sama dengan Dia" (Rom 8:32).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA