TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 1:18

Konteks
1:18 Lalu raja Mesir memanggil bidan-bidan itu dan bertanya kepada mereka: "Mengapakah kamu berbuat demikian membiarkan hidup bayi-bayi itu?"

Keluaran 3:19

Konteks
3:19 Tetapi Aku tahu, bahwa raja Mesir tidak akan membiarkan kamu pergi, kecuali dipaksa oleh tangan g  yang kuat.

Keluaran 5:4-5

Konteks
5:4 Tetapi raja Mesir berkata kepada mereka: "Musa dan Harun, mengapakah kamu bawa-bawa bangsa ini melalaikan pekerjaannya? p  Pergilah melakukan pekerjaanmu!" 5:5 Lagi kata Firaun: "Lihat, sekarang telah terlalu banyak q  bangsamu di negeri ini, masakan kamu hendak menghentikan mereka dari kerja paksanya!"

Keluaran 5:18

Konteks
5:18 Jadi sekarang, pergilah, bekerja! a  Jerami tidak akan diberikan lagi kepadamu, tetapi jumlah batu bata yang sama harus kamu serahkan."

Keluaran 10:16

Konteks
10:16 Maka segeralah Firaun memanggil n  Musa dan Harun serta berkata: "Aku telah berbuat dosa o  terhadap TUHAN, Allahmu, dan terhadap kamu.

Keluaran 11:9

Konteks
11:9 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Firaun tidak akan mendengarkan p  kamu, supaya mujizat-mujizat q  yang Kubuat bertambah banyak di tanah Mesir."

Keluaran 12:9

Konteks
12:9 Janganlah kamu memakannya mentah atau direbus dalam air; hanya dipanggang di api, lengkap dengan kepalanya dan betisnya dan isi perutnya. d 

Keluaran 12:49

Konteks
12:49 Satu hukum saja akan berlaku untuk orang asli dan untuk orang asing v  yang menetap di tengah-tengah kamu."

Keluaran 16:26

Konteks
16:26 Enam hari lamanya kamu memungutnya, tetapi pada hari yang ketujuh ada sabat; t  maka roti itu tidak ada pada hari itu."

Keluaran 16:28

Konteks
16:28 Sebab itu TUHAN berfirman kepada Musa: "Berapa lama lagi kamu menolak mengikuti segala perintah-Ku u  dan hukum-Ku?

Keluaran 18:10

Konteks
18:10 Lalu kata Yitro: "Terpujilah TUHAN, x  yang telah menyelamatkan kamu dari tangan orang Mesir dan dari tangan Firaun.

Keluaran 19:15

Konteks
19:15 Maka kata Musa kepada bangsa itu: "Bersiaplah menjelang hari yang ketiga, dan janganlah f  kamu bersetubuh dengan perempuan."

Keluaran 25:9

Konteks
25:9 Menurut segala apa yang Kutunjukkan kepadamu sebagai contoh u  Kemah Suci 1  dan sebagai contoh segala perabotannya, demikianlah harus kamu membuatnya."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:9]  1 Full Life : KEMAH SUCI.

Nas : Kel 25:9

Di dalam pasal Kel 25:1-40 Allah memberikan pengarahan tentang Kemah Suci. Makna historis, rohani, dan lambang dari Kemah Suci ini harus dilandaskan pada apa yang dikatakan oleh Alkitab.

  1. 1) Kemah Suci itu merupakan "tempat kudus" (ayat Kel 25:8), suatu tempat yang dikhususkan bagi Tuhan untuk tinggal di antara dan bertemu dengan umat-Nya (ayat Kel 25:22; 29:45-46; Bil 5:3; Yeh 43:7,9). Kemuliaan Allah ada di atas Kemah Suci siang malam. Ketika kemuliaan Allah naik, Israel harus pindah. Allah menuntun mereka dengan cara ini selama mereka ada di padang gurun (Kel 40:36-38; Bil 9:15-16).
  2. 2) Kemah Suci merupakan "tempat hukum Allah" (Kel 38:21), yaitu berisi Kesepuluh Hukum

    (lihat cat. --> Kel 25:10 berikutnya).

    [atau ref. Kel 25:10]

    Kesepuluh Hukum selalu mengingatkan mereka akan kekudusan Allah dan tuntutan-tuntutan-Nya. Hubungan kita dengan Allah tidak pernah dapat dipisahkan dari ketaatan kepada hukum-Nya.
  3. 3) Di Kemah Suci inilah Allah menyediakan pengampunan dosa melalui korban darah (Kel 29:10-14). Dengan demikian korban darah ini menunjuk kepada korban nyawa Kristus di kayu salib karena dosa umat manusia (lih. Ibr 8:1-2; 9:11-14).
  4. 4) Kemah Suci menunjuk ke sorga, yaitu ke tempat kudus sorgawi di mana Kristus, imam besar abadi kita, hidup selama-lamanya untuk berdoa bagi kita (Ibr 9:11-12,24-28).
  5. 5) Kemah Suci menunjuk kepada penebusan Allah yang terakhir ketika langit baru dan bumi baru akan datang, yaitu ketika "kemah Allah (har: Kemah Suci) ada di tengah-tengah manusia dan Ia akan diam bersama-sama dengan mereka" (Wahy 21:3).



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA