TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 5:37

Konteks
5:37 Jika ya, hendaklah kamu katakan: ya, jika tidak, hendaklah kamu katakan: tidak. u  Apa yang lebih dari pada itu berasal dari si jahat. v 

Matius 8:19

Konteks
8:19 Lalu datanglah seorang ahli Taurat dan berkata kepada-Nya: "Guru, aku akan mengikut Engkau, ke mana saja Engkau pergi."

Matius 8:21

Konteks
8:21 Seorang lain, yaitu salah seorang murid-Nya, berkata kepada-Nya: "Tuhan, izinkanlah aku pergi dahulu menguburkan ayahku."

Matius 13:47

Konteks
Perumpamaan tentang pukat
13:47 "Demikian pula hal Kerajaan Sorga itu seumpama k  pukat 1  yang dilabuhkan di laut, lalu mengumpulkan berbagai-bagai jenis l  ikan.

Matius 19:22

Konteks
19:22 Ketika orang muda itu mendengar perkataan itu, pergilah ia dengan sedih, sebab banyak hartanya.

Matius 19:30

Konteks
19:30 Tetapi banyak orang yang terdahulu akan menjadi yang terakhir, dan yang terakhir 2  akan menjadi yang terdahulu. t "

Matius 22:2

Konteks
22:2 "Hal Kerajaan Sorga seumpama n  seorang raja, yang mengadakan perjamuan kawin untuk anaknya.

Matius 24:44

Konteks
24:44 Sebab itu, hendaklah kamu juga siap sedia, y  karena Anak Manusia datang pada saat yang tidak kamu duga 3 ."

Matius 26:2

Konteks
26:2 "Kamu tahu, bahwa dua hari lagi akan dirayakan Paskah 4 , m  maka Anak Manusia akan diserahkan untuk disalibkan."

Matius 26:41

Konteks
26:41 Berjaga-jagalah dan berdoalah, supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan: v  roh memang penurut, tetapi daging lemah."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:47]  1 Full Life : KERAJAAN ... PUKAT.

Nas : Mat 13:47

Perumpamaan ini menyatakan kembali kebenaran yang telah sangat ditekankan oleh Kristus: tidak semua anggota dari kerajaan yang kelihatan merupakan anak-anak Tuhan yang sejati. Gereja-gereja dan organisasi Kristen belum tentu searti dengan umat Allah yang sejati, yaitu umat yang terdiri atas semua orang percaya yang hidup dengan iman dan kebenaran yang sejati (bd. Mat 24:11,24; Gal 5:19-21;

lihat cat. --> Luk 13:21).

[atau ref. Luk 13:21]

[19:30]  2 Full Life : YANG TERDAHULU AKAN ... TERAKHIR.

Nas : Mat 19:30

Yang dimaksudkan dengan "yang terdahulu" itu ialah orang yang karena kekayaan, pendidikan, kedudukan, atau bakat mereka dihormati oleh dunia dan kadang-kadang juga oleh gereja. "Yang terakhir" adalah mereka yang tidak dikenal dan dipandang tidak penting. Pada zaman yang akan datang, "banyak orang" yang dipandang sebagai pemimpin besar di gereja tidak akan memperoleh kedudukan yang berarti, dan banyak orang yang tidak dikenal akan diangkat untuk memperoleh kedudukan yang mulia (bd. 1Kor 15:41-42). Hal ini terjadi karena Allah tidak menilai orang dari penampilan yang lahiriah, melainkan dari kesungguhan hati, kesucian, dan kasih dalam hatinya (1Sam 16:7). Bacalah kisah tentang janda miskin (Mr 12:42-44) dan Maria dari Betania (Mat 26:7-13) untuk memperoleh sikap Kristus terhadap orang dari kalangan rakyat biasa.

[24:44]  3 Full Life : PADA SAAT YANG TIDAK KAMU DUGA.

Nas : Mat 24:44

Sekali lagi Kristus menyebutkan bahwa kedatangan-Nya untuk orang percaya dari gereja-Nya akan terjadi pada saat yang tidak terduga dan tidak diketahui.

  1. 1) Peringatan ini bukan bagi orang kudus pada masa kesengsaraan besar

    (lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

    Satu-satunya cara untuk mencocokkan ajaran Kristus mengenai kedatangan-Nya yang tidak terduga (ayat Mat 24:42,44) dengan pernyataan-Nya mengenai kedatangan-Nya yang dinantikan (ayat Mat 24:33) adalah dengan beranggapan bahwa kedatangan-Nya kali kedua itu terjadi dalam dua tahap. Tahap pertama meliputi kedatangan-Nya yang tidak terduga untuk mengangkat orang percaya dari bumi ini (bd. 1Tes 4:17;

    lihat cat. --> Yoh 14:3 dan

    lihat cat. --> Wahy 3:10;

    [atau ref. Yoh 14:3; Wahy 3:10]

    lihat art. KEANGKATAN GEREJA),

    sedangkan tahap kedua adalah kedatangan-Nya pada akhir zaman pada saat yang dapat diduga (yaitu, sesudah kesengsaraan besar dan tanda-tanda alam, ayat Mat 24:29-30) untuk membinasakan orang fasik dan memulai pemerintahan-Nya di bumi ini (lih. ayat Mat 24:42; Wahy 19:11-21; Wahy 20:4).
  2. 2) Kedatangan Kristus kali kedua sebagai satu peristiwa yang terjadi dalam dua tahap sejajar dengan kedatangan Kristus yang dinubuatkan dalam PL; PL berbicara tentang satu kedatangan Mesias, namun melihat penggenapannya dalam dua tahap: kedatangan-Nya untuk mati karena dosa dan kedatangan-Nya untuk memerintah (lih. Yes 9:1-6; 40:3-5; bd. Yes 61:1-3 dengan Luk 4:18-19;

    lihat cat. --> Yes 9:6).

    [atau ref. Yes 9:6]

  3. 3) Peringatan Kristus untuk senantiasa siap sedia secara rohani bagi kedatangan-Nya yang tidak terduga (yaitu, keangkatan gereja) berlaku bagi semua angkatan orang Kristen prakesengsaraan besar (ayat Mat 24:15-29). Peringatan ini merupakan dorongan untuk senantiasa bertekun dalam iman.

[26:2]  4 Full Life : PASKAH.

Nas : Mat 26:2

Paskah (Yun. _pascha_) merupakan suatu hari raya musim semi yang dikaitkan dengan peristiwa Israel meninggalkan Mesir. Paskah merayakan perihal malaikat maut "melewati" rumah-rumah orang Ibrani karena darah anak domba telah dibubuhkan pada kedua tiang pintu dan ambang atas pintu rumah mereka (lih. Kel 12:7,11;

lihat art. PASKAH).

Penyaliban Kristus terjadi pada saat "hari persiapan Paskah" (Yoh 19:14). Kristus adalah "anak domba Paskah kita ... juga telah disembelih" (1Kor 5:7).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA