TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 37:4

Konteks
37:4 dan bergembiralah e  karena TUHAN 1 ; maka Ia akan memberikan kepadamu apa yang diinginkan hatimu. f 

Mazmur 47:7

Konteks
47:7 (47-8) Sebab Allah adalah Raja seluruh bumi, n  bermazmurlah o  dengan nyanyian pengajaran!

Mazmur 48:12

Konteks
48:12 (48-13) Kelilingilah Sion dan edarilah dia, hitunglah menaranya, p 

Mazmur 50:9

Konteks
50:9 Tidak usah Aku mengambil lembu b  dari rumahmu atau kambing jantan c  dari kandangmu, d 

Mazmur 50:19-20

Konteks
50:19 Mulutmu kaubiarkan mengucapkan yang jahat, dan pada lidahmu melekat tipu daya. x  50:20 Engkau duduk, dan mengata-ngatai saudaramu, y  memfitnah anak ibumu.

Mazmur 66:1

Konteks
Nyanyian syukur karena orang Israel tertolong
66:1 Untuk pemimpin biduan. Nyanyian Mazmur. Bersorak-sorailah bagi Allah, hai seluruh bumi, d 

Mazmur 98:6

Konteks
98:6 dengan nafiri e  dan sangkakala f  yang nyaring bersorak-soraklah g  di hadapan Raja, h  yakni TUHAN!

Mazmur 100:1

Konteks
Pujilah Allah dalam bait-Nya
100:1 Mazmur untuk korban syukur. Bersorak-soraklah j  bagi TUHAN, hai seluruh bumi!

Mazmur 105:6

Konteks
105:6 hai anak cucu Abraham, hamba-Nya, f  hai anak-anak Yakub, orang-orang pilihan-Nya! g 

Mazmur 107:1

Konteks
Nyanyian syukur dari orang-orang yang ditebus TUHAN
107:1 Bersyukurlah 2  kepada TUHAN, j  sebab Ia baik! k  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.

Mazmur 115:9-10

Konteks
115:9 Hai Israel, percayalah x  kepada TUHAN 3 ! --Dialah pertolongan mereka dan perisai mereka. 115:10 Hai kaum Harun, y  percayalah kepada TUHAN! --Dialah pertolongan mereka dan perisai mereka.

Mazmur 118:13

Konteks
118:13 Aku ditolak dengan hebat sampai jatuh, tetapi TUHAN menolong aku. q 

Mazmur 120:3

Konteks
120:3 Apakah yang diberikan kepadamu dan apakah yang ditambahkan kepadamu, hai lidah penipu?

Mazmur 134:2

Konteks
134:2 Angkatlah tanganmu u  ke tempat kudus v  dan pujilah TUHAN! w 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[37:4]  1 Full Life : BERGEMBIRALAH KARENA TUHAN.

Nas : Mazm 37:4

Bergembira karena Tuhan ialah mendambakan dan menikmati dekatnya kehadiran Allah serta kebenaran dan kekudusan firman-Nya (bd. Ayub 22:26; Ayub 27:10; Yes 58:14). Allah memberikan keinginan hati orang yang bergembira karena Tuhan.

  1. 1) Allah akan menjawab seruan hati kita jikalau keinginan hati kita sesuai dengan kehendak-Nya

    (lihat cat. --> Yoh 15:7).

    [atau ref. Yoh 15:7]

  2. 2) Apabila kita bergembira karena Allah dan kehendak-Nya, maka Allah sendiri menanamkan di dalam diri kita berbagai keinginan yang kemudian digenapi oleh-Nya (lih. Fili 2:13).

[107:1]  2 Full Life : BERSYUKURLAH.

Nas : Mazm 107:1-43

Mazmur ini menasihati orang tertebus untuk memuji Tuhan karena kelepasan dari situasi yang parah dan berbahaya. Pemazmur menggunakan empat contoh untuk melukiskan bahwa Allah menanggapi kesulitan-kesulitan ekstrem umat-Nya manakala mereka berdoa: lapar dan dahaga (ayat Mazm 107:4-9), perhambaan (ayat Mazm 107:10-16), sakit parah hingga nyaris meninggal (ayat Mazm 107:17-22), dan bahaya badai (ayat Mazm 107:23-32). Mazmur ini relevan sekarang ini bagi semua orang percaya yang di dalam kesesakan dan penderitaan berseru kepada Tuhan; itu membangun iman dan mendorong kita selama saat-saat kita memerlukan campur tangan Allah secara khusus di dalam kehidupan kita.

[115:9]  3 Full Life : PERCAYALAH KEPADA TUHAN.

Nas : Mazm 115:9

Mereka yang mengandalkan Tuhan dan bukan hal-hal yang dapat dilihat (ayat Mazm 115:4-8) menerima Tuhan sebagai penolong dan perisai (ayat Mazm 115:9-11). Dia mengingat orang yang takut akan Dia dan berjanji akan memberkati mereka (ayat Mazm 115:12-15). Allah memerintah di sorga, tetapi Ia telah menyerahkan pemerintahan bumi ini kepada manusia (ayat Mazm 115:16).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA