TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 12:6

Konteks
12:6 Abram berjalan melalui negeri s  itu sampai ke suatu tempat dekat Sikhem, t  yakni pohon tarbantin di More. u  Waktu itu orang Kanaan v  diam di negeri itu.

Kejadian 13:7

Konteks
13:7 Karena itu terjadilah perkelahian d  antara para gembala Abram dan para gembala Lot. Waktu itu orang Kanaan e  dan orang Feris f  diam di negeri g  itu.

Kejadian 16:12

Konteks
16:12 Seorang laki-laki yang lakunya seperti keledai j  liar, demikianlah nanti anak itu; tangannya akan melawan tiap-tiap orang dan tangan tiap-tiap orang akan melawan dia, dan di tempat kediamannya ia akan menentang semua 1  saudaranya. k "

Kejadian 17:8

Konteks
17:8 Kepadamu dan kepada keturunanmu n  akan Kuberikan negeri ini yang kaudiami sebagai orang asing, o  yakni seluruh tanah Kanaan p  akan Kuberikan menjadi milikmu untuk selama-lamanya 2 ; dan Aku akan menjadi Allah q  mereka."

Kejadian 35:18

Konteks
35:18 Dan ketika ia hendak menghembuskan nafas--sebab ia mati kemudian--diberikannyalah nama Ben-oni j  kepada anak itu, tetapi ayahnya menamainya Benyamin 3 . k 

Kejadian 35:22

Konteks
35:22 Ketika Israel diam di negeri ini, terjadilah bahwa Ruben 4  sampai tidur dengan Bilha, q  gundik r  ayahnya, dan kedengaranlah hal itu kepada Israel.
Anak-anak Yakub -- Ishak mati
(35-22b) Adapun anak-anak lelaki Yakub dua belas orang jumlahnya.

Kejadian 36:35

Konteks
36:35 Setelah Husyam mati, Hadad bin Bedad menjadi raja menggantikan dia; dialah yang memukul kalah orang Midian r  di daerah Moab, s  dan kotanya bernama Awit.

Kejadian 36:39

Konteks
36:39 Setelah Baal-Hanan bin Akhbor mati, Hadar menjadi raja menggantikan dia; kotanya bernama Pahu dan isterinya bernama Mehetabeel binti Matred binti Mezahab.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:12]  1 Full Life : MENENTANG SEMUA.

Nas : Kej 16:12

Ismael, dan juga keturunannya, akan menjadi orang yang sering berselisih, namun perkasa dan berani. Keinginannya untuk berselisih dapat dipergunakan dalam pergumulan untuk Allah atau melawan Allah. Pilihan ada di tangannya.

[17:8]  2 Full Life : MILIKMU UNTUK SELAMA-LAMANYA.

Nas : Kej 17:8

Tanah Kanaan dijanjian kepada Abraham dan keturunan lahiriahnya (Kej 12:7; 13:15; 15:7,18-21). Perjanjian itu bersifat "abadi" dari sudut pandangan Allah. Perjanjian itu hanya dapat dibatalkan oleh keturunan Abraham (Yes 24:5; Yer 31:32) sehingga pemilikan tanah itu tergantung pada ketaatan kepada Allah (ayat Kej 17:9;

lihat cat. --> Kej 17:1;

[atau ref. Kej 17:1]

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

[35:18]  3 Full Life : DIBERIKANNYALAH NAMA BEN-ONI ... AYAHNYA MENAMAINYA BENYAMIN.

Nas : Kej 35:18

Lea dan Rahel memberi nama kepada semua anak Yakub. Akan tetapi, nama Ben-Oni ("anak kesulitanku") akan membebani rasa bersalah pada anak itu, karena dia akan merasa bertanggung jawab atas kematian ibunya. Yakub mengubah namanya menjadi nama terhormat, Benyamin, "anak tangan kananku," yang menunjukkan bahwa Yakub bahagia memiliki Benyamin sebagai putranya sekalipun Rahel wafat. Anak-anak harus dilindungi dari rasa bersalah mengenai kesusahan yang terjadi yang bukan kesalahan mereka.

[35:22]  4 Full Life : RUBEN.

Nas : Kej 35:22

Karena kebejatan seksual Ruben, hak kesulungannya diambil darinya. Ia kehilangan warisannya dan tempat sebagai pemimpin untuk selama-lamanya (lih. Kej 49:3-4; 1Taw 5:1).



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA