TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 1:30

Konteks
1:30 Tetapi kepada segala binatang di bumi dan segala burung di udara dan segala yang merayap di bumi, yang bernyawa, g  Kuberikan segala tumbuh-tumbuhan hijau menjadi makanannya. h " Dan jadilah demikian.

Kejadian 12:7

Konteks
12:7 Ketika itu TUHAN menampakkan diri kepada Abram 1  w  dan berfirman: "Aku akan memberikan negeri x  y  ini kepada keturunanmu." Maka didirikannya di situ mezbah bagi TUHAN z  yang telah menampakkan diri kepadanya.

Kejadian 24:5

Konteks
24:5 Lalu berkatalah hambanya itu kepadanya: "Mungkin perempuan itu tidak suka mengikuti aku ke negeri ini; n  haruskah aku membawa anakmu itu kembali ke negeri dari mana tuanku keluar? o "

Kejadian 24:27

Konteks
24:27 serta berkata: "Terpujilah TUHAN, h  Allah tuanku Abraham, i  yang tidak menarik kembali kasih-Nya dan setia-Nya j  dari tuanku itu; dan TUHAN telah menuntun aku 2  di jalan k  ke rumah saudara-saudara l  tuanku ini!"

Kejadian 25:22

Konteks
25:22 Tetapi anak-anaknya bertolak-tolakan di dalam rahimnya dan ia berkata: "Jika demikian halnya, mengapa aku hidup?" Dan ia pergi meminta petunjuk kepada TUHAN. x 

Kejadian 27:31

Konteks
27:31 Ia juga menyediakan makanan yang enak, lalu membawanya kepada ayahnya. Katanya kepada ayahnya: "Bapa, bangunlah dan makan daging buruan masakan anakmu, agar engkau memberkati aku. z "

Kejadian 41:19

Konteks
41:19 Tetapi kemudian tampaklah juga keluar tujuh ekor lembu yang lain, kulit pemalut tulang, sangat buruk bangunnya dan kurus badannya; tidak pernah kulihat yang seburuk itu di seluruh tanah Mesir.

Kejadian 42:15

Konteks
42:15 Dalam hal ini juga kamu harus diuji: demi hidup Firaun, r  kamu tidak akan pergi dari sini, jika saudaramu yang bungsu itu tidak datang ke mari. s 

Kejadian 43:9

Konteks
43:9 Akulah yang menanggung dia; engkau boleh menuntut dia dari padaku; g  jika aku tidak membawa dia kepadamu dan menempatkan dia di depanmu, maka akulah yang berdosa 3  h  terhadap engkau untuk selama-lamanya. i 

Kejadian 44:17

Konteks
44:17 Tetapi jawabnya: "Jauhlah dari padaku untuk berbuat demikian! b  Pada siapa kedapatan piala itu, dialah yang akan menjadi budakku, c  tetapi kamu ini, pergilah kembali dengan selamat d  kepada ayahmu."

Kejadian 44:34

Konteks
44:34 Sebab masakan aku pulang kepada ayahku, apabila anak itu tidak bersama-sama dengan aku? Aku tidak akan sanggup melihat nasib celaka k  yang akan menimpa ayahku. l "

Kejadian 48:9

Konteks
48:9 Jawab Yusuf kepada ayahnya: "Inilah anak-anakku yang telah diberikan Allah kepadaku di sini. k " Maka kata Yakub: "Dekatkanlah mereka kepadaku, supaya kuberkati l  mereka."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:7]  1 Full Life : TUHAN MENAMPAKKAN DIRI KEPADA ABRAM.

Nas : Kej 12:7

Inilah pertama kalinya Alkitab menyatakan dengan terus terang bahwa Allah "menampakkan diri" kepada seseorang, sekalipun masuk akal untuk percaya bahwa Allah sudah menampakkan diri kepada Adam dan yang lain (bd. Kej 2:15-16,22; 3:8). Bahwa peristiwa ini menjadi suatu manifestasi tampak yang obyektif dari Allah dalam bentuk manusia ditunjukkan dalam Kej 18:1-3,9-33 (bd. Kel 33:18-23). Penampilan Tuhan secara kelihatan disebut "teofani" -- yaitu, manifestasi Allah

(lihat cat. --> Kel 3:2).

[atau ref. Kel 3:2]

Tanah yang dijanjikan Allah kepada Abram adalah tanah Kanaan (nama kuno untuk Palestina), sepanjang pantai tenggara Laut Tengah.

[24:27]  2 Full Life : TUHAN TELAH MENUNTUN AKU.

Nas : Kej 24:27

Karena sang hamba telah mencari Tuhan dengan sungguh-sungguh, maka Tuhan telah menuntunnya sepanjang jalan. Peristiwa ini selaras dengan ajaran Alkitab bahwa "Tuhan menetapkan langkah-langkah orang yang hidupnya berkenan kepada-Nya" (Mazm 37:23). Lagi, "akuilah Dia dalam segala lakumu, maka Dia akan meluruskan jalanmu" (Ams 3:6). Dengan cara yang sama, semua orang percaya harus mengharapkan bahwa Allah menuntun mereka dengan setia sebagaimana Dia menuntun hamba Abraham

(lihat cat. --> Kej 24:40;

[atau ref. Kej 24:40]

bd. Yoh 7:17; Rom 12:2).

[43:9]  3 Full Life : AKULAH YANG BERDOSA.

Nas : Kej 43:9

Seperti Ruben (Kej 42:37), Yehuda bersedia menerima tanggung jawab bagi adiknya, Benyamin. Dia menawarkan untuk menerima kesalahan dan aib seumur hidupnya jikalau Benyamin tidak kembali dengan selamat.



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA