TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 4:18

Konteks
4:18 Sebab kami tidak memperhatikan yang kelihatan, melainkan yang tak kelihatan, r  karena yang kelihatan adalah sementara, sedangkan yang tak kelihatan adalah kekal.

2 Korintus 3:13

Konteks
3:13 tidak seperti Musa, yang menyelubungi mukanya, s  supaya mata orang-orang Israel jangan melihat hilangnya cahaya yang sementara itu.

2 Korintus 3:7

Konteks
3:7 Pelayanan yang memimpin kepada kematian m  terukir dengan huruf pada loh-loh batu. Namun demikian kemuliaan Allah menyertainya waktu ia diberikan. Sebab sekalipun pudar juga, cahaya muka Musa begitu cemerlang, n  sehingga mata orang-orang Israel tidak tahan menatapnya. Jika pelayanan itu datang dengan kemuliaan yang demikian

2 Korintus 10:7

Konteks
10:7 Tengoklah yang nyata di depan mata kamu! l  Kalau ada seorang benar-benar yakin, bahwa ia adalah milik Kristus, m  hendaklah ia berpikir di dalam hatinya, bahwa kami juga adalah milik Kristus sama seperti dia. n 

2 Korintus 3:18

Konteks
3:18 Dan kita semua mencerminkan a  kemuliaan b  Tuhan 1  dengan muka yang tidak berselubung. Dan karena kemuliaan itu datangnya dari Tuhan yang adalah Roh, maka kita diubah menjadi serupa dengan gambar-Nya, c  dalam kemuliaan yang semakin besar.

2 Korintus 6:8

Konteks
6:8 ketika dihormati dan ketika dihina; i  ketika diumpat j  atau ketika dipuji; ketika dianggap sebagai penipu, k  namun dipercayai,

2 Korintus 8:21

Konteks
8:21 Karena kami memikirkan yang baik, bukan hanya di hadapan Tuhan, tetapi juga di hadapan manusia. l 

2 Korintus 5:16

Konteks
5:16 Sebab itu kami tidak lagi menilai seorang jugapun menurut ukuran manusia. l  Dan jika kami pernah menilai Kristus menurut ukuran manusia, sekarang kami tidak lagi menilai-Nya demikian.

2 Korintus 13:7

Konteks
13:7 Kami berdoa kepada Allah, agar kamu jangan berbuat jahat bukan supaya kami ternyata tahan uji, melainkan supaya kamu ini boleh berbuat apa yang baik, sekalipun kami sendiri tampaknya tidak tahan uji.

2 Korintus 10:12

Konteks
Pendapat Paulus tentang dirinya
10:12 Memang kami tidak berani menggolongkan diri kepada atau membandingkan diri dengan orang-orang tertentu yang memujikan diri sendiri. s  Mereka mengukur dirinya dengan ukuran mereka sendiri 2  dan membandingkan dirinya dengan diri mereka sendiri. Alangkah bodohnya mereka!

2 Korintus 10:4

Konteks
10:4 karena senjata kami dalam perjuangan 3  f  bukanlah senjata duniawi, melainkan senjata yang diperlengkapi dengan kuasa g  Allah, yang sanggup untuk meruntuhkan benteng-benteng. h 

2 Korintus 2:10

Konteks
2:10 Sebab barangsiapa yang kamu ampuni kesalahannya, aku mengampuninya juga. Sebab jika aku mengampuni, --seandainya ada yang harus kuampuni--,maka hal itu kubuat oleh karena kamu di hadapan Kristus,

2 Korintus 7:12

Konteks
7:12 Sebab itu, jika aku telah menulis surat kepada kamu, y  maka bukanlah oleh karena orang yang berbuat salah, z  atau oleh karena orang yang menderita perbuatan salah, melainkan supaya kerelaanmu terhadap kami menjadi nyata bagi kamu di hadapan Allah.

2 Korintus 4:2

Konteks
4:2 Tetapi kami menolak segala perbuatan tersembunyi yang memalukan; f  kami tidak berlaku licik dan tidak memalsukan firman Allah. g  Sebaliknya kami menyatakan kebenaran dan dengan demikian kami menyerahkan diri kami untuk dipertimbangkan h  oleh semua orang di hadapan Allah.

2 Korintus 5:7

Konteks
5:7 --sebab hidup kami ini adalah hidup karena percaya, bukan karena melihat z --

2 Korintus 3:5

Konteks
3:5 Dengan diri kami sendiri h  kami tidak sanggup untuk memperhitungkan sesuatu seolah-olah pekerjaan kami sendiri; tidak, kesanggupan kami adalah pekerjaan Allah. i 

2 Korintus 11:7

Konteks
Paulus tidak mementingkan diri
11:7 Apakah aku berbuat salah, q  jika aku merendahkan diri untuk meninggikan kamu, karena aku memberitakan Injil Allah r  kepada kamu dengan cuma-cuma? s 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:18]  1 Full Life : MENCERMINKAN KEMULIAAN TUHAN.

Nas : 2Kor 3:18

Sementara kita mengalami kehadiran yang akrab, kasih, kebenaran dan kuasa Kristus melalui doa dan Roh Kudus, maka dihasilkan perubahan dalam diri kita yang menjadikan kita semakin serupa dengan-Nya (2Kor 4:6; bd. Kol 1:15; Ibr 1:3). Dalam zaman ini perubahan itu bersifat progresif dan belum sempurna. Namun, pada saat Kristus datang kembali, kita akan berhadapan muka dengan Dia dan perubahan kita akan menjadi sempurna (1Yoh 3:2; Wahy 22:4).

[10:12]  2 Full Life : MENGUKUR DIRINYA DENGAN UKURAN MEREKA SENDIRI.

Nas : 2Kor 10:12

Membandingkan diri dengan standar masa kini dan kehidupan orang percaya di sekeliling kita, menunjukkan bahwa kita masih belum memiliki pengertian yang benar mengenai kehendak Allah. Standar yang harus kita pakai untuk mengukur diri dinyatakan oleh Kristus dan para rasul dalam PB.

[10:4]  3 Full Life : SENJATA KAMI DALAM PERJUANGAN.

Nas : 2Kor 10:4

Peperangan kita ialah melawan kuasa rohani yang jahat (Ef 6:12). Oleh sebab itu, senjata duniawi seperti kecerdikan, bakat, kekayaan, ketrampilan berorganisasi, kefasihan bicara, propaganda, kharisma, dan kepribadian manusiawi tidaklah memadai untuk meruntuhkan benteng Iblis. Senjata satu-satunya yang memadai untuk membinasakan kubu-kubu Iblis, ketidakbenaran dan pengajaran yang palsu itu ialah senjata yang dikaruniakan Allah.

  1. 1) Senjata ini sangat ampuh oleh karena bersifat rohani dan berasal dari Allah. Di bagian lain, Paulus mencatat beberapa senjata ini: penyerahan kepada kebenaran, hidup yang benar, pemberitaan Injil, iman, kasih, pengharapan keselamatan, Firman Allah, dan doa yang tak berkeputusan (Ef 6:11-19; 1Tes 5:8). Dengan menggunakan berbagai senjata ini untuk melawan musuh, maka jemaat akan menang. Kehadiran dan kerajaan Allah akan dinyatakan dalam kuasanya untuk menyelamatkan orang berdosa, mengusir setan-setan, menguduskan orang percaya, membaptis dengan Roh Kudus dan menyembuhkan orang sakit

    (lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

  2. 2) Gereja masa kini sering dicobai untuk menghadapi tantangan dunia dengan senjata duniawi, yaitu melalui hikmat manusia, filsafat, psikologi, hal-hal yang memikat, pertunjukan hiburan di gereja, dsb. Hal-hal ini sering berfungsi sebagai pengganti bagi kebiasaan pokok PB seperti doa yang bersemangat, pengabdian yang tak berkompromi kepada Firman Allah, dan pemberitaan Injil dalam kuasa. Senjata duniawi tidak dapat menghasilkan suatu kebangunan rohani Roh Kudus, karena senjata demikian tidak mungkin dapat membinasakan benteng-benteng dosa, melepaskan kita dari kuasa Iblis atau meruntuhkan nafsu jahat yang sedang merajalela dalam dunia sekarang. Jikalau kita memakai senjata duniawi, maka kita hanya akan menjadikan gereja duniawi dan memisahkannya dari senjata iman, kebenaran dan kuasa Roh. Menyedihkan sekali, sebab gereja sendiri kemudian akan dikalahkan oleh kuasa kegelapan dan keluarga-keluarga dalam jemaat akan diruntuhkan dan ditawan oleh kuasa-kuasa dunia.



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA