Mazmur 25:16
Konteks25:16 Berpalinglah kepadaku g dan kasihanilah aku, h sebab aku sebatang kara i dan tertindas.
Mazmur 37:19
Konteks37:19 mereka tidak akan mendapat malu pada waktu kecelakaan, dan mereka akan menjadi kenyang pada hari-hari kelaparan.
Mazmur 73:5
Konteks73:5 mereka tidak mengalami h kesusahan manusia, dan mereka tidak kena tulah seperti orang lain.
Mazmur 107:6
Konteks107:6 Maka berseru-serulah r mereka kepada TUHAN 1 dalam kesesakan mereka, dan dilepaskan-Nya mereka dari kecemasan mereka.
Mazmur 107:13
Konteks107:13 Maka berseru-serulah mereka kepada TUHAN dalam kesesakan mereka, dan diselamatkan-Nyalah mereka g dari kecemasan mereka 2 ,
Mazmur 107:17
Konteks107:17 Ada orang-orang menjadi sakit n oleh sebab kelakuan o mereka yang berdosa, dan disiksa p oleh sebab kesalahan-kesalahan mereka;
Mazmur 107:19
Konteks107:19 Maka berseru-serulah s mereka kepada TUHAN dalam kesesakan mereka, dan diselamatkan-Nya mereka t dari kecemasan mereka,
Mazmur 107:28
Konteks107:28 Maka berseru-serulah n mereka kepada TUHAN dalam kesesakan mereka, dan dikeluarkan-Nya mereka dari kecemasan o mereka,
Mazmur 119:92
Konteks119:92 Sekiranya Taurat-Mu tidak menjadi kegemaranku, v maka aku telah binasa dalam sengsaraku. w
[107:6] 1 Full Life : BERSERU-SERULAH MEREKA KEPADA TUHAN.
Nas : Mazm 107:6
Empat kali pemazmur memakai frasa ini, dan empat kali disebutkan bahwa Allah melepaskan mereka "dari kecemasan mereka" (ayat Mazm 107:6,13,19,28). Allah sering kali menuntun anak-anak-Nya ke tempat di mana kemampuan diri gagal dan di mana manusia tidak dapat menolong, supaya mereka dapat berseru kepada-Nya dengan iman yang rendah hati dan tulus seperti seorang anak.
[107:13] 2 Full Life : DISELAMATKAN-NYALAH MEREKA DARI KECEMASAN MEREKA.
Nas : Mazm 107:13
Perhatikan bahwa bahkan bila kita sendiri bersalah atas kesulitan yang kita alami, Allah ingin melepaskan kita (ayat Mazm 107:1-13,17-22); jadi, jikalau kita sedang mengalami kesesakan besar, sambil menyadari bahwa Allah mungkin sedang menghukum kita, kita masih dapat berharap akan kemurahan-Nya dan berseru kepada-Nya dengan iman memohon pengampunan dan pertolongan-Nya.