TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 2:51

Konteks
2:51 Lalu Ia pulang bersama-sama mereka ke Nazaret; f  dan Ia tetap hidup dalam asuhan mereka. Dan ibu-Nya menyimpan semua perkara itu di dalam hatinya. g 

Lukas 4:16

Konteks
Yesus ditolak di Nazaret
4:16 Ia datang ke Nazaret l  tempat Ia dibesarkan, dan menurut kebiasaan-Nya pada hari Sabat Ia masuk ke rumah ibadat, m  lalu berdiri hendak membaca n  dari Alkitab.

Lukas 4:20

Konteks
4:20 Kemudian Ia menutup kitab itu, memberikannya kembali kepada pejabat, lalu duduk; r  dan mata semua orang dalam rumah ibadat itu tertuju kepada-Nya.

Lukas 7:29

Konteks
7:29 Seluruh orang banyak yang mendengar perkataan-Nya, termasuk para pemungut cukai, mengakui kebenaran Allah, karena mereka telah memberi diri dibaptis oleh Yohanes. n 

Lukas 8:43

Konteks
8:43 Adalah seorang perempuan yang sudah dua belas tahun menderita pendarahan x  dan yang tidak berhasil disembuhkan oleh siapapun.

Lukas 9:3

Konteks
9:3 kata-Nya kepada mereka: "Jangan membawa apa-apa dalam perjalanan, jangan membawa tongkat atau bekal, roti atau uang, atau dua helai baju. n 

Lukas 9:23

Konteks
9:23 Kata-Nya kepada mereka semua: "Setiap orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya setiap hari 1  dan mengikut Aku. k 

Lukas 9:59

Konteks
9:59 Lalu Ia berkata kepada seorang lain: "Ikutlah Aku! m " Tetapi orang itu berkata: "Izinkanlah aku pergi dahulu menguburkan bapaku."

Lukas 12:15

Konteks
12:15 Kata-Nya lagi kepada mereka: "Berjaga-jagalah dan waspadalah terhadap segala ketamakan 2 , sebab walaupun seorang berlimpah-limpah hartanya, hidupnya tidaklah tergantung dari pada kekayaannya itu. k "

Lukas 14:5

Konteks
14:5 Kemudian Ia berkata kepada mereka: "Siapakah di antara kamu yang tidak segera menarik ke luar d  anaknya atau lembunya kalau terperosok ke dalam sebuah sumur, meskipun pada hari Sabat?"

Lukas 17:6

Konteks
17:6 Jawab Tuhan: "Kalau sekiranya kamu mempunyai iman 3  sebesar biji sesawi b  saja, kamu dapat berkata kepada pohon ara ini: Terbantunlah engkau dan tertanamlah di dalam laut, dan ia akan taat kepadamu. c "

Lukas 17:22

Konteks
17:22 Dan Ia berkata kepada murid-murid-Nya: "Akan datang waktunya kamu ingin melihat satu dari pada hari-hari Anak Manusia q  itu dan kamu tidak akan melihatnya. r 

Lukas 19:47

Konteks
19:47 Tiap-tiap hari Ia mengajar di dalam Bait Allah. e  Imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat serta orang-orang terkemuka dari bangsa Israel berusaha untuk membinasakan Dia, f 

Lukas 20:2

Konteks
20:2 dan mereka berkata kepada Yesus: "Katakanlah kepada kami dengan kuasa manakah 4  Engkau melakukan hal-hal itu, dan siapa yang memberikan kuasa itu i  kepada-Mu!"

Lukas 20:26

Konteks
20:26 Dan mereka tidak dapat menjerat Dia dalam perkataan-Nya di depan orang banyak. Mereka heran akan jawab-Nya itu dan mereka diam.

Lukas 21:7

Konteks
Permulaan penderitaan
21:7 Dan murid-murid bertanya kepada Yesus, katanya: "Guru, bilamanakah itu akan terjadi 5 ? Dan apakah tandanya, kalau itu akan terjadi?"

Lukas 22:36

Konteks
22:36 Jawab mereka: "Suatupun tidak." Kata-Nya kepada mereka: "Tetapi sekarang ini, siapa yang mempunyai pundi-pundi, hendaklah ia membawanya, demikian juga yang mempunyai bekal; dan siapa yang tidak mempunyainya hendaklah ia menjual jubahnya dan membeli pedang 6 .

Lukas 22:44

Konteks
22:44 Ia sangat ketakutan dan makin bersungguh-sungguh berdoa. Peluh-Nya menjadi seperti titik-titik darah 7  yang bertetesan ke tanah.

Lukas 22:56

Konteks
22:56 Seorang hamba perempuan melihat dia duduk dekat api; ia mengamat-amatinya lalu berkata: "Juga orang ini bersama-sama dengan Dia."

Lukas 23:11

Konteks
23:11 Maka mulailah Herodes dan pasukannya menista dan mengolok-olokkan Dia, ia mengenakan jubah e  kebesaran 8  kepada-Nya lalu mengirim Dia kembali kepada Pilatus.

Lukas 23:15

Konteks
23:15 Dan Herodes juga tidak, sebab ia mengirimkan Dia kembali kepada kami. Sesungguhnya tidak ada suatu apapun yang dilakukan-Nya yang setimpal dengan hukuman mati.

Lukas 23:56

Konteks
23:56 Dan setelah pulang, mereka menyediakan rempah-rempah dan minyak mur. s 
Kebangkitan Yesus
(23-56b) Dan pada hari Sabat mereka beristirahat menurut hukum Taurat, t 

Lukas 24:18

Konteks
24:18 Seorang dari mereka, namanya Kleopas, j  menjawab-Nya: "Adakah Engkau satu-satunya orang asing di Yerusalem, yang tidak tahu apa yang terjadi di situ pada hari-hari belakangan ini?"

Lukas 24:23

Konteks
24:23 dan tidak menemukan mayat-Nya. Lalu mereka datang dengan berita, bahwa telah kelihatan kepada mereka malaikat-malaikat, yang mengatakan, bahwa Ia hidup.

Lukas 24:33

Konteks
24:33 Lalu bangunlah mereka dan terus kembali ke Yerusalem. Di situ mereka mendapati kesebelas murid itu. Mereka sedang berkumpul bersama-sama dengan teman-teman mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:23]  1 Full Life : MEMIKUL SALIBNYA SETIAP HARI.

Nas : Luk 9:23

Menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat tidak hanya menuntut percaya akan kebenaran Injil, tetapi juga menyerahkan diri kita untuk mengikuti Dia dengan pengorbanan

(lihat cat. --> Mr 8:34).

[atau ref. Mr 8:34]

Pilihan antara menyangkal diri atau hidup untuk keinginan kita yang mementingkan diri sendiri, harus dibuat setiap hari. Pilihan itu akan menentukan nasib akhir kita.

[12:15]  2 Full Life : WASPADALAH TERHADAP ... KETAMAKAN.

Nas : Luk 12:15

Menjadikan keuntungan dan kekayaan duniawi hasrat dari kehidupan adalah kesalahan fatal yang memimpin kepada kerugian kekal (ayat Luk 12:20-21).

  1. 1) Kata Yunani untuk ketamakan (_pleonexia_) secara harfiah berarti kehausan untuk memiliki lebih banyak.
  2. 2) Tamak bukan menunjuk kepada hal mencukupi kebutuhan pribadi dan keluarga (bd. Ams 6:6). Akan tetapi, sementara kita bekerja untuk mencukupi kebutuhan kita, kita pun harus menjadi kaya terhadap Allah dengan cara mencari dahulu Kerajaan-Nya dan kebenaran-Nya (ayat Luk 12:31; bd.

    lihat cat. --> Mat 6:33).

    [atau ref. Mat 6:33]

  3. 3) Masing-masing kita harus memperhatikan peringatan Yesus dan menyelidiki diri apakah ada sifat mementingkan diri dan tamak di dalam hati kita. Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai pokok ini

    lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN.

[17:6]  3 Full Life : IMAN.

Nas : Luk 17:6

Lihat cat. --> Mat 17:20;

lihat cat. --> Mat 21:21;

lihat cat. --> Mr 11:24;

[atau ref. Mat 17:20; Mat 21:21; Mr 11:24]

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA.

[20:2]  4 Full Life : DENGAN KUASA MANAKAH?

Nas : Luk 20:2

Para pemimpin agama mempertanyakan kewenangan Yesus untuk membersihkan Bait Allah ataupun untuk mengajar orang (Luk 19:45-48). Mereka merasa tersinggung dan marah karena Yesus mengecam perbuatan jahat di dalam rumah Allah, sementara mereka sendiri bersikap toleransi dan ikut serta di dalam perbuatan tersebut. Tindakan-tindakan demikian menunjukkan betapa tidak tepatnya mereka untuk menjadi pemimpin rohani. Sebagai pemimpin rohani yang sejati, Yesus menggunakan kewenangan-Nya demi kepentingan kebenaran dan keadilan, sekalipun Ia harus mengorbankan nyawa-Nya sendiri.

[21:7]  5 Full Life : BILAMANAKAH ITU AKAN TERJADI?

Nas : Luk 21:7-19

Tanggapan Yesus terhadap pertanyaan para murid menghubungkan keruntuhan Yerusalem begitu erat dengan kedatangan-Nya kembali ke bumi setelah masa kesengsaraan sehingga sulit untuk membedakan antara bagian-bagian yang hanya berbicara mengenai Yerusalem dan yang berbicara tentang kedatangan-Nya yang kedua kali. Barangkali Yesus bermaksud bahwa keruntuhan Yerusalem menjadi suatu lambang dari kedatangan-Nya untuk menghakimi dunia ini.

[22:36]  6 Full Life : MEMBELI PEDANG.

Nas : Luk 22:36

Barangkali di sini Yesus memakai gaya bahasa sindiran dalam pernyataan-Nya agar murid-Nya membeli sebilah pedang. Bagaimanapun juga, sampai saat ini Ia telah menantang mereka untuk hidup dengan memikul salib daripada memilih jalan dunia. Kemudian Yesus melanjutkan dengan menyatakan (ayat Luk 22:37) penyerahan-Nya kepada jalan penderitaan dan salib yang ditetapkan Allah. Ayat Luk 22:38 menunjukkan bahwa murid-murid tidak mengerti maksud perkataan Yesus.

[22:44]  7 Full Life : PELUH-NYA MENJADI SEPERTI TITIK DARAH.

Nas : Luk 22:44

Keterangan mengenai sepuluh tahap penderitaan Kristus untuk mengerjakan penebusan, terdapat dalam

lihat cat. --> Mat 26:37 dst.

[atau ref. Mat 26:37]

[23:11]  8 Full Life : MENGOLOK-OLOKKAN DIA ... JUBAH KEBESARAN.

Nas : Luk 23:11

Lihat cat. --> Mat 27:28-29.

[atau ref. Mat 27:28-29]



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA