TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 5:12

Konteks
5:12 Sepertiga dari padamu akan mati kena sampar dan mati kelaparan di tengah-tengahmu; sepertiga akan tewas dimakan pedang di sekitarmu; dan sepertiga lagi akan Kuhamburkan ke semua mata angin z  dan Aku akan menghunus pedang a  dari belakang mereka.

Yehezkiel 12:14-15

Konteks
12:14 Dan semua yang di sekitarnya, para pembantunya dan bala tentaranya, akan Kuhamburkan ke semua mata angin dan Aku akan menghunus pedang s  dari belakang mereka. 12:15 Maka mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, apabila aku menyerakkan mereka di antara bangsa-bangsa t  dan menghamburkan mereka ke semua negeri.

Yehezkiel 34:6

Konteks
34:6 dan tersesat di semua gunung dan di semua bukit d  yang tinggi; ya, di seluruh tanah itu domba-domba-Ku berserak, e  tanpa seorangpun yang memperhatikan atau yang mencarinya. f 

Yehezkiel 36:19

Konteks
36:19 Aku menghamburkan mereka di antara bangsa-bangsa, sehingga mereka berserak-serak r  di semua negeri, Aku menghakimi mereka selaras dengan tingkah lakunya. s 

Imamat 26:33

Konteks
26:33 Tetapi kamu akan Kuserakkan k  di antara bangsa-bangsa l  lain dan Aku akan menghunus pedang m  di belakang kamu, dan tanahmu akan menjadi tempat tandus n  dan kota-kotamu akan menjadi reruntuhan. o 

Ulangan 4:27

Konteks
4:27 TUHAN akan menyerakkan x  kamu di antara bangsa-bangsa dan hanya dengan jumlah yang sedikit kamu akan tinggal y  di antara bangsa-bangsa, ke mana TUHAN akan menyingkirkan kamu.

Ulangan 28:25

Konteks
28:25 TUHAN akan membiarkan engkau terpukul kalah a  oleh musuhmu. Bersatu jalan engkau akan keluar menyerang mereka, tetapi bertujuh b  jalan engkau akan lari dari depan mereka, sehingga engkau menjadi kengerian c  bagi segala kerajaan di bumi. d 

Ulangan 28:64

Konteks
28:64 TUHAN akan menyerakkan u  engkau ke antara segala bangsa 1  v  dari ujung bumi ke ujung bumi; w  di sanalah engkau akan beribadah kepada allah lain yang tidak dikenal x  olehmu ataupun oleh nenek moyangmu, yakni kepada kayu dan batu.

Nehemia 1:8

Konteks
1:8 Ingatlah n  akan firman yang Kaupesan kepada Musa, hamba-Mu itu, yakni: Bila kamu berubah setia, kamu akan Kucerai-beraikan o  di antara bangsa-bangsa.

Yeremia 15:4

Konteks
15:4 Dengan demikian Aku akan membuat mereka menjadi kengerian n  bagi segala kerajaan di bumi, o  oleh karena segala apa yang dilakukan Manasye 2  p  bin Hizkia, raja Yehuda, di Yerusalem."

Zakharia 7:14

Konteks
7:14 Oleh sebab itu Aku meniupkan x  mereka seperti angin badai y  ke antara segala bangsa yang tidak dikenal mereka, dan sesudahnya tanah itu menjadi sunyi sepi, sehingga tidak ada yang lalu lalang z  di sana; demikianlah mereka membuat negeri yang indah itu menjadi tempat yang sunyi sepi. a "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[28:64]  1 Full Life : MENYERAKKAN ENGKAU KE ANTARA SEGALA BANGSA.

Nas : Ul 28:64

Perserakan Israel terjadi beberapa kali sepanjang sejarah mereka -- ketika mereka di-tawan tentara Asyur (th. 722-721 SM; lih. 2Raj 17:6), tentara Babilon th. 586 SM; lih. 2Raj 25:21), tentara Yunani (ke Aleksandria di Mesir, abad ke-3 SM), dan tentara Romawi (th. 70; lih. Luk 21:20-24; juga

lihat cat. --> Ul 30:3

[atau ref. Ul 30:3]

mengenai pemulihan Israel).

[15:4]  2 Full Life : KARENA ... MANASYE.

Nas : Yer 15:4

Manasye adalah raja Yehuda yang paling jahat, yang membawa bangsa itu ke dalam kemurtadan yang parah (2Raj 21:10-15; 23:26; 24:3). Kini dia sudah wafat, tetapi dampak dosa-dosanya masih ada; hukuman akan datang karena kesediaan bangsa itu untuk bersikeras dalam ketidaksetiaan dan pemberontakan yang diawali Manasye.



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA