TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 3:21

Konteks
3:21 Kristus itu harus tinggal di sorga n  sampai waktu pemulihan segala sesuatu 1 , o  seperti yang difirmankan Allah dengan perantaraan nabi-nabi-Nya p  yang kudus di zaman dahulu.

Kisah Para Rasul 5:31

Konteks
5:31 Dialah yang telah ditinggikan oleh Allah sendiri dengan tangan kanan-Nya m  menjadi Pemimpin dan Juruselamat, n  supaya Israel dapat bertobat dan menerima pengampunan dosa. o 

Kisah Para Rasul 7:1

Konteks
Pembelaan Stefanus
7:1 Kata Imam Besar: "Benarkah demikian?"

Kisah Para Rasul 13:45

Konteks
13:45 Akan tetapi, ketika orang Yahudi melihat orang banyak itu, penuhlah mereka dengan iri hati dan sambil menghujat, b  mereka membantah apa yang dikatakan c  oleh Paulus.

Kisah Para Rasul 13:48

Konteks
13:48 Mendengar itu bergembiralah semua orang yang tidak mengenal Allah dan mereka memuliakan firman Tuhan; h  dan semua orang yang ditentukan Allah untuk hidup yang kekal 2 , menjadi percaya.

Kisah Para Rasul 14:11

Konteks
14:11 Ketika orang banyak melihat apa yang telah diperbuat Paulus, mereka itu berseru dalam bahasa Likaonia: "Dewa-dewa telah turun ke tengah-tengah kita dalam rupa manusia. e "

Kisah Para Rasul 15:12

Konteks
15:12 Maka diamlah seluruh umat itu, lalu mereka mendengarkan Paulus dan Barnabas menceriterakan segala tanda dan mujizat f  yang dilakukan Allah dengan perantaraan mereka g  di tengah-tengah bangsa-bangsa lain.

Kisah Para Rasul 17:24

Konteks
17:24 Allah yang telah menjadikan bumi dan segala isinya, m  Ia, yang adalah Tuhan atas langit dan bumi, n  tidak diam dalam kuil-kuil buatan tangan o  manusia,

Kisah Para Rasul 26:3

Konteks
26:3 terutama karena engkau tahu benar-benar adat istiadat q  dan persoalan r  orang Yahudi. Sebab itu aku minta kepadamu, supaya engkau mendengarkan aku dengan sabar.

Kisah Para Rasul 26:6

Konteks
26:6 Dan sekarang aku harus menghadap pengadilan oleh sebab aku mengharapkan w  kegenapan janji, yang diberikan Allah kepada nenek moyang kita, x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:21]  1 Full Life : WAKTU PEMULIHAN SEGALA SESUATU.

Nas : Kis 3:21

Kristus akan datang dari sorga untuk memberantas kejahatan dan mendirikan kerajaan Allah di atas muka bumi yang bebas dari segala dosa. Pada akhirnya semua hal yang dinubuatkan PL untuk dipulihkan (bd. pasal Za 12:1-14:21; Luk 1:32-33) akan dipulihkan. Kristus akan menebus atau membaharui seluruh alam semesta (Rom 8:18-23) dan akan memerintah atas bumi (lih. pasal Wahy 20:1-21:27). Perhatikan bahwa yang mendatangkan kemenangan Allah dan kerajaan-Nya bukanlah umat manusia yang ada di atas bumi, melainkan Kristus dan bala tentara dari sorga (Wahy 19:11-20:9).

[13:48]  2 Full Life : DITENTUKAN ALLAH UNTUK HIDUP YANG KEKAL.

Nas : Kis 13:48

Beberapa orang menafsirkan ayat ini sebagai berarti predestinasi tertentu. Akan tetapi, konteks maupun kata yang diterjemahkan "ditentukan" (Yun. _tetagmenoi_, dari _tasso_) tidak membenarkan tafsiran ini.

  1. 1) Ayat Kis 13:46 dengan jelas menekankan tanggung jawab manusia dalam menerima atau menolak hidup kekal. Karena itu, terjemahan terbaik dari _tetagmenoi_ adalah "berkecenderungan"; "dan semua orang yang berkecenderungan untuk hidup yang kekal menjadi percaya". Terjemahan ini sangat selaras dengan 1Tim 2:4; Tit 2:11; 2Pet 3:9

    (lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI).

  2. 2) Apa lagi, menurut Paulus, tidak seorang pun yang tanpa syarat ditetapkan untuk hidup kekal (lih. Rom 11:20-22).



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA