TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 6:24

Konteks
6:24 Tak seorangpun dapat mengabdi kepada dua tuan. Karena jika demikian, ia akan membenci yang seorang dan mengasihi yang lain, atau ia akan setia kepada yang seorang dan tidak mengindahkan yang lain. Kamu tidak dapat mengabdi kepada Allah dan kepada Mamon 1 . e "

Matius 16:19

Konteks
16:19 Kepadamu akan Kuberikan kunci g  Kerajaan Sorga 2 . Apa yang kauikat di dunia ini akan terikat di sorga dan apa yang kaulepaskan di dunia ini akan terlepas di sorga. h "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:24]  1 Full Life : MAMON (UANG).

Nas : Mat 6:24

Teks :
  1. 1) Mengabdi kepada uang berarti menilainya begitu tinggi hingga kita
    1. (a) menaruh kepercayaan dan iman kepadanya,
    2. (b) memandangnya sebagai sumber jaminan dan kebahagiaan,
    3. (c) menjadikannya harapan masa depan,
    4. (d) menginginkannya lebih daripada kebenaran dan Kerajaan Allah.
  2. 2) Pengumpulan kekayaan dengan segera menguasai pikiran dan kehidupan seseorang sehingga kemuliaan Allah tidak lagi menjadi yang utama

    (lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).

[16:19]  2 Full Life : KUNCI KERAJAAN SORGA.

Nas : Mat 16:19

Yang dimaksudkan dengan "kunci" dalam ayat ini adalah kekuasaan yang diberikan Allah kepada Petrus dan gereja. Dengan kunci ini mereka

  1. (1) dapat menegur dosa serta melaksanakan disiplin gerejani (Mat 18:15-18);
  2. (2) berdoa dengan efektif bagi terjadinya kehendak Allah di bumi ini (Mat 18:19-20);
  3. (3) mengikat kuasa-kuasa setan serta membebaskan orang yang tertawan

    (lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN);

  4. (4) memberitahukan kesalahan dosa, standar kebenaran Allah dan hukuman yang akan datang (Kis 2:23; 5:3,9);
  5. (5) memberitakan keselamatan dan pengampunan dosa bagi semua orang yang bertobat dan percaya kepada Kristus (Yoh 20:23; Kis 2:37-40; Kis 15:7-9).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA