TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 39:7

Konteks
39:7 Selang beberapa waktu isteri tuannya memandang Yusuf dengan berahi, lalu katanya: "Marilah tidur dengan aku. p "

Kejadian 39:12

Konteks
39:12 Lalu perempuan itu memegang baju x  Yusuf sambil berkata: "Marilah tidur dengan aku. y " Tetapi Yusuf meninggalkan bajunya di tangan perempuan itu dan lari 1  ke luar. z 

Bilangan 25:1

Konteks
Israel menyembah Baal-Peor
25:1 Sementara Israel tinggal di Sitim, j  mulailah bangsa itu berzinah k  dengan perempuan-perempuan l  Moab. m 

Bilangan 25:6-8

Konteks
25:6 Kebetulan datanglah salah seorang Israel membawa seorang perempuan Midian x  kepada sanak saudaranya dengan dilihat Musa dan segenap umat Israel yang sedang bertangis-tangisan y  di depan pintu Kemah Pertemuan. 25:7 Ketika hal itu dilihat oleh Pinehas, z  anak Eleazar, anak imam Harun, bangunlah ia dari tengah-tengah umat itu dan mengambil sebuah tombak a  di tangannya, 25:8 mengejar orang Israel itu sampai ke ruang tengah, dan menikam mereka berdua, yakni orang Israel dan perempuan itu, pada perutnya. Maka berhentilah b  tulah itu menimpa orang Israel.

Bilangan 31:16

Konteks
31:16 Bukankah perempuan-perempuan ini, atas nasihat z  Bileam, menjadi sebabnya orang Israel berubah setia terhadap TUHAN dalam hal Peor, a  sehingga tulah b  turun ke antara umat TUHAN.

Yehezkiel 16:33

Konteks
16:33 Kepada semua perempuan sundal orang memberi upah, n  tetapi engkau sebaliknya, engkau yang memberi hadiah o  umpan kepada semua yang mencintai engkau sebagai bujukan, supaya mereka dari sekitarmu datang kepadamu untuk bersundal. p 

Wahyu 2:20

Konteks
2:20 Tetapi Aku mencela engkau, karena engkau membiarkan wanita Izebel, l  yang menyebut dirinya nabiah 2 , mengajar dan menyesatkan hamba-hamba-Ku supaya berbuat zinah dan makan persembahan-persembahan berhala. m 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[39:12]  1 Full Life : YUSUF ... LARI.

Nas : Kej 39:12

Yusuf, karena kesetiaannya kepada Allah dan Potifar, tetap melawan dosa (bd. Ams 7:6-27). Yusuf menang atas pencobaan itu karena sebelumnya ia telah memutuskan untuk tetap taat kepada Tuhannya dan tidak berbuat dosa (ayat Kej 39:9). Orang percaya di bawah perjanjian baru dapat menang atas pencobaan dengan cara yang sama. Kita harus mengambil keputusan yang tegas dan teguh untuk tidak berdosa kepada Allah. Dengan maksud semacam ini tidak ada peluang untuk mengelak, mengadakan perkecualian atau berkompromi.

[2:20]  2 Full Life : ENGKAU MEMBIARKAN WANITA IZEBEL, YANG MENYEBUT DIRINYA NABIAH.

Nas : Wahy 2:20

Suatu dosa yang umum dalam jemaat di Tiatira adalah kecenderungan untuk membiarkan dosa, ketidakbenaran atau ajaran yang tidak alkitabiah dalam diri para pemimpinnya (ayat Wahy 2:14,20).

  1. 1) Yohanes menyebut seorang tertentu dengan nama Izebel, sebuah nama yang diperoleh dari Izebel di PL dan yang sinonim dengan penyembahan berhala dan penganiayaan (1Raj 16:31; 19:1-3; 21:1-15;

    lihat cat. --> 1Raj 21:25).

    [atau ref. 1Raj 21:25]

    Barangkali beberapa orang di Tiatira menerima guru-guru palsu karena mereka mengaku bahwa mereka berbicara bagi Allah dan karena mereka menunjukkan kharisma, keberhasilan dan pengaruh yang besar. Kristus mengecam dosa sikap toleransi ini.
  2. 2) Kita harus menolak semua orang yang lebih mengutamakan perkataan mereka sendiri dari penyataan alkitabiah

    (lihat cat. --> 1Kor 14:29)

    [atau ref. 1Kor 14:29]

    dan yang menyatakan bahwa Allah menerima siapapun dalam jemaat yang melakukan percabulan dan turut serta dalam kesenangan jahat dari dunia ini. Beberapa orang dalam jemaat akan sering membiarkan ajaran sesat semacam itu karena ketidakacuhan, persahabatan pribadi atau takut akan pertentangan, atau karena menginginkan kedamaian, keharmonisan, kemajuan pribadi atau uang. Allah akan menghancurkan jemaat semacam itu beserta para pemimpinnya (ayat Wahy 2:20-23;

    lihat cat. --> Luk 17:3).

    [atau ref. Luk 17:3-4]



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA