TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Samuel 5:11-16

Konteks
Istana dan rumah tangga Daud
5:11 Hiram, l  raja negeri Tirus, mengirim utusan kepada Daud dan kayu alas, tukang-tukang kayu dan tukang-tukang batu; mereka mendirikan istana bagi Daud. 5:12 Lalu tahulah Daud, bahwa TUHAN telah menegakkan dia sebagai raja atas Israel dan telah mengangkat martabat pemerintahannya m  oleh karena Israel, umat-Nya. 5:13 Daud mengambil lagi beberapa gundik dan isteri 1  n  dari Yerusalem, setelah ia datang dari Hebron dan bagi Daud masih lahir lagi anak-anak lelaki dan perempuan. 5:14 Inilah nama anak-anak yang lahir bagi dia di Yerusalem: o  Syamua, Sobab, Natan, p  Salomo, 5:15 Yibhar, Elisua, Nefeg, Yafia, 5:16 Elisama, Elyada dan Elifelet.

2 Samuel 5:1

Konteks
Daud menjadi raja atas seluruh Israel
5:1 Lalu datanglah segala suku Israel o  kepada Daud di Hebron dan berkata: "Ketahuilah, kami ini darah dagingmu. p 

Kisah Para Rasul 5:1

Konteks
Ananias dan Safira
5:1 Ada seorang lain yang bernama Ananias. Ia beserta isterinya Safira menjual sebidang tanah.

Kisah Para Rasul 5:8-12

Konteks
5:8 Kata Petrus kepadanya: "Katakanlah kepadaku, dengan harga sekiankah tanah itu kamu jual?" Jawab perempuan itu: "Betul sekian. h " 5:9 Kata Petrus: "Mengapa kamu berdua bersepakat untuk mencobai Roh Tuhan? i  Lihatlah, orang-orang yang baru mengubur suamimu berdiri di depan pintu dan mereka akan mengusung engkau juga ke luar." 5:10 Lalu rebahlah perempuan itu seketika itu juga di depan kaki Petrus dan putuslah nyawanya. j  Ketika orang-orang muda itu masuk, mereka mendapati dia sudah mati, lalu mereka mengusungnya ke luar dan menguburnya di samping suaminya. k  5:11 Maka sangat ketakutanlah l  seluruh jemaat 2  dan semua orang yang mendengar hal itu.
Tanda-tanda dan mujizat-mujizat
5:12 Dan oleh rasul-rasul diadakan banyak tanda dan mujizat m  di antara orang banyak. Semua orang percaya selalu berkumpul n  di Serambi Salomo o  dalam persekutuan yang erat.

Kisah Para Rasul 5:2

Konteks
5:2 Dengan setahu isterinya ia menahan sebagian dari hasil penjualan itu w  dan sebagian lain dibawa dan diletakkannya di depan kaki x  rasul-rasul.

Kisah Para Rasul 2:11-12

Konteks
2:11 baik orang Yahudi maupun penganut agama Yahudi, orang Kreta dan orang Arab, kita mendengar mereka berkata-kata dalam bahasa kita sendiri tentang perbuatan-perbuatan besar yang dilakukan Allah." 2:12 Mereka semuanya tercengang-cengang dan sangat termangu-mangu sambil berkata seorang kepada yang lain: "Apakah artinya ini?"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:13]  1 Full Life : DAUD MENGAMBIL LAGI BEBERAPA GUNDIK DAN ISTERI.

Nas : 2Sam 5:13

Ayat ini menyatakan kelemahan sifat Daud yang paling serius -- keinginannya yang kuat akan perempuan (bd. 2Sam 3:1-5; 5:13).

  1. 1) Kegagalan Daud untuk menahan dan mengatasi keinginan sensualnya membuat dia melanggar perintah Allah dalam Ul 17:15-17 (yang melarang raja-raja Israel mempunyai banyak istri), bertindak kejam terhadap Mikhal dan suaminya (2Sam 3:15-16), melakukan zina dengan Batsyeba (2Sam 11:1-5) dan menyuruh membunuh suaminya Uria (2Sam 11:6-27).
  2. 2) Nafsu Daud akan perempuan menjadi sumber dosa, kesusahan, dan penderitaan keluarganya (2Sam 12:9-14; pasal 2Sam 13:1-18:33). Setelah berbuat dosa dengan Batsyeba Allah menimpakan hukuman dan bencana atas Daud selama sisa hidupnya (2Sam 12:10).

[5:11]  2 Full Life : SANGAT KETAKUTANLAH SELURUH JEMAAT.

Nas : Kis 5:11

Hukuman Allah atas Ananias dan Safira menyebabkan peningkatan sifat rendah hati, rasa kagum dan ketakutan. Tanpa ketakutan yang patut terhadap Allah yang suci dan murka-Nya terhadap dosa, umat Allah akan segera kembali kepada cara-cara dunia yang jahat, tidak lagi mengalami pencurahan Roh dan kehadiran Allah yang ajaib, serta terputus dari aliran kasih karunia Allah. Takut akan Tuhan merupakan unsur yang perlu dalam iman dan kekristenan alkitabiah masa kini

(lihat art. TAKUT AKAN TUHAN).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.10 detik
dipersembahkan oleh YLSA