TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 10:18

Konteks
10:18 Dan karena Aku, kamu akan digiring ke muka penguasa-penguasa dan raja-raja r  sebagai suatu kesaksian bagi mereka dan bagi orang-orang yang tidak mengenal Allah.

Matius 11:11

Konteks
11:11 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya di antara mereka yang dilahirkan oleh perempuan tidak pernah tampil seorang yang lebih besar 1  dari pada Yohanes Pembaptis, namun yang terkecil dalam Kerajaan Sorga lebih besar dari padanya.

Matius 13:21

Konteks
13:21 Tetapi ia tidak berakar dan tahan sebentar saja. Apabila datang penindasan atau penganiayaan karena firman itu, orang itupun segera murtad. i 

Matius 13:33

Konteks
13:33 Dan Ia menceriterakan perumpamaan ini juga kepada mereka: "Hal Kerajaan Sorga itu seumpama q  ragi 2  yang diambil seorang perempuan dan diadukkan ke dalam tepung terigu r  tiga sukat sampai khamir seluruhnya. s "

Matius 16:8

Konteks
16:8 Dan ketika Yesus mengetahui apa yang mereka perbincangkan, Ia berkata: "Mengapa kamu memperbincangkan soal tidak ada roti? Hai orang-orang yang kurang percaya! v 

Matius 16:25

Konteks
16:25 Karena barangsiapa mau menyelamatkan nyawanya, ia akan kehilangan nyawanya; tetapi barangsiapa kehilangan nyawanya karena Aku, ia akan memperolehnya. r 

Matius 25:20

Konteks
25:20 Hamba yang menerima lima talenta itu datang dan ia membawa laba lima talenta, katanya: Tuan, lima talenta tuan percayakan kepadaku; lihat, aku telah beroleh laba lima talenta.

Matius 25:22

Konteks
25:22 Lalu datanglah hamba yang menerima dua talenta itu, katanya: Tuan, dua talenta tuan percayakan kepadaku; lihat, aku telah beroleh laba dua talenta.

Matius 27:19

Konteks
27:19 Ketika Pilatus sedang duduk di kursi pengadilan, t  isterinya mengirim pesan kepadanya: "Jangan engkau mencampuri perkara orang benar u  itu, sebab karena Dia aku sangat menderita dalam mimpi v  tadi malam."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:11]  1 Full Life : SEORANG YANG LEBIH BESAR.

Nas : Mat 11:11

Pernyataan ini dapat berarti bahwa hak istimewa orang yang terkecil dari umat perjanjian yang baru masih lebih besar daripada Yohanes Pembaptis

(lihat art. PERJANJIAN LAMA DAN PERJANJIAN BARU).

Umat perjanjian baru memiliki harta penyataan yang lebih besar lagi yang diberikan oleh Allah (bd. Mat 13:16-17) dan akan mengalami berbagai mukjizat yang lebih besar lagi (Mat 11:5), menyaksikan kematian dan kebangkitan Kristus, serta menerima pencurahan Roh Kudus pada hari Pentakosta (Kis 2:4).

[13:33]  2 Full Life : RAGI.

Nas : Mat 13:33

Lihat cat. --> Luk 13:21.

[atau ref. Luk 13:21]



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA