TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 10:8

Konteks
10:8 Lalu Musa dan Harun dibawalah kembali kepada Firaun dan berkatalah Firaun kepada mereka: "Pergilah, beribadahlah g  kepada TUHAN, Allahmu. Siapa-siapa sebenarnya yang akan pergi itu?"

Keluaran 4:7

Konteks
4:7 Sesudah itu firman-Nya: "Masukkanlah tanganmu kembali ke dalam bajumu." Musa memasukkan tangannya kembali ke dalam bajunya dan setelah ditariknya ke luar, maka tangan itu pulih kembali v  seperti seluruh badannya.

Keluaran 22:26

Konteks
22:26 Jika engkau sampai mengambil jubah temanmu sebagai gadai, d  maka haruslah engkau mengembalikannya kepadanya sebelum matahari terbenam,

Keluaran 23:4

Konteks
23:4 Apabila engkau melihat lembu musuhmu u  atau keledainya yang sesat, maka segeralah kaukembalikan v  binatang itu.

Keluaran 4:18-19

Konteks
Musa kembali ke Mesir
4:18 Lalu Musa kembali kepada mertuanya Yitro serta berkata kepadanya: "Izinkanlah kiranya aku kembali kepada saudara-saudaraku, yang ada di Mesir, untuk melihat apakah mereka masih hidup." Yitro berkata kepada Musa: "Pergilah dengan selamat." 4:19 Adapun TUHAN sudah berfirman kepada Musa di Midian: "Kembalilah ke Mesir, sebab semua orang yang ingin mencabut n  nyawamu telah mati. o "

Keluaran 5:22

Konteks
5:22 Lalu Musa kembali menghadap TUHAN, katanya: "Tuhan, mengapakah Kauperlakukan umat ini f  begitu bengis? Mengapa pula aku yang Kauutus 1 ?

Keluaran 4:20

Konteks
4:20 Kemudian Musa mengajak isteri dan anak-anaknya lelaki, p  lalu menaikkan mereka ke atas keledai dan ia kembali ke tanah Mesir; dan tongkat q  Allah itu dipegangnya di tangannya.

Keluaran 32:31

Konteks
32:31 Lalu kembalilah Musa menghadap TUHAN dan berkata: "Ah, bangsa ini telah berbuat s  dosa besar, sebab mereka telah membuat allah emas t  bagi mereka.

Keluaran 34:35

Konteks
34:35 Apabila orang Israel melihat muka Musa, bahwa kulit muka Musa bercahaya, g  maka Musa menyelubungi mukanya kembali sampai ia masuk menghadap untuk berbicara dengan TUHAN.

Keluaran 4:21

Konteks
4:21 Firman TUHAN kepada Musa: "Pada waktu engkau hendak kembali ini ke Mesir, ingatlah, supaya segala mujizat r  yang telah Kuserahkan ke dalam tanganmu, kauperbuat di depan Firaun. Tetapi Aku akan mengeraskan hatinya 2 , s  sehingga ia tidak membiarkan bangsa itu pergi. t 

Keluaran 13:17

Konteks
Allah menuntun umat-Nya
13:17 Setelah Firaun membiarkan bangsa itu pergi, Allah tidak menuntun mereka melalui jalan ke negeri orang Filistin, walaupun jalan ini yang paling dekat; sebab firman Allah: "Jangan-jangan bangsa itu menyesal, apabila mereka menghadapi peperangan, sehingga mereka kembali ke Mesir. b "

Keluaran 14:2

Konteks
14:2 "Katakanlah kepada orang Israel, supaya mereka balik kembali dan berkemah di depan Pi-Hahirot, antara Migdol l  dan laut; tepat di depan Baal-Zefon m  berkemahlah kamu, di tepi laut.

Keluaran 24:14

Konteks
24:14 Tetapi kepada para tua-tua itu ia berkata: "Tinggallah di sini menunggu kami, sampai kami kembali lagi kepadamu; bukankah Harun dan Hur b  ada bersama-sama dengan kamu, siapa yang ada perkaranya c  datanglah kepada mereka."

Keluaran 33:11

Konteks
33:11 Dan TUHAN berbicara kepada Musa dengan berhadapan muka u  seperti seorang berbicara kepada temannya 3 ; kemudian kembalilah ia ke perkemahan. Tetapi abdinya, Yosua v  bin Nun, seorang yang masih muda, tidaklah meninggalkan kemah itu 4 .
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:22]  1 Full Life : MENGAPA PULA AKU YANG KAUUTUS?

Nas : Kel 5:22

Musa mengabaikan atau melupakan apa yang dikatakan Allah sebelumnya mengenai tanggapan-tanggapan Firaun (Kel 3:19-20; 4:21). Ia kecewa karena ketaatannya kepada Allah mendatangkan kesulitan dan tidak segera berhasil. Sering kali orang percaya di bawah perjanjian yang baru lupa bahwa Firman Allah telah mengatakan "untuk masuk ke dalam Kerajaan Allah, kita harus mengalami banyak sengsara" (Kis 14:22; bd. Yoh 16:33; 1Tes 3:3; 2Tim 3:12).

[4:21]  2 Full Life : AKU AKAN MENGERASKAN HATINYA.

Nas : Kel 4:21

Lihat cat. --> Kel 7:3.

[atau ref. Kel 7:3]

[33:11]  3 Full Life : SEPERTI ... TEMANNYA.

Nas : Kel 33:11

Allah memandang Musa sebagai sahabat karib-Nya yang dengannya Ia dapat berbicara berhadapan muka. Hubungan yang khusus ini sebagian disebabkan oleh kenyataan bahwa Musa sungguh-sungguh berserah kepada Allah, dan kepada perkara, keinginan, dan maksud-Nya. Musa begitu menyatu dengan Roh Allah sehingga ia turut merasakan perasaan Allah, menderita ketika Allah menderita dan berdukacita ketika Allah bersedih atas dosa (bd. Kel 32:19). Setiap orang percaya harus berusaha melalui doa, untuk mengetahui cara-cara Allah dan semakin menyatu dengan Dia dan maksud-maksud-Nya sehingga ia sungguh-sungguh menjadi sahabat Allah.

[33:11]  4 Full Life : YOSUA ... TIDAKLAH MENINGGALKAN KEMAH ITU.

Nas : Kel 33:11

Yosua bukan hanya melayani Musa yang diurapi Allah dengan setia, tetapi ia sendiri juga dengan rajin mengembangkan persekutuan pribadi dengan Allah. Sejak masa mudanya, ia belajar untuk meluangkan waktu dengan Tuhan. Pengabdian semacam itu mempersiapkannya untuk menjadi pengganti Musa.



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA